Ketuntasan Hasil Belajar Kognitif Kelas Eksperimen dan Kelas Kontrol

Tabel 4.12. Perbandingan Rata-rata Hasil Belajar Afektif Siswa Selama Pembelajaran tiap Pertemuan No Pertemuan Kelas Eksperimen Kelas Kontrol Rata-rata Kriteria Rata-rata Kriteria 1. Pertemuan 1 66,5 Cukup baik 46 Kurang Baik 2. Pertemuan 2 71,5 Baik 53,5 Cukup Baik 3. Pertemuan 3 76,5 Baik 66,5 Cukup Baik Rata-rata Klasikal 71,5 Baik 57 Cukup Baik Sumber: Analisis Data Penelitian Tahun 2013

4.2.6. Ketuntasan Hasil Belajar Kognitif Kelas Eksperimen dan Kelas Kontrol

Kriteria Ketuntasan Minimal KKM SMP Negeri 1 Ungaran Kriteria Ketuntasan Minimal KKM dijadikan dasar patokan nilai terendah dalam penilaian peserta didik. Jika peserta didik mampu mendapatkan nilai di atas KKM maka dianggap tuntas atau menguasai kompetensi yang dipelajari. Nilai KKM setiap KD diperoleh dari rata-rata nilai aspek kompleksitas atau tingkat kesulitan materi, aspek sumber daya pendukung, dan aspek intake atau kemampuan awal siswa. Kriteria Ketuntasan Minimal SMP Negeri 1 Ungaran untuk mata pelajaran IPS Kompetensi Dasar Mendiskripsikan Permasalahan Lingkungan Hidup dan Upaya Penanggulangannya dalam Pembangunan Berkelanjutan adalah 75. Ketuntasan Hasil Belajar Kognitif Kelas Eksperimen Hasil uji ketuntasan belajar kelas eksperimen dapat dilihat dalam tabel 4.13 berikut ini; Tabel 4.13. Hasil Uji Ketuntasan Belajar Kelas Eksperimen N Jumlah Siswa Belum Tuntas t hitung t tabel0,9524 Kriteria Ketuntasan 25 3 5,10 2,06 88 Terpenuhi Sumber: Analisis Data Penelitian Tahun 2013 Berdasarkan hasil uji ketuntasan belajar individu kelas eksperimen sudah terpenuhi yang berarti sudah mencapai ketuntasan belajar karena t hitung berada pada daerah penolakan Ho, maka dapat disimpulkan bahwa hasil belajarnya lebih dari 75 atau telah mencapai ketuntasan belajar. Sedangkan untuk hasil persentase ketuntasan belajar kelas eksperimen sebesar 88. Ketuntasan Hasil Belajar Kognitif Kelas Kontrol Hasil uji ketuntasan belajar kelas kontrol dapat dilihat dalam tabel 4.14 berikut ini; Tabel 4.14. Hasil Uji Ketuntasan Belajar Kelas Kontrol N Jumlah Siswa Belum Tuntas t hitung t tabel0,9524 Kriteria Ketuntasan 25 19 -3,09 2,06 24 Tidak Terpenuhi Sumber: Analisis Data Penelitian Tahun 2013 Berdasarkan hasil uji ketuntasan belajar individu kelas kontrol belum mencapai ketuntasan belajar karena t hitung berada pada daerah penerimaan Ho, maka dapat disimpulkan bahwa hasil belajarnya kurang dari 75 atau belum mencapai ketuntasan belajar. Sedangkan untuk hasil persentase ketuntasan belajar kelas kontrol sebesar 24.

4.2.7. Ketertarikan Siswa Terhadap Metode Pembelajaran Students Centered