Rumusan masalah Tujuan Batasan masalah Metodologi penelitian Sistematika penulisan

1.2. Rumusan masalah

Bagaimana unjuk kerja routing protokol AODV dan DYMO dilihat dari waktu konvergensi dengan parameter jumlah hop yang bervariasi?

1.3. Tujuan

Tujuan dari penulisan tugas akhir ini adalah menganalisa unjuk kerja waktu konvergensi routing DYMO dan AODV dengan menggunakan software simulator NS-2.

1.4. Batasan masalah

Agar simulasi yang dibuat dapat mencapai tujuan pembuatan simulasi maka dilakukan pembatasan masalah antara lain sebagai berikut :  Network Simulator yang digunakan adalah network simulator 2 NS- 2 seri 2.34.  Implementasi DYMO yang digunakan adalah DYMOUM v0.3 yang sesuai dengan DYMO draft -04 dan -05.  Node yang digunakan untuk simulasi tidak lebih dari 25 node.  Metode routing yang digunakan adalah DYMO dan AODV.  Jenis transport agent yang digunakan adalah CBR Constant Bit Rate.  Jumlah paket CBR yang dikirim hanya satu paket.  Proses pengiriman data dimulai dari detik ke nol.

1.5. Metodologi penelitian

Adapun metodologi penelitian dan langkah-langkah yang digunakan dalam pelaksanaan tugas akhir ini adalah sebagai berikut : 1. Studi literatur mengenai : a. Teori Network Simulator 2 b. Teori Protokol AODV dan Protokol DYMO c. Tahap-tahap dalam membangun simulasi 2. Perencanaan dan pembangunan simulasi 3. Pengambilan data hasil simulasi 4. pengukuran data simulasi 5. Analisis data simulasi

1.6. Sistematika penulisan

Bab I PENDAHULUAN Bab ini berisi tentang Latar Balakang Masalah, Rumusan Masalah, Tujuan Penelitian, Batasan Masalah, Metodologi Penelitian, serta Sistematika Penulisan laporan. Bab II DASAR TEORI Bab ini berisi tentang dasar teori yang digunakan penulis dalam menyelesaikan tugas akhir ini. Bab III PERENCANAAN SIMULASI JARINGAN Bab ini berisi tentang perencanaan simulasi jaringan. Bab IV PENGUJIAN DAN ANALISIS Bab ini berisi tentang pelaksanaan simulasi dan hasil analisis data simulasi jaringan. Bab V KESIMPULAN DAN SARAN Bab ini berisi tentang beberapa kesimpulan yang didapat dan saran-saran berdasarkan hasil analisis data simulasi jaringan. 6

BAB II DASAR TEORI