Implementasi kelas Graph.java Implementasi kelas Verteks.java

9. Pada saat pengguna menginputkan nilai alpha berupa huruf dan angka negatif. Gambar 5.25 Error Handling 9 10. Pada saat pengguna menginputkan nilai konstanta berupa huruf dan angka negatif. Gambar 5.26 Error Handling 10

5.2 Implementasi Struktur Data

Tahap ini berisi tentang implementasi struktur data Sistem ini menggunakan konsep graph dengan matriks dua dimensi.

5.2.1 Implementasi kelas Graph.java

Graph berfungsi untuk membentuk graph dan untuk membentuk verteks dari setiap obyek data. Dalam graph juga terdapat edge yang berfungsi untuk menghubungkan verteks. Method graph ini menggunakan sebuah parameter yaitu maxVertex. Parameter maxVertex berfungsi sebagai ukuran maksimum dari verteks. Method addVertex berfungsi untuk membuat sebuah verteks. Dalam method ini menggunakan dua parameter yaitu label dan nilai. Setiap obyek merupakan verteks. Kemudian untuk memasukkan nilai edge antar obyek, nilai edge diinputkan melalui method addEdge. Nilai edge adalah nilai jarak yang dihitung menggunakan rumus Euclidean Distance.

5.2.2 Implementasi kelas Verteks.java

Kelas Verteks merupakan kelas yang menyimpan setiap obyek data ke dalam verteks. Dalam kelas ini terdapat beberapa atribut yang berfungsi untuk menghitung dan melakukan proses deteksi outlier pada setiap obyek data. Atribut yang pertama adalah label. Atribut ini berfungsi untuk menyimpan label pada setiap obyek. Atribut yang kedua adalah nilai, atribut ini berfungsi untuk menyimpan nilai dari setiap obyek. Atribut ketiga adalah wasVisited yang berfungsi untuk menandai suatu obyek yang memiliki jarak kurang dari sama dengan radius. Atribut yang keempat adalah jumlah_rNeighbors yang berfungsi untuk menyimpan jumlah rNeighbors. Atribut yang kelima adalah jumlah_arNeighbors yang berfungsi untuk menyimpan jumlah arNeighbors. Atribut keenam adalah rNeighbor yang berfungsi untuk menyimpan rNeighbors. Atribut ketujuh adalah arNeighbor yang berfungsi untuk menyimpan arNeighbors. Atribut kedelapan adalah avgNpira yang berfungsi untuk menyimpan avgNpira. Atribut kedelapan adalah stdevNpira yang berfungsi untuk menyimpan stdevNpira. Atribut kesembilan adalah mdef yang berfungsi untuk menyimpan mdef. Atribut kesepuluh adalah koMdef yang berfungsi untuk menyimpan avgNpira. Atribut kesebelas adalah AnggotaRNeighbor yang berfungsi untuk menyimpan AnggotaRNeighbor. Atribut keduabelas adalah AnggotaARNeighbor yang berfungsi untuk menyimpan AnggotaARNeighbor.

5.3 Implementasi Kelas