Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

3 melayani bimbingan dan komunikasi melalui internet, dan kecakapan lain yang diperlukan. Universitas Negeri Semarang Unnes sebagai universitas yang mempunyai keunggulan lokal dalam teknologi informasi TI mempunyai terobosan baru dalam edukasi. Salah satu terobosan yang telah dijalankan adalah dengan membuat e-learning yang diberi nama E-Lena. E-Lena merupakan pendukung pembelajaran bagi mahasiswa dan dosen. Dengan E-Lena, mahasiswa dapat mengikuti kursus mata kuliah, berdiskusi, mengirim pesan dan sebagainya. Sayangnya, sarana ini kurang dioptimalkan oleh mahasiswa dan dosen dalam pembelajaran di kelas atau difungsikan sebagai web enhanced course. Dalam hal ini penulis ingin memberikan sebuah solusi, yaitu membuat sebuah web di mana web tersebut digunakan ketika pembelajaran berlangsung dan mampu menghubungkan situs E-Lena ke dalam web tersebut. Sehingga penggunaan E- Lena dapat dioptimalkan bagi kalangan mahasiswa dan dosen. Berdasar alasan-alasan yang telah dipaparkan di atas, maka penulis mengangkat judul skripsi “Pengembangan Media Blended Learning Berbasis Web Enhanced Course dalam Mata Kuliah Fisika Dasar 2 Jurusan Fisika Unnes”.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang telah dijelaskan di atas maka dapat diambil permasalahan yang akan diteliti yaitu: 1. Apakah media blended learning berbasis web enhanced course dapat membangkitkan minat mahasiswa untuk mengakses e-learning fisika? 4 2. Apakah media blended learning berbasis web enhanced course dapat menumbuhkan minat dalam belajar Fisika Dasar 2? 3. Apakah media blended learning berbasis web enhanced course dapat meningkatkan hasil belajar mahasiswa dalam matakuliah Fisika Dasar 2 Jurusan Fisika Unnes?

1.3 Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini adalah sebagai berikut. 1. Ingin mengetahui bahwa media blended learning berbasis web enhanced course dapat membangkitkan minat mahasiswa untuk mengakses e-learning fisika. 2. Ingin mengetahui bahwa media blended learning berbasis web enhanced course dapat menumbuhkan minat dalam belajar Fisika Dasar 2. 3. Ingin mengetahui bahwa media blended learning berbasis web enhanced course dapat meningkatkan hasil belajar mahasiswa dalam matakuliah Fisika Dasar 2 Jurusan Fisika Unnes.

1.4 Manfaat Penelitian

Dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat, antara lain sebagai berikut. 1. Bagi Peneliti Menambah pengetahuan dan pengalaman peneliti mengenai pembuatan media blended learning berbasis web enhanced course. 5 2. Bagi Mahasiswa Diharapkan dengan adanya media blended learning berbasis web enhanced course ini dapat meningkatkan minat mahasiswa dalam belajar, minat untuk mencari referensi fisika di internet serta mempermudah memahami materi – materi kuliah Fisika Dasar 2. 3. Bagi Dosen Memberikan masukan bagi dosen untuk mengembangkan media yang sudah ada untuk pembelajaran di kelas, sehingga inovasi-inovasi dalam pembelajaran akan terus berkembang. 4. Bagi Unnes Memantapkan kemajuan TI yang telah dirintis sehingga dapat mewujudkan universitas bertaraf internasional.

1.5 Penegasan Istilah