Lokasi dan Waktu Penelitian Kehadiran Peneliti

BAB III METODE PENELITIAN 3. . Metode Penelitian 3.1 Jenis dan Strategi Penelitian Menurut Borg and Gall 1989 dalam Pujiadi 2015, educational research and development is a process used to develop and validate educational product, artinya bahwa penelitian pengembangan pendidikan RD adalah sebuah proses yang digunakan untuk mengembangkan dan memvalidasi produk pendidikan. Hasil dari penelitian pengembangan tidak hanya pengembangan sebuah produk yang sudah ada melainkan juga untuk menemukan pengetahuan atau jawaban atas permasalahan praktis. Dari kajian yang dikemukakan ahi tersebut peneliti berpendapat bahwa: Penelitian pengembangan bertitik tumpu pada mendesain dan membuat produk yang berkaitan dengan pendidikan, dalam rangka merncang pendidikan akan lebih terarah terorganisasi dan melakukan perubahan ke arah yang lebih maju dibandingkan pembelajaran sebelumnya. Dalam hal ini pengembangan baik metode mengajar, alat pembelajaran, media pembelajaran maupun sarana dan prasarana pembelajran yang disesuaikan dengan lingkungan sekolah atau satuan pendidikan di mana sekolah tersebut berada. Ini dikarenakan antar sekolah atau satuan pendidikan memiliki ciri khas dan kemampuan yang berbeda - beda. Apalagi letak geografis yang sangat berbeda pula. Sebagai contoh sekolah atau satuan pendidikan di perkotaan tentunya sangat berbeda dengan sekolah atau satuan pendidikan di pedesaan. Sehingga pengembangan yang dirancang sesuai dengan karakter dan kemampuan sekolah atau satuan pendidikan yang dimiliki.

3.2 Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri Purwosari 1 Kecamatan Sayung Kabupaten Demak. Peneliti sengaja mengambil lokasi ini sebagai setting penelitian karena sekolah tersebut dapat menghasilkan lulusan dengan kualitas baik tanpa mengabaikan aspek pendidikan lainnya, baik yang bersifat afektif maupun psikomotorik. Waktu penelitian dilaksanakan sekitar empat bulan dari bulan Nopember sampai dengan bulan Pebruari. Waktu penelitian ini menganut program yang sudah direncanakan dan deprogram oleh Program Pasca Sarjana Magester Manajemen Pendidikan Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga. Adapun tabel pelaksanaannya terjadwal sesuai dengan tabel kegiatan yang dirancang peneliti sebagai berikut : Tabel 3.1 Penjadwalan Kegiatan Penelitian

3.3 Kehadiran Peneliti

Agar didapatkan data yang valid dan reliabel, peneliti terjun langsung ke lokasi penelitian. Kehadiran peneliti dalam melakukan Kegiatan Nopember Desember Januari Februari 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 Pembuatan Instrumen X X Program Setrategi mutu X X Pengukuran Kompetensi guru dalam menyusun RPP X X Pelaksanaan Setrategi Mutu X X Pelaksanaan Monev X X Penyusunan Laporan X X Ujian Tesis X penelitian ini dilakukan dalam jangka waktu tiga bulan yang dikhususkan untuk mencari data mengenai strategi peningkatan kualitas belajar SD Negeri Purwosari 1 Kecamatan Sayung Kabupaten Demak. Oleh karena itu, menurut Spradley dalam Harsono, 2008: 158, kedudukan peneliti adalah sebagai instrumen penelitian dan siswa. Kedudukan peneliti dalam penelitian ini sebagai instrumen penelitian disini dimaksudkan sebagai alat pengumpul data. Selain itu peneliti juga menjadi siswa yang mengikuti proses pembelajaran. Ciri-ciri umum manusia sebagai instrumen mencakup segi responsif, dapat menyesuaikan diri, menekankan keutuhan, mendasarkan diri atas pengetahuan, memproses dan mengikhtisarkan, dan memanfaatkan kesempatan mencari respons yang tidak lazim atau idiosinkratik Moleong, 2006: 168-169. Kedudukan peneliti sebagai siswa dalam penelitian disini dimaksudkan sebagai pengamat berperan serta yang menceritakan apa yang dilakukan orang-orang. Menjadi anggota kelompok subjek yang diteliti sehingga tidak lagi dipandang sebagai peneliti asing, tetapi sudah menjadi teman yang dipercaya Moleong, 2006: 164.

3.4 Data, Sumber Data, dan Narasumber