ANALISIS PENGARUH CURRENT RATIO (CR), DEBT EQUITY RATIO (DER) DAN RETURN ON EQUITY (ROE) TERHADAP DEVIDEND PAYOUT RATIO PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA.

ANALISIS PENGARUH CURRENT RATIO (CR), DEBT EQUITY RATIO
(DER) DAN RETURN ON EQUITY (ROE) TERHADAP DEVIDEND
PAYOUT RATIO PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG
GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA

SKRIPSI
Diajukan Untuk Memenuhi Tugas dan Syarat-Syarat Guna Memperoleh Gelar
Sarjana Ekonomi Jurusan Manajemen Pada Fakultas Ekonomi
Universitas Muhammadiyah Surakarta

Disusun oleh:

B 100 050 253

FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURAKARTA
2009

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah
Peranan sektor keuangan sangat diperlukan dalam rangka menunjang
kebutuhan dana pembangunan, sementara kebutuhan dana pembangunan ini
semakin meningkat sejalan dengan peningkatan laju pembangunan. Demikian
juga dengan perusahaan, dalam kegiatan operasionalnya selalu memanfaatkan
sumber dana dan sumber daya yang dimiliki guna memperoleh keuntungan
untuk meningkatkan pertumbuhan dan mempertahankan kelangsungan hidup
usahanya.
Kebutuhan modal dapat dipengaruhi dari berbagai sumber dana, salah
satunya adalah sumber intern atau sumber dari modal sendiri. Namun jika
sumber dana intern tersebut tidak tercukupi maka perusahaan dapat memenuhi
kebtuhan dananya dari sumber ekstern atau sumber dana yang berasal dari
penyertaan modal para pemilik saham, penjualan obligasi, kredit dari bank
dan lain sebagainya.
Perusahaan yang go public adalah perusahaan yang melakukan emisi
sahan di pasar modal, sehingga saham-saham yang dikeluarkan oleh
perusahaan dapat dibeli oleh masyarakat. Kondisi inilah yang memotivasi para
investor untuk memiliki saham tersebut. Kebijakan dividen dapat menjadi

petunjuk informasi bagi para investor untuk menanamkan moalnya. Jadi,
perubahan dividen akan mempengaruhi harapan para investor untuk

2

menanamkan modalnya. Kenaikan keuntungan atau penurunan keuntungan
akan ditafsirkan sebagai pola penerimaan dividen di masa yang akan datang.
Perusahaan manufaktur adalah perusahaan yang mengelola bahanbahan mentah menjadi bahan jadi. Industri manufaktur di Indonesia setelah
terjadinya krisis ekonomi pada tahun 1997 cenderung mengalami peningkatan.
Hal ini dapat dilihat dari perubahan laba (current ratio) tahun 2001 – 2002
perusahaan manufaktur dari PT. Aqua Golden Missippi, Tbk sebesar 0,93, PT.
Davonas sebesar 1,96, PT. Fast Food Indonesia sebesar 0,18.
Para investor atau pemilik modal perlu mencermati prospek dan
kinerja perusahaan. Untuk dapat memperoleh gambaran tentang kondisi dan
perkembangan keuangan suatu perusahaan, investor perlu mengadakan
analisis terhadap data-data keuangan perusahaan yang berupa laporan
keuangan dan ukuran yang dipakai dalam analisis keuangan. Ukuran yang
dipakai pada umumnya adalah rasio keuangan. Laporan keuangan merupakan
alat yang penting bagi investor dan calon investor dalam mengetahui resiko
investasi dan prospek perusahaan yang bersangkutan dimasa yang akan

datang, harga saham, jumlah dividen yang diperoleh dan lain-lain. Dengan
memahami informasi keuangna perusahaan, maka investor dan calon investor
akan mengambil keputusan untuk menambah atau menghentukan pemberian
dana.
Dari data dividen pay out ratio untuk masing-masing perusahaan
manufatured yang go public di Bursa Efek Indonesia untuk tahun 2005-2007
yang telah diuraikan di atas dapat dilihat bahwa pembayaran dividen

3

berfluktuasi, hal ini tidak dapat diabaikan karena di dalam prakteknya divident
sering dipakai sebagai indikator prospek perusahaan. Investor cenderung
menilai stabilnya perusahaan di pasar modal dengan melihat besarnya dividen
yang diberikan.
Dari uraian di atas kiranya cukup beralasan bagi penulis untuk
melakukan penelitian dengan judul ” Analisis Pengaruh Current Ratio (CR),
Debt Equity Ratio (DER) Dan Return On Equity (ROE) Terhadap Dividen Pay
Out Ratio Pada Perusahaan Manufaktur Yang Go Public Di Bursa Efek
Indonesia”


B. Perumusan Masalah
Dari latar belakang masalah yang telah diuraikan, maka penulis dapat
merumuskan permasalahan sebagai berikut:
1. Apakah secara bersama-sama terdapat pengaruh yang signifikan antara
current ratio, debt equity ratio dan return on equity terhadap dividen pay
out ratio pada perusahaan manufactured yang go public di Bursa Efek
Indonesia?
2. Apakah secara individu terdapat pengaruh yang signifikan antara current
ratio, debt equity ratio dan return on equity terhadap dividen payout ratio
pada perusahaan manufactured yang go public di Bursa Efek Indonesia?

4

C. Tujuan Penelitian
Adapun tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah :
1. Untuk mengetahui pengaruh variabel current ratio, debt equity ratio dan
return on equity secara bersama-sama terhadap dividen pay out ratio pada
perusahaan manufactured yang go public di Bursa Efek Indonesia?
2. Untuk mengetahui pengaruh variabel current ratio, debt equity ratio dan
return on equity secara individu terhadap dividen payout ratio pada

perusahaan manufactured yang go public di Bursa Efek Indonesia?

D. Manfaat Penelitian
Diharapkan penelitian ini dapat memberikan manfaat:
1. Perusahaan manufaktur yang go public di Bursa Efek Indonesia
Penelitian ini memberikan informasi bagi pemimpin perusahaan sebagai
bahan kajian dan pertimbangan dalam pengambilan keputusan untuk masa
yang akan datang.
2. Bagi dunia pendidikan
Penelitian ini diharapkan akan bermanfaat dalam menambah wawasan
ilmu pengetahuan, khususnya ilmu pengetahuan yang berkaitan dengan
masalah rasio keuangan dan pembagian dividen.
3. Bagi penulis
Penelitian ini sebagai salah satu bentuk pelaksanaan Tri Dharma
Perguruan Tinggi yaitu melakukan penelitian yang dapat berguna sebagai
pengembangan ilmu pengetahuan khususnya mengenai rasio keuangan.

5

4. Bagi pihak lain

Bagi para investor supaya menginvestasikan dananya dalam bentuk saham
pada perusahaan manufaktur yang go public dimana para investor tersebut
akan mendapatkan dua keuntungan yaitu mendapatkan capital gain dan
dividend.

E. Pembatasan Masalah
Untuk menghindari kesalahan persepsi dan perbedaan pendapat maka
penulis akan memberikan pembatasan masalah dalah penelitian ini adalah
sebagai berikut:
1. Variabel yang digunakan adalah rasio likuiditas yang merupakan ukuran
dari segi likuiditas perusahaan dalam memenuhi kewajiban jangka
pendeknya, rasio keuangan yang merupakan

tingkat hutang yang

ditunjukkan dengan total hutang terhadap modal sendiri dan rasio
profitabilitas

yang


merupakan

kemampuan

perusahaan

dalam

menghasilkan laba dalam mempengaruhi naik turunnya dividend payout
ratio yang merupakan suatu ukuran tingkat pembayaran dengan
menunjukkan beberapa bagian dari laba per lembar saham yang dibagikan
kepada pemegang saham sebagai dividend seperti yang dilakukan oleh Eni
Lestari (2005).
2. Penelitian ini hanya untuk perusahaan manufactured yang go public yang
terdafar pada Bursa Efek Indonesia dengan membatasi periode
pengamatan tahun 2005 – 2007.

6

F. Sistematika Skripsi

BAB I

PENDAHULUAN
Bab ini akan menjelaskan mengenai pendahuluan yang terdiri dari
enam sub bab, yaitu latar belakang masalah, perumusan masalah,
pembatasan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian dan
sistematika skripsi.

BAB II

LANDASAN TEORI
Dalam landasan teori akan dijelaskan tentang pengertian pasar
modal, manfaat pasar modal, pengertian dividend, macam-macam
kebijakan dividend, faktor-faktor yang mempengaruhi dividend,
analisis rasio keuangan, klasifikasi rasio keuangan, growth ratio
(rasio pertumbuhan) valuation ratio, penelitian sebelumnya dan
hipotesis.

BAB III


METODOLOGI PENELITIAN
Dalam bab ini berisi kerangka pemikiran, definisi operasional,
sumber dan jenis data, teknik pengumpulan data, teknik analisis
data.

BAB IV

ANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN
Bab ini berisi tentang gambaran umum dari subjek penelitian,
deskripsi data, analisis data dan pembahasannya.

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN
Bab penutup berisi kesimpulan, serta saran-saran yang perlu untuk
disampaikan.

7


Dokumen yang terkait

Pengaruh Return on Equity, Debt to Equity Ratio dan Price Earnings Ratio Terhadap Price to Book Value Perusahaan Property dan Real Estate yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

30 283 90

Pengaruh Return on Asset (ROA), Debt to Equity Ratio (DER), Current Ratio (CR), dan Firm Size (FS) terhadap Peringkat Obligasi Perusahaan Nonkeuangan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

4 74 97

Pengaruh Current Ratio (CR), Debt to Equity Ratio (DER) dan Return On Equity (ROE) terhadap Harga Saham pada Perusahaan Manufaktur Industri Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

4 80 83

Pengaruh Return On Asset, Return On Equity, Dan Price Earning Ratio Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Manufaktur Di Bursa Efek Indonesia

1 41 129

Pengaruh Current Ratio, Leverage, Dividend Payout Ratio Dan Return On Equity Terhadap Price Earning Ratio Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2005-2008

0 61 82

Analisis Pengaruh Cash Position, Debt To Equity Ratio Dan Return On Assets Terhadap Dividend Payout Ratio Pada Perusahaan Manufaktur Di Bursa Efek Indonesia

0 65 120

Pengaruh Return On Equity, Capital Adequacy Ratio, Net Interest Margin Dan Dividen Payout Ratio Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Perbankan Di Bursa Efek Indonesia

1 45 79

Pengaruh Return On Equity, Current Ratio, dan Debt to Equity Ratio Terhadap Dividend Payout Ratio Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar di BEI tahun 2011-2013

0 23 84

Analisis pengaruh return on equty (roe) debet equity ratio (der) price earning ratio (per) Eraning growth ratio(Egr) dan return on assets (roa) terhadap financial leverage : studi empiris pada perusahaan manufaktur di rei

1 56 115

Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Tingkat Underpricing Harga Saham pada Perusahaan yang Melakukan IPO di Bursa Efek Indonesia Periode 2010-2014

0 6 137