Identifikasi Masalah Pembatasan masalah Perumusan Masalah

11 interaktif materi GLBB kelas X IPA SMA berbasis keterampilan generik sains berbasis animasi menggunakan Macromedia Flash. Spesifikasi minimum komputer yang dapat digunakan untuk membuka produk ini adalah 1 Windows XP, 2 Pentium IV, 3 RAM 128 MB, 4 2 GB free Harddisk, 5 Processor T2450 Intel Core i5 2.7GHz, 533 MHz, FSB, 4 MB L2 Cache, Mobile Intel 945 Express Chipset Family. 12

II. KAJIAN PUSTAKA 2.1 Pembelajaran Berbantuan Komputer PBK

2.1.1 Pengertian PBK Pembelajaran berbantuan komputer merupakan program pembelajaran yang

digunakan dalam proses pembelajaran dengan menggunakan software komputer CD pembelajaran berupa program komputer yang berisi tentang muatan pembelajaran yang meliputi: judul, tujuan, materi pembelajaran, dan evaluasi pembelajaran Rusman, 2013: 153 Program pembelajaran berbantuan komputer diambil dari istilah: Computer Assisted Instructional CAI, atau Computer Based Education CBE atau Instructional Assisted Learning IAL atau Instructional Aplication Computer IAC atau Computer Based Instructional CBI. Berdasarkan pendapat di atas dapat disimpulkan bahwa pembelajaran berbantuan komputer adalah program pembelajaran yang digunakan dalam proses pembelajaran dengan menggunakan software komputer yang berisi tentang muatan pembelajaran yang meliputi: judul, tujuan, materi pembelajaran, dan evaluasi pembelajaran. 13 2.1.2 Ciri Media Pembelajaran Berbantuan Komputer PBK Media berbasis komputer baik perangkat keras maupun perangkat lunak memiliki ciri-ciri, seperti yang dikemukakan oleh Arsyad 2007: 32, yaitu; 1 Mereka dapat digunakan secara acak, non-sekuensial, atau secara linier. 2 Mereka dapat digunakan berdasarkan keinginan siswa atau berdasarkan keinginan perancangpengembang sebagaimana direncanakannya. 3 Biasanya gagasan-gagasan disajikan dalam gaya abstrak dengan kata, simbol dan grafik 4 Prinsip-prinsip ilmu kognitif untuk mengembangkan media ini. 5 Pembelajaran dapat berorientasi siswa dan melibatkan interaktivitas siswa yang tinggi. Berdasarkan pendapat diatas dapat diambil kesimpulan bahwa ciri media PBK yaitu dapat digunakan secara acak, non-sekuensial, atau secara linier, dapat digunakan berdasarkan keinginan siswa atau berdasarkan keinginan perancangpengembang sebagaimana direncanakannya, dapat disajikan dalam gaya abstrak dengan kata, simbol dan grafik, prinsip-prinsip ilmu kognitif untuk mengembangkan media ini, dan pembelajaran dapat berorientasi siswa dan melibatkan interaktivitas siswa yang tinggi. 2.1.3 Prinsip-prinsip Media Pembelajaran Berbantuan Komputer Menurut Rusman 2013: 155 pembelajaran berbantuan komputer PBK mempunyai prinsip-prinsip sebagai berikut: 1. Berorientasi pada tujuan pembelajaran