PENGARUH PENGAJARAN KITAB TA’LIMUL MUTA’ALLIM TERHADAP PEMBENTUKAN SIKAP TA’DZIM SISWA KELAS XI DI MA MA’ARIF PONGGOL GRABAG MAGELANG TAHUN PELAJARAN 20142015 SKRIPSI

  PEN GARUH PENGAJARAN KITAB TA’LIMUL MUTA’ALLIM TERHADAP PEMBENTUKAN SIKAP TA’DZIM SISWA

  

KELAS XI DI MA MA’ARIF PONGGOL GRABAG

MAGELANG TAHUN PELAJARAN 2014/2015

S K R I P S I

  

Diajukan untuk Memenuhi Kewajiban dan Melengkapi Syarat

Guna Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan Islam (S.Pd.I)

Oleh :

Zuhanul Hasanah

  

111 10 024

JURUSAN TARBIYAH

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM NEGERI (STAIN)

  

SALATIGA

2015

KEMENTERIAN AGAMA

  SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM NEGERI (STAIN) SALATIGA Jl. Stadion 03 Telp. (0298) 323706, 323433 Salatiga 50721 Website

  

DEKLARASI

ميحرلا نحمرلا للها مسب

  Dengan penuh kejujuran dan tanggung jawab, peneliti menyatakan bahwa skripsi ini tidak berisi materi yang pernah ditulis oleh orang lain atau pernah diterbitkan. Demikian juga skripsi ini tidak berisi satupun pikiran-pikiran orang lain, kecuali informasi yang terdapat dalam referensi yang dijadikan bahan rujukan.

  Apabila di kemudian hari ternyata terdapat materi atau pikiran-pikiran orang lain di luar referensi yang peneliti cantumkan, maka peneliti sanggup mempertanggungjawabkan kembali keaslian skripsi ini di hadapan sidang munaqosah skripsi.

  Demikian deklarasi ini dibuat oleh penulis untuk dapat dimaklumi.

  Salatiga, 15 Januari 2015 Penulis,

  Zuhanul Hasanah NIM : 11110024

KEMENTERIAN AGAMA

  SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM NEGERI (STAIN) SALATIGA Jl. Stadion 03 Telp. (0298) 323706, 323433 Salatiga 50721 Website

PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN

  Saya yang bertanda-tangan, di bawah ini: Nama : Zuhanul Hasanah NIM : 111 10 024 Jurusan : TARBIYAH Program Studi : PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

  Menyatakan bahwa skripsi yang saya tulis ini benar-benar merupakan hasil karya saya sendiri bukan jiplakan karya tulis orang lain. Pendapat atau temuan orang lain yang terdapat dalam skripsi ini dikutip atau dirujuk berdasarkan kode etik ilmiah.

  Salatiga, 15 Januari2015 Yang Menyatakan,

  Zuhanul Hasanah

  NIM. 111 10 024

  KEMENTERIAN AGAMA SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM NEGERI (STAIN) SALATIGA Jl. Stadion 03 Telp. (0298) 323706, 323433 Salatiga 50721 Website Dra. Maryatin, M.Pd.

DOSEN STAIN SALATIGA

  Lamp : 3 eksemplar Hal : Naskah skripsi

  Saudari Zuhanul Hasanah Kepada Yth. Ketua STAIN Salatiga di Salatiga

  Assalamu'alaikum. Wr. Wb.

  Setelah kami meneliti dan mengadakan perbaikan seperlunya, maka bersama ini, kami kirimkan naskah skripsi saudari : Nama : Zuhanul Hasanah NIM : 111 10 024 Jurusan / Progdi : Tarbiyah / Pendidikan Agama Islam (PAI) Judul : PENGARUH PENGAJARAN KITAB

  TERHADAP TA’LIMUL MUTA’ALLIM PEMBENTUKAN SIKAP TA’DZIM SISWA

  KELAS XI DI MA MA’ARIF PONGGOL GRABAG MAGELANG TAHUN PELAJARAN 2014/2015

  Dengan ini kami mohon skripsi Saudari tersebut di atas supaya segera dimunaqosyahkan. Demikian agar menjadi perhatian.

  Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

  Salatiga, 15 Januari2015 Pembimbing Dra.Maryatin, M.Pd.

  NIP. 19690402 199803 2 001

  KEMENTERIAN AGAMA SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM NEGERI (STAIN) SALATIGA Jl. Stadion 03 Telp. (0298) 323706, 323433 Salatiga 50721 Website

  

P E N G E S A H A N

S K R I P S I

PENGARUH PENGAJARAN KITAB TA’LIMUL MUTA’ALLIM

TERHADAP PEMBENTUKAN SIKAP

  TA’DZIM SISWA KELAS XI DI

MA MA’ARIF PONGGOL GRABAG MAGELANG TAHUN

  

PELAJARAN 2014/2015

DISUSUN OLEH

ZUHANUL HASANAH

NIM :111 10 024

Telah dipertahankan di depan Panitia Dewan Penguji Skripsi Jurusan Tarbiyah, Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Salatiga, pada tanggal 15 Januaridan telah dinyatakan memenuhi syarat guna memperoleh gelar sarjana S1 Kependidikan Islam. Susunan Panitia Ujian Ketua Penguji : Benni Ridwan, M.Hum. ................................................... Sekretaris Penguji : Dra.Maryatin, M.Pd. ................................................... Penguji I : Rasimin, M.Pd. ................................................... Penguji II : Dra.Ulfah Susilowati, M.SI. ................................................... Salatiga, 15 Januari 2015 Ketua STAIN Salatiga Dr. Rahmat Hariyadi, M.Pd NIP. 19670112 199203 1 005

  MOTTO َ د َ مَا ََ ل َ لَ ه َ ل اَ لَ ع َ نَ َ ك َ نَا َ ف َ فَ إ َ ا َ لَ َ ض

َ عَ ن ََ ه

ََ زَ ي َ تَ عَ ل

  َ ح َ مل َ وَ ََ وَ َ نَ َ مَ َ و َ لَ م َ لَ

Artinya: “Belajarlah karena ilmu itu akan menghiasi ahlinya, dia keunggulan,

dia pula pertanda semua pujian.

  

  (Ta‟lim Muta‟alim,As‟ad: 8)

   Berbekal Ilmu Lebih Berharga dari pada Berbekal Harta Benda

  

PERSEMBAHAN

1.

  Teruntuk bapak ibuku tercinta Bapak Sukarno (Almarhum) & Ibu Istikomah tersayang yang telah membesarkan dan mendidikku dengan penuh cinta dan kesabaran, serta senantiasa ikhlas dan tulus memberikan dukungan dan doa restunya kepada penulis.

  2. Adikku tersayang Rini Ambariyah terima kasih atas dukungannya dan jangan pernah lelah untuk meraih kesuksesan.

  3. Kepada Ibu Maryatin, M.Pd. atas arahan dan bimbingan yang tiada henti dengan sabar membimbingku dalam penulisan skripsi.

  4. Terima kasih kepada bapak/ibu guru dan karyawan MA Ma‟arif Ponggol Grabag yang telah memberikan motivasi sehingga skripsi ini bisa selesai tanpa ada halangan suatu apapun.

  5. Keluarga besarku, terima kasih atas motivasi dan dukungan yang selalu kalian berikan padaku.

  6. Sahabat-sahabat yang aku banggakan,Nuzul Wulansari, Nur Wulandari, Fajar Khusnul Mufidah, Endang Wahyuningsih, Ali Imron, Marhamah, Vika Indrawati, Gunarti, Iga Puji S.,Wahidatur Rohmah, Alfy,kelas PAI A dan semuanya terimakasih banyak untuk semangat dan kebersamaan kalian selama di STAIN Salatiga.

  7. Semua pihak yang telah berperan dalam penulisan skripsi ini, terimakasih banyak atas bantuannya.

  8. Seseorang yang kelak akan menjadi imam dalam keluargaku.

KATA PENGANTAR

  

ميحرلا نحمرلا للها مسب

  Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan Rahmat, Hidayah dan Taufiqnya, sehingga penulis dapat menyelesaikan penulisan skripsi ini. Sholawat serta salam kami haturkan kepada junjungan kita Nabi Agung Muhammad SAW yang telah menuntun umatnya ke jalan kebenaran dan keadilan.

  Skripsi ini penulis susun dalam rangka memenuhi tugas dan melengkapi syarat guna untuk memperoleh gelar sarjana pendidikan islam. Adapun judul skripsi ini adalah “PENGARUH PENGAJARAN KITAB TA‟LIMUL MUTA‟ALLIM TERHADAP PEMBENTUKAN SIKAP TA‟DZIM SISWA KELAS XI DI MA MA‟ARIF PONGGOL GRABAG MAGELANG TAHUN

  PELAJARAN 2014/2015”. Penulisan skripsi ini tidak lepas dari berbagai pihak yang telah memberikan dukungan moril maupun materiil. Dengan penuh kerendahan hati, penulis mengucapkan terima kasih kepada: 1.

  Bapak Dr. Rahmat Hariyadi, M.Pd. selaku Ketua STAIN 2. Bapak Rasimin. S.PdI, M.Pd selaku Ketua Progdi PAI STAIN Salatiga.

  3. Ibu Dra. Maryatin, M.Pd. selaku Dosen Pembimbing yang telah memberikan bantuan dan bimbingan dengan penuh kesabaran sehingga skripsi ini dapat terselesaikan.

  4. Bapak dan Ibu Dosen STAIN Salatiga yang telah membekali berbagai ilmu pengetahuan, sehingga penulis mampu menyelesaikan penulisan skripsi ini.

  5. Karyawan-karyawati STAIN Salatiga yang telah memberikan layanan serta bantuan administrasi.

  6. Ayah dan Ibu tersayang yang telah mengasuh, mendidik, membimbing serta memotivasi kepada penulis, baik moral maupun spiritual.

  7. Semua pihak yang telah membantu dalam penulisan ini, sehingga dapat terselesaikan dengan baik semoga amal kebaikannya diterima disisi Allah SWT.

  Semoga amal mereka diterima sebagai amal ibadah oleh Allah SWT serta mendapatkan balasan yang berlipat ganda amin. Penulis sadar bahwa dalam penulisan ini masih banyak kekurangan dan jauh dari kesempurnan. Oleh karena itu, dengan kerendahan hati penulis mohon saran dan kritik yang sifatnya membangun demi kesempurnaan penulisan skripsi ini. Semoga skripsi ini dapat bermanfaat bagi penulis pada khususnya maupun pembaca pada umumnya dan memberikan sumbangan bagi pengetahuan dunia pendidikan. Aamiin ya robbal „alamiin.

  Salatiga, 15 Januari 2015 Penulis,

  

ABSTRAK

Hasanah, Zuhanul. 2015.

  Pengaruh Pengajaran Ta‟limul Muta‟allim terhadap Pembentukan Sikap Ta‟dzim Siswa Kelas XI MA Ma‟arif Ponggol Grabag Magelang 2014/2015 . Skripsi. Jurusan Tarbiyah. Program

  Studi Pendidikan Agama Islam. Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri Salatiga. Pembimbing: Dra. Maryatin, M.Pd.

  Kata Kunci : Pengajaran, Kitab Ta‟limul Muta‟allim, Sikap Ta‟dzim.

  Penelitian ini merupakan upaya untuk mengetahui apakah ada pengaruh pengajaran Kitab Ta‟limul Muta‟allim terhadap sikap ta‟dzim siswa kelas XI MA Ma‟arif Ponggol Grabag Magelang tahun 2014/2015. Pertanyaan utama yang ingin dijawab (1) Bagaimanakah pengajaran Kitab T a‟limul Muta‟allim di MA

  Ma‟arif Ponggol Grabag Magelang tahun 2014/2015? (2)Bagaimanakah pembentukan sikap

  ta‟dzim siswa kelas XI di MA Ma‟arif Ponggol Grabag

  Magelang tahun 2014/2015? (3) Adakah pengaruh pengajaran Kitab Ta‟limul Muta‟allim terhadap sikap ta‟dzim siswa kelas XI MA Ma‟arif Ponggol Grabag Magelang tahun 2014/2015?

  Metode penelitian yang digunakan adalah menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif. Penelitian dilaksanakan di MA Ma‟arif Ponggol Grabag Magelang dengan populasi sebanyak 157 siswa dan sampel sebanyak 36 siswa. Jenis data yang digunakan adalah penelitian lapangan (research), sumber datanya meliputi data primer dan data sekunder, sedangkan pengumpulan data menggunakan angket, observasi dan dokumentasi. Data penelitian dianalisis dengan menggunakan rumus prosentase dan rumus product moment.

  Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1)Pengajaran Kitab T a‟limul M uta‟allim tahun pelajaran 2014/2015 dalam kategori baik, ada 21 responden, dengan angka sebesar 45,27 berada pada interval kategori antara 37

  • – 47 dan hasil prosentase sebanyak 58%. (2) Pembentukan sikap

  ta‟dzim siswa kelas XI berada

  pada kategori sangat baik ,ada 26 responden, dengan angka sebesar 50,53 berada pada interval kategori antara 51

  • – 62 dan hasil prosentase sebanyak 78%. (3)Ada pengaruh yang signifikan antara pengajaran kitab T a‟limul Muta‟allim terhadap pembentukan sikap

  ta‟dzim siswa kelas XI MA Ma‟arif Ponggol Grabag

  Magelang tahun pelajaran 2014/2015. Hal ini dapat dilihat dari nilai koefisien korelasi diperoleh r xy sebesar 0,653 kemudian dikonsultasikan dengan r tabel pada taraf signifikansi 1% sebesar 0,424. Maka dari itu berarti r xy lebih besar dari nilai tabel 0,653> 0,424 sehingga hipotesis dapat diterima.

  DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ...................................................................................... i

HALAMAN BERLOGO ............................................................................... ii

HALAMAN DEKLARASI ............................................................................ iii

PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN ..................................................... iv

HALAMAN NOTA PEMBIMBING ............................................................ v

HALAMAN PENGESAHAN ........................................................................ vi

MOTTO .......................................................................................................... vii

PERSEMBAHAN ........................................................................................... viii

KATA PENGANTAR .................................................................................... ix

ABSTRAK ...................................................................................................... xi

DAFTAR ISI ................................................................................................... xii

DAFTAR TABEL .......................................................................................... xv

DAFTAR BAGAN .......................................................................................... xvii

DAFTAR LAMPIRAN ................................................................................. xviii

  BAB I PENDAHULUAN A.

  1 Latar Belakang Masalah ..................................................................

  B.

  3 Rumusan Masalah ...........................................................................

  C.

  4 Tujuan Penelitian .............................................................................

  D.

  4 Manfaat Penelitian ...........................................................................

  E.

  5 Hipotesis Penelitian .........................................................................

  F.

  6 Definisi Operasional ........................................................................

  G.

  7 Variabel Penelitian ..........................................................................

  H.

  8 Metode Penelitian ............................................................................

  I. Instrumen Penelitian ............................................................. .......... 12 J.

  Analisis Data ............................................................................. ..... 15 K.

  Sistematika Penulisan ................................................................ ..... 17

  BAB II KAJIAN PUSTAKA A. Pengajaran Kitab Ta‟limul Muta‟allim ........................................... 20 1. Pengertian Pengajaran .............................................................. 21 2. Tujuan Pengajaran .................................................................... 23 3. Metode Pengajaran ................................................................... 26 4. Pengertian dan Kandungan Kitab Ta‟limul Muta‟allim ........... 30 5. Kemampuan Guru Mengajar .................................................... 39 B. Pembentukan Sikap Ta‟dzim .......................................................... 40 1. Pengertian Sikap Ta‟dzim ......................................................... 40 2. Ciri-ciri Sikap Ta‟dzim ............................................................. 41 3. Fungsi Sikap Ta‟dzim ............................................................... 43 4. Proses Pembentukan Sikap Ta‟dzim ......................................... 44 C. Pengaruh Pengajaran Kitab Ta‟limul Muta‟allim terhadap Sikap Ta‟dzim Siswa ....................................................................... 47 BAB III HASIL PENELITIAN A. Gambaran Umum Lokasi Penelitian ............................................... 49 1. Sejarah berdirinya madrasah ………………………………… 49 2. Identitas madrasah …………………………………………… 50 3. Visi Misi dan Tujuan Madrasah ............................................... 51

  4. Letak Geografis ........................................................................ 52 5.

  Keadaan Guru, Karyawan dan Siswa ....................................... 53 6. Sarana dan Prasarana ................................................................ 55 B. Penyajian Data ................................................................................ 56 1.

  Data Responden ……………………………………………. .. 56 2. Hasil Jawaban Angket Pengajaran Kitab Ta‟limul Muta‟allim 57 3. Hasil Jawaban Angket Sikap Ta‟dzim Siswa ........................... 58

  BAB IV ANALISIS DATA A. Analisis Pendahuluan .................................................................. 61 1. Analisis Pengajaran Kitab Ta‟limul Muta‟allim ................... 62 2. Analisis Pembentukan Sikap Ta‟dzim Siswa ................. ...... 67 B. Analisis Uji Hipotesis ................................................................. 72 C. Analisis Lanjut ............................................................................ 75 BAB V PENUTUP A. Kesimpulan ................................................................................. 76 B. Saran ........................................................................................... 77 C. Penutup ....................................................................................... 78 DAFTAR PUSTAKA DAFTAR RIWAYAT HIDUP LAMPIRAN-LAMPIRAN

  DAFTAR TABEL

Tabel 1.1 Perumusan Indikator dan Pertanyaan Angket ...................... 13

  Tabel 3.1 Keadaan Guru MA Ma‟arif Ponggol Grabag ..................... 53

  Tabel 3.2 Data Siswa MA Ma‟arif Ponggol Grabag ............................ 54 Tabel 3.3 Struktur Organisasi ..............................................................

  55 Tabel 3.4 Fasilitas Belajar Mengajar ...................................................

  56 Tabel 3.5 Nama-nama Responden Siswa Kelas XI .............................

  57 Tabel 3.6 Jawaban Angket Pengajaran Kitab Ta‟limul Muta‟allim.... 58

Tabel 3.7 Jawaban Angket Pembentukan Sikap

  Ta‟dzim Siswa ........ 59

Tabel 4.1 Daftar Hasil Angket tentang

  Pengajaran Kitab Ta‟limul Muta‟allim Tahun Pelajaran 2014/2015 .............................. 63

Tabel 4.2 Distribusi Frekuensi tentang

  Pengajaran Kitab Ta‟limul Muta‟allim 2014/2015 ......................................................... 64

Tabel 4.3 Interval

  Kategori dan Prosentase Pengajaran Ta‟limul Muta‟allim ......................................................................... . 66

Tabel 4.4 Daftar Hasil Angket tentang Sikap

  Ta‟dzim Siswa ......... ... 68

Tabel 4.5 Distribusi Frekuensi Jawaban Sikap

  Ta‟dzim Siswa ........... 69

  Tabel 4.6 Interval Kategori dan Prosentase Sikap Ta‟dzim Siswa ...... 71

Tabel 4.7 Tabel

  Kerja Untuk Mencari Pengaruh Pengajaran Ta‟limul Muta‟allim dengan Sikap Ta‟dzim Siswa ............................ 73

  DAFTAR BAGAN

  Bagan I Struktur Organisasi Sekolah MA Ma‟arif Ponggol Grabag Magelang Tahun Pelajaran 2014/2015 ............

  55

DAFTAR LAMPIRAN

  Lampiran I : Daftar Riwayat Hidup Lampiran II : Surat Ijin Penelitian Lampiran III : Angket Lampiran IV : Tabel Korelasi Lampiran V : Nota Pembimbing Lampiran VI : Daftar Nilai SKK

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Nilai-nilai luhur bangsa Indonesia terutama tentang sikap

  menghargai orang lain, sopan-santun dan semangat kebersamaan adalah nilai yang telah terbentuk ketika bangsa ini berdiri, terlebih menonjol atau terlihat setelah datangnya agama Islam di Indonesia. Dimana Islam membawa ajaran R

  ahmatan lil‟alamin, saling mengasihi dan sikap

  menghormati terhadap orang lain (Salam,1997:32).Nilai-nilai luhur yang telah diajarkan para ulama‟ seyogyanya kita lestarikan sehingga Indonesia tetap menjadi negara yang bermoral dan beradab.

  Pemikiran

  • –pemikiran yang luhur pada masa lalu haruslah kita lestarikan sehingga tetap menjadi kaum yang berbudi pekerti yang baik terutama pada orang tua, guru dan teman. Siswa suatu saat akan menjadi pemuda penerus dan pemegang kepemimpinan bangsa haruslah memiliki nilai- nilai luhur yang telah diwariskan oleh para ulama‟, diantaranya sikap

  ta‟dzim. Dengan sikap ta‟dzim atau yang lebih dikenal orang

  dengan sikap menghormati dan sopan, akan dapat membawa seseorang pada kemulyaan dan akan dihormati oleh orang lain. Tapi kenyataannya, sekarang ini banyak siswa yang berani kepada gurunya, mungkin karena kurangnya pengajaran tentang akhlak di madrasah.

  Pengajaran Pendidikan Islam klasik sebenarnya sudah menawarkan konsep tentang pembentukan akhlak dan mental yang baik, yaitu dengan pengajaran sebuah kitab yang menekankan pada pendidikan akhlak dan penumbuhan sikap menghormati atau lebih dikenal dengan pembentukan sikap

  ta‟dzim. Pengajaran Ta‟limul Muta‟allim atau yang

  sering dikenal dengan pengajaran akhlak yang bertujuan untuk membentuk pribadi muslim yang berakhlak tinggi dan mulia dalam arti hubungannya dengan Allah SWT maupun hubungannya sesama manusia. Sikap ta‟dzim merupakan wujud dari sikap manusia terdidik. Sebagaimana sebuah maqolah dalam bahasa arab sebagai berikut :

  ِةَّيِبَدَِلِا ِناَسْنِْلْا ُتاَفِص َيِهُق َلَْخَْلْا Artinya : “Akhlak (sikap ta‟dzim) ialah sifat-sifat manusia yang terdidik”.

  (Nata,1997:5) Pengar uh pengajaran Kitab Ta‟limul Muta‟allim dan pembentukan sikap

  ta‟dzim yang semakin menipis, maka penulis

  menghubungkan antara kedua nya. Karena MA Ma‟arif Ponggol Grabag Magelang adalah salah satu madrasah yang masih memberikan pelajaran Ta‟limul Muta‟allim, siswanya yang sopan santun dan patuh terhadap gurunya.

  Adapun fokus penelitian ini, ada beberapa alasan mengapa penulis mengambil judul ini diantaranya: bahwa di MA Ma‟arif Ponggol Grabag Magelang terdapat Mulok yang mengajarkan kitab Ta‟limul Muta‟allim, Sikap para muridnya, terutama kelas XI yang patuh, sopan dan t

  a‟dzim

  terhadap guru perlu diselidiki. Apakah sikap

  ta‟dzim yang siswa miliki itu pengaruh dari pembelajaran kitab ta‟limul muta‟allim apakah dari pengaruh yang lain. Pentingnya sikap

  ta‟dzim siswa terhadap guru dan

  orang yang lebih tua merupakan sikap penting dalam pembentukan karakter.

  Berdasarkan alasan tersebut diatas, maka penulis mengambil judul “PENGARUH PENGAJARAN KITAB TA‟LIMUL MUTA‟ALLIM TERHADAP PEMBENTUKAN SIKAP

  TA‟DZIM SISWA KELAS XI

  DI MA MA‟ARIF PONGGOL GRABAG MAGELANG TAHUN PELAJARAN 2014/2015”.

B. Rumusan Masalah

  Berdasarkan latar belakang di atas, maka dirumuskan permasalahan sebagai berikut :

  1. Bagaimana Pengajaran Kitab Ta’limul Muta’allim Kelas XI MA Ma’arif Ponggol Grabag Magelang Tahun Pelajaran 2014/2015?

  2. Bagaimana Sikap Ta’dzim siswa kelas XI MA Ma’arif Ponggol Grabag Magelang Tahun Pelajaran 2014/ 2015?

  3. Adakah Pengaruh antara Pengajaran Kitab Ta’limul Muta’allim Terhadap Sikap Ta’dzim Siswa Kelas XI di MA Ma’arif Ponggol Grabag Magelang Tahun

Pelajaran 2014/ 2015? C. Tujuan Penelitian

  Tujuan penelitian ini tidak terlepas dari permasalahan yang peneliti munculkan .Adapun tujuannya adalah :

  1. Untuk mengetahui bagaimana cara Pengajaran Kitab Ta’limul Muta’allim di Kelas XI MA Ma’arif Ponggol Grabag Magelang Tahun Pelajaran 2014/ 2015

  2. Untuk mengetahui bagaimana pengaruh Sikap Ta’dzim siswa kelas XI di MA Ma’arif Ponggol Grabag Magelang Tahun Pelajaran 2014/ 2015

  3. Untuk mengetahui adakah Pengaruh antara Pengajaran Kitab Ta’limul Muta’allim Terhadap Sikap Ta’dzim Siswa Kelas XI di MA Ma’arif Ponggol Grabag Magelang Tahun Pelajaran 2014/ 2015 D.

   Manfaat Penelitian

  Berdasarkan masalah yang ada diatas, maka manfaat penelitian ini, antara lain :

  1. Manfaat Teoritis a.

  Memberikan wawasan keilmuan yang berkaitan dengan pembelajaran Kitab T a‟limul Muta‟allim dengan sikap ta‟dzim.

  b.

  Untuk menambah khazanah pengetahuan kepustakaan pengaruh pengajaran Kitab T a‟limul Muta‟allim terhadap pembentukan sikap ta‟dzim siswa.

  2. Manfaat Praktis a.

  Bagi pihak sekolah , hasil penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan dan evaluasi dalam rangka pelaksanaan pembelajaran Akhlak dengan Kitab T a‟limul Muta‟allim.

  b.

  Bagi siswa, mempunyai perilaku sopan santun dan menghormati orang yang lebih tua sesuai dengan pembelajaran Kitab T a‟limul muta‟allim.

  c.

  Bagi peneliti, bisa dijadikan sumber rujukan dalam rangka melakukan pengembangan penelitian mengenai Kitab T a‟limul

  M uta‟allim dan sikap ta‟dzim siswa.

  E. Hipotesis

  Hipotesis adalah suatu pernyataan yang pada waktu diungkapkan belum diketahui kebenarannya, tetapi memungkinkan untuk diuji dalam kenyataan empiris. ( Gulo, 2005:57)

  Sebelum melaksanakan penelitian ilmiah, peneliti mengajukan hipotesis sebagai berikut : Ha: Hipotesis alternative atau menunjukkan adanya pengaruh variabel.(Arikunto,1989 :66-67). Artinya, Ada Pengaruh yang positif antar a Pengajaran Kitab Ta‟limul Muta‟allim Terhadap Sikap

  Ta‟dzim Siswa Kelas XI MA Ma‟arif Ponggol Grabag Tahun Pelajaran 2014/2015.

  F. Definisi Operasional

  Selanjutnya penulis perlu memberi batasan-batasan pengertian dari istilah yang terdapat pada judul skripsi ,sehingga akan memperoleh gambaran yang jelas dan tegas tentang apa yang sebenarnya dimaksud dalam penulisan ini.

  1. Pengaruh

  Pengaruh diartikan sebagai daya yang ada atau timbul dari sesuatu (orang, benda dan sebagainya) yang ikut membentuk kepercayaan, watak atau perbuatan seseorang. (Senja, 2007:638)

  2. Pengajaran

  Pengajaran adalah suatu cara bagaimana mempersiapkan pengalaman belajar bagi peserta didik. Dengan kata lain pengajaran adalah suatu proses yang dilakukan oleh para guru dalam membimbing, membantu, dan mengarahkan peserta didik untuk memiliki pengalaman belajar. (Majid, 2005:16).

  3. Kitab Ta’lilmul Muta’allim

  Kitab Ta‟limul Muta‟allim mempunyai arti Bimbingan bagi penuntu t ilmu pengetahuan. (As‟ad, 2007: 1 ) 4.

  Pembentukan

  Pembentukan memiliki arti menjadikan atau perbuatan (hal, cara, dan sebagainya) membentuk wujud atau rupa sesuai dengan yang diinginkan. ( Poerwadarminta, 1976:122).

  5. Sikap

  Menurut Ngalim Purwanto (1987:141), sikap atau yang dalam bahasa inggris disebut attitude adalah suatu cara bereaksi terhadap suatu perangsang.

6. Ta’dzim

  Ta‟dzim merupakan salah satu bentuk perbuatan atau sikap yang

  mencerminkan perilaku sopan dan menghormati pada orang yang lebih tua atau pada seorang sesepuh, kiyai, guru dan orang yang dianggap dimulyakan olehnya (Kamus Besar Bahasa Indonesia, 1979: 995).

  Beberapa istilah telah penulis jelaskan, maka yang dimaksud dengan judul diatas adalah suatu proses yang dilakukan oleh guru dalam membimbing peserta didik untuk memperoleh suatu pengalaman melalui pembelajaran K itab Ta‟limul Muta‟allim dalam pembentukan watak siswa.

G. Variabel Penelitian

  Adapun variabel dalam penelitian ini adalah: a. Variabel Independen, merupakan variabel inti atau bebas yang berbunyi “Pengajaran Kitab Ta‟limul Muta‟allim” (sebagai variabel

  X), dengan indikator: 1)

  Sikap guru dalam mengajar Kitab Ta‟limul Muta‟allim 2)

  Muatan dalam Kitab Ta‟limul Muta‟allim 3)

  Metode dalam pengajaran Kitab Ta‟limul Muta‟allim 4)

  Kemampuan guru dalam menyampaikan materi Kitab Ta‟limul Muta‟allim b.

  Variabel Dependen, merupakan variabel terikat yang berbunyi “Sikap

  Ta‟dzim Siswa” (sebagai variabel Y), dengan indikator :

  1) Memperhatikan saat guru menjelaskan pelajaran

  2) Mematuhi nasehat guru dan perintahnya

  3) Menghormati semua orang

  4) Menundukkan kepala seraya mengucap salam saat bertemu guru

  5) Berfikir terlebih dahulu sebelum berkomentar atau berbicara

  6) Disiplin dalam mengikuti pembelajaran H.

   Metode Penelitian Metode penelitian adalah cara yang digunakan oleh peneliti dalam mengumpulkan data penelitian (KBBI W.J.S Poerwadinata: 1982: 362). Adapun langkah-langkah yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1.

   Jenis dan Pendekatan Penelitian

  Adapun jenis penelitian yang dipakai penulis dalam penelitian ini adalah penelitian lapangan (Field Research) yaitu research yang dilakukan dikancah atau medan terjadinya gejala-gejala.(Hadi, 2000: 9)

  Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan deskriptif kuantitatif. Pendekatan deskriptif kuantitatif adalah menggambarkan keadaan atau status fenomena. (Arikunto,1989: 101). Dalam hal ini untuk mengetahui bagaimana Pengaruh Penga jaran Kitab Ta‟limul Muta‟allim Terhadap Sikap

  Ta‟dzim Siswa Kelas XI di MA Ma‟arif Ponggol Grabag Tahun Pelajaran 2014/2015 .

  2. Lokasi dan Waktu Penelitian

  Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 22 November 2014 di MA Ma‟arif Ponggol Grabag Magelang Tahun Pelajaran 2014/2015.

  3. Populasi dan Sampel a.

  Populasi Populasi adalah keseluruhan subjek penelitian. (Arikunto ,2010:

  173). Dalam penelitian ini yang menjadi populasi adalah seluruh siswa MA Ma‟arif Ponggol Grabag Tahun Pelajaran 2014/2015 yang terdiri dari kelas X,XI,dan XII berjumlah 157 siswa.Laki-laki berjumlah 57 dan perempuan berjumlah 100 siswa.

  b.

  Sampel Sampel merupakan sebagian atau wakil dari populasi yang diteliti.

  (Arikunto, 2010: 174). Sebagai sampel dalam penelitian ini, penulis menggunakan batasan-batasan sesuai yang diberikan Suharsimi Arikunto bahwa apabila subyek kurang dari 100 orang, maka lebih baik diambil semua. Jika subyeknya lebih besar maka dapat diambil antara 10%-15% dan 20%-25% atau lebih (Arikunto, 2006 : 20). Mengapa menggunakan rumus diatas,dikarenakan beberapa hal sebagai berikut:

  1) Kemampuan penelitian dilihat dari segi waktu, tenaga dan dana 2) Sempit luasnya wilayah pengamatan dari setiap subyek karena hal ini menyangkut banyak sedikitnya data. 3) Besar kecilnya resiko yang ditanggung oleh penulis. (Arikunto, 1992:

  112).

  Sampel dalam penel itian ini adalah siswa kelas XI MA Ma‟arif Ponggol Grabag Magelang yang berjumlah 36 siswa. Laki-laki berjumlah 16 siswa dan perempuan berjumlah 20 siswi.

4. Jenis dan Sumber Data a.

  Jenis Data Penelitian ini termasuk penelitian lapangan (Field Research), yaitu research yang dilakukan dikancah atau medan terjadinya gejala-gejala.

  (Hadi, 2000: 9). Maka jenis data yang dibutuhkan dan yang digunakan adalah jenis data lapangan dan deskriptif kuantitatif dalam penyajian data menggunakan data primer dan sekunder.

  b.

  Sumber Data Untuk mengumpulkan sejumlah data diperlukan sumber data diberbagai sumber yaitu:

  1) Data Primer

  Data Primer dalam penelitian ini adalah Pengajaran Kitab Ta‟limul Muta‟allim Siswa Kelas XI MA Ma‟arif Ponggol Grabag

  2). Data Sekunder Dalam penelitian ini adalah kondisi objektif Siswa Kelas XI

  MA Ma‟arif Ponggol Grabag Tahun Pelajaran 2014/2015. Data ini berupa data tentang letak geografis, struktur organisasi, jumlah siswa, guru dan sarana prasarana.

5. Tehnik Pengumpulan Data

  Adapun data yang dikumpulkan dalam penyusunan skripsi ini, sesuai jenis penelitiannya adalah lapangan, maka untuk mendapatkan data dilapangan, penulis menggunakan metode: a.

  Metode Angket Metode angket disebut pula sebagai metode kuesioner atau dalam bahasa Inggris disebut questionnaire (daftar pertanyaan).Metode angket merupakan serangkaian daftar pertanyaan yang disusun secara sistematis, kemudian dikirim untuk diisi oleh responden.Setelah diisi, angket dikirim kembali atau dikembalikan kepetugas atau peneliti (Bungin, 2005: 123).Tehnik ini digunakan penulis untuk mengumpulkan data tentang pengajaran Kitab Ta‟limul Muta‟allim terhadap pembentukan sikap

  ta‟dzim siswa kelas XI di MA Ma‟arif Ponggol Grabag Magelang Tahun Pelajaran 2014/2015.

  b.

  Metode Dokumentasi

  Metode doku mentasi yaitu “mencari data mengenai hal-hal atau variabel yang berupa catatan, transkip, buku, surat kabar, majalah, prasati, notulen rapat, lengger, agenda dan sebagainya” (Arikunto, 2006: 231).Metode dokumentasi ini digunakan untuk mengumpulkan data tentang situasi umum

  MA Ma‟arif Ponggol Grabag Magelang, data-data guru, karyawan dan siswa khususnya data siswa kelas XI dan hal-hal lain yang dibutuhkan oleh peneliti.

I. Instrumen Penelitian

  Instrumen penelitian adalah alat atau fasilitas yang digunakan oleh peneliti dalam mengumpulkan data agar pekerjaannya lebih mudah dan hasilnya lebih mudah dan hasilnya lebih baik (Arikunto, 2010: 203).

  Penelitian ini menggunakan instrumen berupa angket yang terdapat dalam lampiran. Angket terdiri dari dua macam yaitu yang pertama angket tentang pengaruh pembelajaran Kitab Ta‟limul Muta‟allim dan yang kedua angket tentang pembentukan sikap ta‟dzim siswa. Adapun Angket penelitian terlampir.

  TABLE 1.1

  VARIABEL DAN INDIKATOR

  No Variabel Indikator Angket

1 Pengajaran

  1) Kemampuan

  1. Apakah guru anda mengajarkan guru dalam tentang proses pembentukan Kitab mengajar sikap ta’dzim ?

  Ta’limul 2.

  Apakah anda faham dengan Muta’allim materi yang disampaikan guru?

  (Variabel 3.

  Apakah ketika proses belajar X) mengajar diakhiri anda faham dengan isinya?

  4. Setiap pelajaran selesai, apakah guru anda memberikan pertanyaan tentang materi yang dijelaskan?

  2) 5.

  Penguasaan Apakah guru anda faham materi dengan materi Kitab Ta’limul pengajaran Mutta’allim ? Kitab Ta’limul 6.

  Apakah guru anda menguasai materi yang diajarkan? Muta’allim 7.

  Apakah guru anda memberi waktu untuk menyampaikan pertanyaan tentang materi yang telah dijelaskan?

  3) 8.

  Penguasaan Apakah dalam pembelajaran metode guru Ta’limul Muta’allim pengajaran memberi teladan yang baik?

  9. Apakah dalam pembelajaran ta’limul muta’allim metode yang digunakan guru sudah tepat?

  10. Apakah anda senang dengan metode mengajar guru ta’limul muta’allim? 11. metode yang Apakah digunakan guru anda bisa membuat anda lebih faham dengan materi ta’limul muta’allim? 4)

  12. Evaluasi Apakah dalam pelajaran Kitab terhadap Ta’limul Muta’allim anda peserta didik menghafalkan nadzom? 13.

  Apakah anda selalu mencatat apa yang disampaikan guru?

  14. Apakah anda menjawab ketika ditanya tentang materi pelajaran oleh guru? 15. Apakah soal evaluasi yang diberikan gurumu sesuai dengan materi yang telah diajarkan? 1.

  1. Sikap Memperhatikan Apakah anda bisa menerima saat guru penjelasan pelajaran dari guru? Ta’dzim menjelaskan 2. anda selalu

  Siswa Apakah

  2

  pelajaran memperhatikan saat pelajaran (Variabel berlangsung?

  Y) 2)

  3. Apakah anda benar-

  Mematuhi nasehat guru

  benarpatuh pada perintah

  dan

  guru?

  perintahnya

  4. Ketika mendapat nasehat dari guru apakah anda memperhatikannya?

  5. Apakah walau dalam keadaan repot anda tetap menyelesaikan perintah guru dengan baik dan tepat waktu?

  6. Apakah anda menghormati

  3) Menghormati

  semua orang

  semua orang?

  7. Apakah anda selalu menghormati guru dan teman-teman?

  8. Apakah anda selalu menghormati kedua orang tua?

  9. anda selalu Apakah menghormati orang yang lebih tua,toleransi dengan sebaya dan menyayangi yang lebih muda?

  4) 10.

  Menundukkan Ketika bertemu guru dijalan kepala seraya apakah anda tetap hormat mengucap seraya menundukkan kepala? salam saat

  11. Apakah anda mengucap salam bertemu guru dan berjabat tangan saat bertemu guru? 5)

  12. sebelum anda

Berfikir terlebih Apakah dahulu sebelum berbicara sudah difikir terlebih berkomentar dahulu? atau berbicara 13. berbicara dengan Ketika guru,apakah anda selalu dengan sopan? 6) 14.

  Disiplin dalam Apakah anda pernah telat saat mengikuti mengikuti pelajaran Ta’limul pembelajaran Muta’allim?

  15. Apakah anda mengerjakan tugas di kelas dengan baik dan tepat waktu? J.

   Analisis Data

  Dalam menganalisa data yang telah terkumpul dari hasil penelitian, penulis menggunakan analisa sebagai berikut: a.

  Analisis Pendahuluan Dalam analisis ini, penulis menggunakan distribusi frekuensi sederhana dan menggunakan rumus prosentase untuk setiap variable yang diteliti.

  Sehubungan dengan hal tersebut, maka unutuk mengukur data kuantitatif dengan menggunakan ktriteria sebagai berikut :

  1. Untuk jawaban alternative a (selalu) dengan angka 4

  2. Untuk jawaban alternative b (sering) dengan angka 3

  3. Untuk jawaban alternative c (kadang-kadang) dengan angka 2

  4. Untuk jawaban alternative d (tidak pernah) dengan angka 1 (Suharsimi Arikunto, 2010: 273).

  Untuk mengetahui pengajaran kitab ta‟limul muta‟allim terhadap pembentukan sikap

  ta‟dzim siswakelas XI di MA Ma‟arif Ponggol

  Grabag Magelang tahun pelajaran 2014/2015 digunakan rumus:

  % 100   N F P

   

  ) ( ) ( ) )( ( c.

  2

  

2

  2

  2

  X xy

  X X N Y

     N Y Y N

     

          

  Keterangan: P = Prosentase F = Frekuensi jawaban responden N = Jumlah banyaknya sampel b.

     

       

          

     

  r xy =     

  product moment

  3. Memasukkan nilai X dan Y yang sudah ada ke dalam rumus korelasi

  2. Mencari X,Y, , , dan XY dengan cara mengalikannya.

  Adapun langkah-langkahnya sebagai berikut : 1. Membuat tabel persiapan untuk mencari pengaruh pengajaran kitab ta‟limul muta‟allim dengan sikap ta‟dzim siswa.

  Analisa Uji Hipotesis Dalam analisis ini, penulis mengadakan perhitungan lebih lanjut melalui tabel frekuensi yang ada dalam analisis pendahuluan dengan menggunakan rumus statistik yaitu rumus korelasi product moment :

  Analisis Lanjut

  Analisis ini digunakan untuk membuat interprestasi lebih lanjut dengan jalan membandingkan harga r hitung yang telah diketahui harga r tabel.

  1) Menguji signifikan hasil perhitungan dengan membandingkan r hitung dengan r tabel baik untuk taraf kesalahan 5 % maupun taraf kesalahan 1 %.

  2) Jika r dihitung lebih besar dari r tabel 1 % atau 5 %, maka hasilnya bisa dikatakan signifikan (hipotesis diterima)

  3) Jika r dihitung lebih kecil dari tabel 1 % atau 5 %, maka hasilnya bisa dikatakan non sifnifikan (hipotesis ditolak).

  K. Sistematika Penulisan

  Untuk lebih mudah dalam memahami skripsi ini, akan disusun sistematika penulisan skipsi sebagai berikut :

  1. Bagian Awal

  Terdiri dari: halaman judul, halaman nota pembimbing, halaman pengesahan, halaman abstrak, halaman pernyataan keaslian skripsi,halaman motto, halaman persembahan, halaman kata pengantar, halaman daftar isi dan halaman daftar tabel.

  2. Bagian Isi

  Pada bagian isi ini memuat 5 bab yang akan dibahas, sebagaimana berikut :

  BAB I: Pendahuluan, bab ini memuat latar belakang masalah, rumusan masalah,tujuan penelitian, manfaat penelitian, hipotesis penelitian, definisi operasional, variabel penelitian, metode penelitian, instrumen penelitian, analisis data, dan sistematikapenulisan skripsi.

  BAB II: Kajian pustaka, pengajaran Kitab T a‟limul Muta‟allim dan pembentukan sikap t

  a‟dzimsiswa. Pengajaran Kitab Ta‟limul Muta‟allim

  yang meliputi; Pengertian Mengajar, Tujuan Pengajaran, Metode Mengajar, Pengertian dan Kandungan Kitab Ta‟limul Muta‟allim.

  Pembentukan Sikap

  Ta‟dzim meliputi; Pengertian Sikap Ta‟dzim, Ciri- ciri

  Sikap

  Ta‟dzim, Fungsi dan Manfaat Sikap Ta‟dzim, Proses Pembentukan

  Sikap

  Ta‟dzim.Pengaruh Pengajaran Kitab Ta‟limul Muta‟allim dengan

  Pembentukan Sikap

  Ta‟dzim Siswa Kelas XI Di MA Ma‟arif Ponggol Grabag Tahun Pelajaran 2014/2015.

  BAB III: hasil penelitian, berisi tentang gambaranumum MA Ma‟arif Ponggol Grabag Magelang yang meliputi; sejarah berdirinya madrasah,identitas madrasah, visi dan misi madrasah ,letak geografis, keadaan guru, karyawan, dan siswa, dan Penyajian Data Penelitian.

BAB IV :Analisis Data yang meliputi; analisis pendahuluan, analisis uji hipotesis dan analisis lanjut. Bab V : Penutup, berisi tentang Kesimpulan dan Saran-saran.

3. Bagian Akhir

  Pada bagian akhir terdiri dari daftar pustaka, daftar riwayat hidup, dan lampiran-lampiran.

Dokumen yang terkait

ANALISIS PEMAHAMAN DAN SIKAP SISWA TERHADAP HUBUNGAN SOSIAL SISWA BERBEDA BUDAYA KELAS XI IPS DI SMA NEGERI 1 SIDOMULYO TAHUN PELAJARAN 2013/2014

1 21 82

PENGARUH LAYANAN BIMBINGAN DAN KONSELING TERHADAP SIKAP PENYESUAIAN DIRI SISWA KELAS 2 SMK YUDYA KARYA KOTA MAGELANG TAHUN 20142015

0 0 5

MINAT ANAK MENGIKUTI PELAJARAN AQIDAH AKHLAK HUBUNGANNYA DENGAN SIKAP TAWADHUK TERHADAP ORANG TUA PADA SISWA MI MA’ARIF MAGERSARI KECAMATAN NGABLAK KABUPATEN MAGELANG TAHUN PELAJARAN 2007/ 2008 - Test Repository

0 0 118

UPAYA MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR AQIDAH AKHLAK DENGAN STRATEGI MEMBACA KERAS-KERAS PADA SISWA KELAS IV MI GRABAG 3 KECAMATAN GRABAG KABUPATEN MAGELANG TAHUN PELAJARAN 2007/2008 - Test Repository

0 0 77

PENGARUH POLA ASUH ORANG TUA TERHADAP PEMBENTUKAN KEPRIBADIAN MUSLIM DI MI MA’ARIF GRABAG 01 GRABAG MAGELANG SKRIPSI

0 1 72

PENGARUH KOMPETENSI PROFESIONAL GURU TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN AL-QUR’AN HADITS DI MI MA’ARIF TEJOSARI KECAMATAN NGABLAK KABUPATEN MAGELANG TAHUN PELAJARAN 20142015 SKRIPSI

1 2 90

HUBUNGAN INTERAKSI EDUKATIF GURU DENGAN SISWA TERHADAP MINAT BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN AQIDAH AKHLAK KELAS XI MA FUTUHIYYAH 2MRANGGEN DEMAK TAHUN PELAJARAN 20152016 SKRIPSI Diajukan untuk Memperoleh Gelar

0 0 116

IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN AGAMA ISLAM DALAM PEMBENTUKAN INSAN KAMIL BAGI SISWA DI MTs MA’ARIF DAMARJATI KALIANGKRIK MAGELANG TAHUN PELAJARAN 2015/2016 - Test Repository

0 0 112

PENGARUH PERSEPSI SISWA TENTANG VARIASI GAYA MENGAJAR GURU PAI TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA MTS MA’ARIF 3 GRABAG KABUPATEN MAGELANG TAHUN PELAJARAN 20132014 SKRIPSI

0 0 109

HUBUNGAN PERSEPSI SISWA TENTANG KOMPETENSI PEDAGOGIK GURU DENGAN PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN FIQIH SISWA KELAS IX MTs MA’ARIF ARROSYIDIN MAGELANG TAHUN PELAJARAN 20142015 SKRIPSI Diajukan untuk Memperoleh Gelar

0 0 107