Badan Pengelolaan Keuangan Daerah Pemerintah Kabupaten Toba Samosir

43 luasnya lahan kering yang dapat dijadikan areal persawahan baru dengan membangun sarana irigasi yang memadai. Perairan Danau Toba yang cukup luas dan sungai yang dapat dimanfaatkan potensinya untuk irigasi dan pembangkit tenaga listrik. Keindahan alam dan panorama kawasan Danau Toba, kekayaan seni budaya asli merupakan hal yang dapat digali dan dikembangkan untuk pengembangan kepariwisataan di tanah air.

2. Badan Pengelolaan Keuangan Daerah Pemerintah Kabupaten Toba Samosir

Berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Toba Samosir Nomor 13 Tahun 2004 tentang Pembentukan Badan Pengelolaan Keuangan Daerah Kabupaten Toba Samosir, BPKD Kabupaten Toba Samosir adalah unsur pelaksana Pemerintah Daerah Kabupaten Toba Samosir di Bidang Pengendalian Keuangan Daerah. Untuk itu BPKD Kabupaten Toba Samosir memiliki visi dan misi yang jelas. Visi adalah gambaran masa depan yang didambakan, yang memberikan petujuk kea rah mana pembangunan harus dilaksanakan, maka visi BPKD Kabupate Toba Samosir adalah: Terwujudnya pengelolaan keuangan daerah yang tertib, teratur dan akuntabilitas. Sedangkan misi BPKD Toba Samosir adalah: a. Melakukan pembinaan terhadap pengelolaan administrasi keuangan daerah b. Penyelenggaraan pengelolaan sumber-sumber pendapatan daerah c. Menyelenggarakan penatausahaan keuangan pengendalian dan evaluasi di lingkungan BPKD Toba Samosir Universitas Sumatera Utara 44 d. Menciptakan pelayanan administrative keuangan dan kekayaan daerah yang tertib. Tugas pokok BPKD Kabupaten Toba Samosir, ditetapkan sesuai dengan Peraturan Bupati Toba Samosir Nomor 15 Tahun 2007 tentang Tugas Pokok dan Uraian Tugas Masing-masing Jabatan pada Badan Pengelolaan Keuangan Daerah Kabupaten Toba Samosir. Berikut susunan organisasi Badan Pengelolaan Keuangan Daerah beserta uraian tugas pokoknya. a. Kepala Badan, dengan uraian tugas sebagai berikut: 1 Menyusun dan menetapkan rencana program kerja BPKD 2 Melaksanakan fungsi sebagai BUD 3 Mengkoordinasikan pelaksanaan pemungutan pendapatan daerah yang telah ditetapkan dengan peraturan daerah. 4 Mengkoordinasikan penyusunan dan pelaksanaan kebijakan pengelolaan APBD 5 Mengkoordinasikan penyusunan Rancangan APBD dan Perubahan APBD 6 Mengkoordinasikan pelaksanaan fungsi bendaharawan umum 7 Mengkoordinasikan pengelolaan administrasi keuangan daerah 8 Mengkoodinasikan pengelolaan gaji PNS Daerah 9 Mengkoordinasikan penyusuanan laporan keuangan yang merupakan pertanggungjawaban APBD 10 Menetapkan Rencana Strategis BPKD 11 Menetapkan Laporan Akuntabilitas Kinerja Pemerintah LAKIP BPKD Universitas Sumatera Utara 45 12 Membuat dan menyampaikan laporan hasil pelaksanaan tugas kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah Kabupaten. b. Kepala Bagian Tata Usaha, terdiri dari: 1 Kepala Sub Bagian Keuangan dan Kepegawaian mempunyai tugas pokok membantu Kepala Bagian Tata Usaha dalam melaksanakan tugas di bidang keuangan dan kepegawaian, yang dalam pelaksanaan tugas berada di bawah dan bertanggungjawab kepada Kepala Bagian Tata Usaha. 2 Kepala Sub Bagian Umum dan Perlengkapan mempunyai tugas pokok membantu Kepala Bagian Tata Usaha dalam melaksanakan tugas di bidang umum dan perlengkapan, yang dalam pelaksanaan tugas berada di bawah dan bertanggungjawab kepada Kepala Bagian Tata Usaha. c. Kepala Bidang Anggaran dan Pendapatan yang tugas pokoknya adalah: 1 Menyusun rencana program kerja bidang anggaran dan pendapatan 2 Mempersiapkan pedoman penyusunan rencana kerja anggaran SKPD 3 Mempersiapkan Rencana Anggaran Pendapatan da Rencana Anggaran Belanja Daerah 4 Mempersiapkan penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah dan Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah 5 Melakukan pemrosesan dokumen pelaksanaan anggaran 6 Menyusun pedoman dan petunjuk teknis penganggaran keuangan daerah 7 Menyusun kebijakan pengelolaan pendapatan daerah 8 Melakukan intensifikasi pengelolaan sumber-sumber pendapatan daerah 9 Melakukan ekstensifikasi pengelolaan sumber-sumber pendapatan daerah Universitas Sumatera Utara 46 10 Meningkatkan mutu pelayanan dalam penyelenggaraan administrasi pendapatan daerah 11 Menyelenggarakan administrasi penerimaan pendapatan daerah 12 Melaksanakan seluruh kewenangan yang ada sesuai dengan bidang tugasnya 13 Melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh Kepala Badan. Kepala Bidang Anggaran dan Pendapatan, terdiri dari: 1 Kepala Sub Bidang Anggaran yang memiliki tugas pokok sebagai berikut: a Membantu Kepala Bidang Anggaran dan Pendapatan dalam rangka penyusunan anggaran b Menyiapkan penyusunan APBD dan perubahan APBD c Melakukan proses penelitian Surat Penyediaan Dana berdasarkan DPA Belanja tidak langsung dan Belanja langsung d Melaksanakan seluruh kewenangan yang ada sesuai dengan bidang tugasnya e Melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh Kepala Bidang Anggaran dan Pendapatan. 2 Kepala Sub Bidang Pendapatan yang memiliki tugas pokok sebagai berikut: a Membantu Kepala Bidang Anggaran dan Pendapatan untuk menyusun kebijakan pengelolaan pendapatan daerah b Melakukan intensifikasi pengelolaan sumber-sumber pendapatan daerah Universitas Sumatera Utara 47 c Melakukan ekstensifikasi pengelolaan sumber-sumber pendapatan daerah d Melaksanakan seluruh kewenangan yang ada sesuai dengan bidang tugasnya e Melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh Kepala Bidang Anggaran dan Pendapatan. d. Kepala Bidang Perbendaharaan yang tugas pokoknya sebagai berikut: 1 Menyusun program kerja Bidang Perbendaharaan 2 Menguji kebenaran atas tagihan-tagihan yang diajukan Bendahara Pengeluaran atas beban Belanja Daerah untuk pengeluaran Belanja tidak langsung dan Belanja Langsung sesuai dengan peraturan dan ketentuan yang berlaku. 3 Memproses pembuatan penerbitan Surat Perintah Pencairan Dana SP2D untuk beban belanja tidak langsung dan belanja langsung atas tagihan- tagihan yang diajukan Bendahara Pengeluaran yang telah diuji kebenarannya sesuai peraturan dan ketentuan yang berlaku untuk ditandatangani Bendahara Umum Daerah BUD dan menyampaikan SP2D yang telah ditandatangani BUD kepada yang berhak 4 Melakukan penatausahaan administrasi keuangan pada bidang perbendaharaan sesuai peraturan dan ketentuan yang berlaku dalam pelaksanaan APBD 5 Melaksanakan seluruh kewenangan yang ada sesuai dengan bidang tugasnya 6 Melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh Kepala Badan. Universitas Sumatera Utara 48 Kepala Bidang Perbendaharaan terdiri dari: 1 Kepala Sub Bidang Administrasi Gaji dengan tugas pokok sebagai berikut: a Menyusun rencana program kerja Sub Bidang Administrasi Gaji b Memproses Pencetakanpembuatan Daftar Gaji PNS Daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Toba Samosir c Menguji kebenaran SPPSPM Gaji yang dibayarkan Bendahara Pengeluaran atau perubahan Daftar Gaji sesuai ketentuan peraturan yang berlaku d Memproses pembuatan dan penerbitan SP2D Gaji atas SPPSPM yang diajukan terhadap Bendahara Pengeluaran e Mempersiapkan dan memproses penerbitan Surat Keterangan Pemberhentian pembayaran Gaji PNS yang pensiun dan mutasi f Melaksanakan seluruh kewenangan yang ada sesuai dengan bidang tugasnya g Melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh Kepala Bidang Perbendaharaan. 2 Kepala Sub Bidang Perbendaharaan yang memiliki tugas pokok sebagai berikut: a Menyusun Rancangan Program Kerja Sub Bidang Perbendaharaan b Meneliti kebenaran atas tagihan yang diajukan Bendahara Pengeluaran atas Belanja Daerah untuk pengeluaran Belanja Tidak Langsung maupun Belanja Langsung Universitas Sumatera Utara 49 c Mempersiapkan penerbitan SP2D yang diajukan Bendahara Pengeluaran untuk Belanja tidak langsung maupun Belanja langsung d Melaksanakan seluruh kewenangan yang ada sesuai dengan bidang tugasnya e Melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh Kepala Bidang Perbendaharaan. e. Kepala Bidang Akuntansi Pelaporan dan Pengelolaan Kekayaan Daerah mempunyai tugas pokok sebagai berikut: 1 Mengkoordinasikan penyusunan laporan pendapatan, belanja dan pembiayaan setiap bulan, triwulan dan semester 2 Mengkoordinasikan pencatatan akuntansi pendapatan, belanja dan pembiayaan secara sistematis 3 Mengkoordinasikan tata cara pembuatan laporan pertanggungjawaban keuangan terhadap Bendahara SKPD, pembuatan laporan dan pelaksanaan administrasi barang daerah 4 Melaksanakan penyusunan pedoman tata cara inventarisasi asset Pemerintah Kabupaten dan petunjuk teknis pedoman pengelolaan serta penghapusan kekayaan daerah 5 Mengkoordinasikan pelaksanaan analisa kebutuhan barang perangkat daerah 6 Melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh Kepala Badan. Universitas Sumatera Utara 50 Kepala Bidang Akuntansi Pelaporan dan Pengelolaan Kekayaan Daerah, terdiri dari: 1 Kepala Sub Bidang Akuntansi dan Pelaporan mempunyai tugas pokok sebagai berikut: a Melaksanakan prosedur akuntansi keuangan daerah pada BPKD b Melakukan verifikasi dan analisis terhadap laporan pertanggungjawaban bendahara penerimaan SKPD c Menyusun laporan arus kas BPKD d Menghimpun SPJ fungsional Bendahara Pengeluaran SKPD e Melakukan pengujian, investigasi, konfirmasi, rekonsiliasi atas asset baik fisik maupun non fisik untuk keperluan penyusunan laporan keuangan f Melakukan pembinaan pelaksanaan akuntansi pada unist SKPD sebagai pengguna anggaran g Melaksanakan tugas lainnya yang diperintahkan oleh atasan. 2 Kepala Sub Bidang Pengelolaan Kekayaan Daerah mempunyai tugas pokok sebagi berikut: a Menyusun pedoman tata cara inventarisasi asset Pemerintah Kabupaten dan petunjuk teknis administrasinya b Menginventarisasi permasalahan-permasalahan yang berhubungan dengan bidang pengadaan barang dan menyiapkan bahan petunjuk pemecahan masalah Universitas Sumatera Utara 51 c Merencanakan kebutuhan barang-barang Perangkat Daerah d Melaksanakan pembukuan pengadaan barang-barang Perangkat Daerah e Meneliti dan mengusulkan penghapusan barang bergerak maupun tidak bergerak sesuai dengan prosedur yang berlaku f Melaksanakan pengurusan surat-surat kendaraan dinas milik Pemerintah Kabupaten g Menyusun kode lokasi dan catalog barang atas barang asset inventaris Pemerintah Daerah h Menyusun dan menerima laporan pengadaan barang dari SKPD i Menghimpun dan merekapitulasi serta melaporkan Daftar Mutasi Barang j Melaporkan seluruh pelaksanaan tugas Kepala Bidang k Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan.

3. Sistem Akuntansi Pemerintah Kabupaten Toba Samosir