Perkembangan PTPN IX Batujamus Karanganyar

Pada waktu dicetuskannya Trikora 1959, perkebunan diambil alih kembali oleh Pemerintah Indonesia yang kemudian menjadi Perusahaan Perkebunan Negara PPN Unit III Jawa Tengah, dan yang menjabat administratur adalah R. Soedarto N. Harjono, tepatnya pada tahun 1958-1960. Dan untuk kurun waktu tahunm 1960-1962 administratur dipegang oleh R.M Oetarto.

2. Perkembangan PTPN IX Batujamus Karanganyar

Tahun 1963 sampai sekarang PTPN IX Batujamus Karanganyar mengalami perubahan dan perkembangan antara lain : Tabel 3. Perkembangan PTPN IX Batujamus Karanganyar Tahun Perkembangan 1963 Dalam tahap pemisahan kebun penghasil aneka tanaman dengan kebun penghasil karet, maka kebun Batujamus Polokarto berubah menjadi Perusahaan Perkebunan Negara Karet XIV PPN Karet XIV. Direksi berkedudukan di Semarang dan administratur dipegang oleh R.M Moorianto 1968 Terjadi perubahan lagi yaitu Perusahaan Negara Karet XIV PPN Karet XIV menjadi Perusahaan Negara Perkebunan XVIII PPN XVIII direksi berkedudukan di Semarang. 1969 Terjadi regrouping penukaran kebun Kerjogadungan dengan Batujamus Polokarto. Dari kebun Kerjogadungan ada dua afdeling yaitu : afdeling Karanggadungan dan afdeling Mojogedang. Dari kebun Batujamus Polokarto terdiri dari dua afdeling juga yaitu : afdeling Karanggadungan dan afdeling Kedung Sengon Timur. Maka setelah regrouping tersebut kebun Batujamus Polokarto memiliki afdeling-afdeling sebagai berikut, yaitu : afdeling Bandungan Tengklik, afdeling Mojogedang, afdeling Karanggadungan dan afdeling Polokarto. Tanaman yang dibudidayakan yaitu karet, kopi, pala dan mete. 1971 - 1973 Berdasarkan PP No : 23 tahun 1973 Akte No : 9873, tanggal 31 Juli 1973, maka mulai 1 Agustus 1973, Perusahaan Perkebunan Karet XVIII Persero kebun Batujamus Polokarto berubah menjadi PT. Perkebunan XVIII Persero kebun Batujamus Polokarto. Administratur dipegang oleh R. Soebandi tahun 1979 1979 - 1985 Administratur dipegang oleh Moch. Oeripan 1985 - 1991 Administratur dipegang oleh Ir. Karsono Magiono, BSc 1991 - 1993 Administratur dipegang oleh Ir. Setiyo Karto Admojo, MBA. 1993 - 1998 Administratur dipegang oleh Ir. Edi Herawan Sobiran. I. Atas dasar Surat Kaputusan Direksi PT. Perkebunan XVIII Persero Nomor : XVIII.0SK79.A1995 diadakan penggabungan kebun Batujamus dan kebun Kerjoarum menjadi kebun BatujamusKerjoarum berlaku mulai tanggal 1 Maret 1995. II. Berdasarkan PP No. 14 Tahun 1996 terjadi peleburan Perusahaan Perseroan Persero PT. Perkebunan Nusantara IX yang disyahkan pada tanggal 18 April 1996. 1999 - 2000 Administratur dipegang oleh Ir.H.Setiyadi Catur Atmanto, MBA 2001 - 2004 Administratur dipegang oleh Ir. Imam Nugroho 2005 - 2006 Administratur dipegang oleh Ir. Didit Heru Setiawan 2006 - 2009 Administratur dipegang oleh Ir. H. Bambang Sumarhadi 2009- sekarang Administratur dipegang oleh Agus Hargianto, SP Sumber : Buku Profil PTPN IX Batujamus Karanganyar 2010 Untuk mendukung produksi dari tanaman karet, PTPN IX Persero kebun BatujamusKerjoarum memiliki dua unit pabrik pengolah karet dengan spesifikasi produk yang berbeda. Pabrik Batujamus menghasilkan karet jenis Crepe dan pabrik Kerjoarum menghasikan karet jenis Ribbed Smoked Sheet RSS.

C. Sistem Manajemen di PTPN IX Batujamus Karanganyar 1.