Keadaan Geografis 1. Letak dan Luas Kecamatan Meranti

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1. Keadaan Geografis 4.1.1. Letak dan Luas Kecamatan Meranti Kecamatan Meranti merupakan salah satu kecamatan di Kabupaten Asahan yang terletak pada ketinggian 0 - 6 meter di atas permukaaan laut dengan luas wilayah 7217 HA 72,17 km 2 dimana wilayah terbesar berada di Desa Perkebunan sei balai dengan luas 3505 Ha. Sedangkan wilayah yang terkecil berada di Desa Air putih dengan luas 300 Ha. Dari total luas wilayah sebesar 2126 Ha merupakan areal persawahan dan 308 merupakan tanah kering. Sementara sisanya merupakan areal pemukiman dan lainnya. Secara geografis daerah ini memiliki batas-batas wilayah sebagai berikut: • Sebelah Utara dengan Kec. Sei Balai • Sebelah Selatan dengan Kec. Kisaran Timur • Sebelah Timur dengan Kec. Rawang panca arga • Sebelah Barat dengan Kec. Pulau bandring Kecamatan Meranti terdiri dari 7 desakelurahan yang luasnya masing- masing dapat kita lihat pada tabel berikut ini: Universitas Sumatera Utara Tabel 4.1. Luas Kecamatan Meranti per DesaKelurahan NO Desa Luas Wilayah Ha 1 Serdang 729 2 Meranti 563 3 Sei beluru 835 4 Perk.sei balai 3505 5 Desa Gajah 678 6 Air Putih 300 7 Sukajadi 607 Sumber: Kecamatan meranti dalam Angka 2008

4.1.2. Kondisi Demografis

Jumlah penduduk Kecamatan Meranti pada tahun 2008 sekitar 23.549 jiwa yang sebagian besar berada di desa Meranti sebanyak 6.224 jiwa, dan paling sedikit berada di Desa Perkebunan Sei Balai sebanyak 570 jiwa. Kepadatan penduduk yang paling tinggi berada di desa Meranti yaitu 1166 jiwakm 2 . Sedangkan, kepadatan penduduk yang paling rendah terdapat di desa Perkebunan Sei Balai sebesar 16 jiwakm 2 . Jika dilihat secara keseluruhan, kepadatan, kepadatan penduduk di Kecamatan Meranti pada tahun 2008 sebesar 326 jiwakm 2 yang artinya setiap luas area dalam km 2 terdapat sekitar 326 jiwa penduduk. Berdasarkan jenis kelamin, terdapat sekitar 12.833 jiwa laki-laki dan 10.716 perempuan. Dari keseluruhan penduduk yang ada, terdapat 4.682 rumah Universitas Sumatera Utara tangga dengan rata-rata jumlah anggota rumah tangga sebanyak 4 orang perumah tangga. Jika dirinci berdasarkan kelompok umur, penduduk Kecamatan Meranti pada tahun 2008 cenderung mengelompok pada kelompok usia muda 15-19 tahun yaitu 3.076. Banyaknya jumlah penduduk menurut kelompok umur dan jenis kelamin di Kecamatan Meranti dapat dilihat dalam tabel berikut ini: Tabel 4.2. Jumlah Penduduk Menurut Kelompok Umur, Jenis Kelamin di Kecamatan Meranti Tahun 2007 Kelompok Umur Jenis Kelamin Jumlah Laki-laki Perempuan 0-4 1.444 1.146 2.590 5-9 1.430 1.162 2.592 10-14 1.820 1.054 2.874 15-19 1.844 1.232 3.076 20-24 1.144 1.036 2.180 25-29 975 868 1.843 30-34 941 784 1.725 35-39 831 799 1.630 40-44 799 695 1.494 45-49 418 584 1.002 50-54 302 314 616 55-59 179 289 468 60-64 262 278 580 65+ 444 475 918 JumlahTotal 2007 12.833 10.716 23.549 Sumber: BPS Kecamatan Meranti 2008

4.2. Potensi Wilayah