KEGIATAN CSR BINA LINGKUNGAN DAN RAMAH

CSR BINA LINGKUNGAN DAN RAMAH
LINGKUNGAN

Bank mandiri (Persero)
1

1. LATAR BELAKANG

Tanggung Jawab Sosial Perusahaan atau biasa disebut Corporate Social Responsiblity
(CSR), merupakan suatu upaya sungguh-sungguh dari perusahaan untuk meminimumkan
dampak negatif dan memaksimumkan dampak positif operasinya dalam ranah ekonomi,
sosial dan lingkungan terhadap seluruh pemangku kepentingannya (stake holder), untuk
mencapai tujuan pembangunan berkelanjutan. CSR sebagai bagian dari pertanggungjawaban
social profitable company kepada stakeholder eksternal perlu di manajemen dengan baik dan
tepat, sehingga dihasilkan dampak yang meningkatkan barnding maupun positioning
perusahaan, khususnya di era global yang menekankan perlunya perusahaan yang ramah
lingkungan.
Selain itu, manajemen CSR harus mampu juga memberikan dampak positip terhadap
stakeholder internal, dimana salah satunya adalah CSR haruslah sesuai dengan value chain
operasional perusahaan. Disisi lain, mengingat bahwa CSR adalah merupakan kewajiban
yang harus dilaksanankan perusahaan sebagaimana amanat UU No 40/2007 bab V pasal 74,

maka “expenses” tersebut harus dikelola dan di manajemen, sehingga memberikan dampak
positif bagi sustainability perusahaan dimasa mendatang.
Pola pikir inilah yang membuat manajemen CSR menjadi tidak sekedar Charity
Program, tetapi harus menjadi “alat” marketing yang powerfull. Mengingat pelaksanaan CSR
haruslah dipertanggungjawabkan, maka komponen penting lainnya adalah bagaimana
membuat Laporan Keberlanjutan (Sustainability Report)yang lebih komprehensif (tidak
hanya sekedar laporan keuangan), sehingga dapat dibuktikan akan mendukung strategi
perusahaan dan dapat menunjukkan komitmen mereka terhadap pembangunan yang
berkelanjutan (sustainable development) dari area geografis sasaran penjualan/operasional
perusahaan.
Dalam menjalankan Program CSR terdapat beberapa jenis kegiatan yang
dilaksanakan, yang salah satu diantaranya adalah kegiatan perduli lingkungan. Pada saat ini
lingkungan kurang begitu diperhatikan oleh masyarakat. Pentingnya lingkungan adalah tidak
lain untuk menjaga kelestarian hidup kita dalam keseharian. Diantara segala program yang
telah Bank mandiri laksanakan membuat kami tergerak untuk melaksanakan program ramah
lingkungan yang memungkin berdampak positif untuk masyarakat dalam jangka panjang.
2

2. JENIS KEGIATAN PROGRAM CSR
Bina Lingkungan Untuk mengatasi dan membantu masyarakat dalam masalah-masalah

lingkungan yang kurang didukung oleh pihak manapun.
3. MAKSUD DAN TUJUAN
Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL) merupakan ujung tombak pelaksanaan
Corporate Social Responsibility (CSR) Bank Mandiri. Melalui implementasi CSR yang
berkesinambungan, Bank Mandiri ingin meraih keberhasilan bisnis bersama dengan peningkatan
kesejahteraan masyarakat Indonesia.
Sejak tahun 2007, program CSR Mandiri diselaraskan dengan corporate objective dan
dilaksanakan secara terarah, terstruktur dan berkelanjutan serta mampu meningkatkan corporate
image dan corporate business secara maksimal. Bank Mandiri ingin membuat Indonesia yang mandiri
melalui program reboisasi untuk mendukung kesejahteraan masyarakat melalui penciptaan lingkungan
yang indah dan nyaman. Oleh karena itu, penyediaan fasilitas ramah lingkungan menjadi salah satu
pilar utama dari program CSR tahun 2011. Fokus utama dari program CSR Mandiri adalah untuk
mendorong pertumbuhan tingkat kesejahteraan masyarakat. Oleh karena itu, secara konsisten Bank
Mandiri terus mencari peluang untuk menyempurnakan strategi dan implementasi program CSR
Mandiri. Dengan menjalan satu pilar pada Bank Mandiri, yaitu :

FASILITAS RAMAH LINGKUNGAN : Adalah keinginan Bank Mandiri untuk mewujudkan
Indonesia yang mandiri melalui penyediaan energi terbarukan, penyediaan air bersih dan
program penghijauan untuk mendukung kesejahteraan masyarakat melalui penciptaan
lingkungan yang asri dan nyaman.

3.1 TUJUAN KEGIATAN


Meningkatkan pemahaman tentang bagaimana tim CSR perusahaan
memahami konflik kepentingan dengan menerapkan konsep kepuasan stakeholder
masyarakat



Meningkatkan ketrampilan dalam menerapkan manajemen CSR yang
meliputi perencanaan strategis CSR dalam Strategy Map perusahaan, implementasi
program, dan evaluasi keberhasilannya

3



Meningkatkan ketrampilan dalam membuat laporan CSR yang
b e r s i f a t s u s t a i n a b l e development


4. PELAKSANAAN KEGIATAN
Bank mandiri membuat Indonesia yang mandiri melalui program Reboisasi untuk
mendukung kesejahteraan masyarakat melalui penciptaan lingkungan yang indah dan
nyaman. Oleh karena itu penyedia fasilitas ramah lingkungan menjadi salah satu pilar utama
dari program CSR tahun 2011. Dari hal tersebut kami akan melaksanakan program CSR
selama satu tahun dengan kegiatan berikut ini :


Pertama adalah penyediaan sarana dan prasarana pendukung penyediaan air
bersih di daerah yang masih kesulitan air.



Kedua adalah pengembangan energi terbarukan yang bertujuan untuk
menyediakan energi alternatif bagi wilayah yang belum dialiri listrik dan
membantu pengembangan akses masyarakat terhadap listrik dan energi.



Ketiga adalah penanaman pohon pada lahan kritis untuk kembali menghijaukan

bumi indonesia untuk mendukung program pemerintah penanaman 1 miliar
pohon sebagai tindakan preventif dan bencana alam.



Kegiatan keempat adalah penanaman dan pemeliharaan mangrove tanaman di
wilayah pesisir dengan tujuan untuk mencegah abrasai.



Kelima adalah penyediaan taman kota yang menggabungkan konsep penghijauan,
pendidikan, dan ekonomi yang bertujuan untuk memberikan lahan terbuka hijau
dan menyediakan fasilitas rekreasi dan pendidikan bagi masyarakat.



Keenam adalah pengembangan eco wisata dengan tujuan memberdayakan
masyarakat di bidang pariwisata dan menjaga keindahan lingkungan.

4


5. TARGET AUDIENCE


Warga atau Masyarakat yang bertempat tinggal di sekitar Blitar Jawa Timur yang
kesulitan air



Warga atau masyarakat disekitar Jawa Barat yang belum ada tenaga listrik



Warga atau masyarakat yang berada di Jawa Barat yang lahan kritis



Warga atau masyarakat yang berada di Banten untuk penanaman mangrove




Warga masyarakat Jakarta Barat untuk penanaman atau penghijauan kota



Warga masyarakat Jawa Barat untuk eco wisata

Total Target Audience dalam kegiatan CSR yang dilaksanakan oleh bank mandiri sebanyak 6
warga penduduk masing-masing dilokasi yang berbeda, dengan total 1000 kepala rumah
tangga dari total semua daerah yang akan kami kunjungi nanti untuk membantu
melaksanakan program-program yang kami rencanakan.

6. TEMPAT PELAKSANAAN


Provisi Jawa Tengah Kabupaten Banten



Provisi Jawa Barat Kabupaten Padalarang




Provinsi Banten serang



Jakarta Barat, Kecamatan Kedoya



Jawa Barat Lembang.

5

7. RINCIAN KEGIATAN
a. Tahap Perencanaan
1) Survey tempat dan Lokasi
2) Menyusun perencanaan kegiatan dalam kurun waktu satu tahun
3) Rapat bersama pihak perusahaan dan panitia penyelenggara Program CSR

4) Rapat besar dengan penduduk untuk memberitahu informasi bahwa akan diadakan
Program Bina Lingkungan
5) Perizinan setempat
6) Mempersiapkan kebutuhan untuk pelaksanaan program bina lingkungan
7) Menyusun dan membuat anggaran yang akan dikeluarkan bersama dengan seluruh
panitia
8) Rapat besar dengan para ahli atau pakar lingkungan
9) Memberi informasi kepada dinas pariwisata akan diadakannya pengembangan bina
Lingkungan di daerah yang tertuju
10) Mendata seberapa banyak warga yang akan berpartisipasi dalam pelaksanaan program
CSR
6

11) Menghubungi aparat kepolisian untuk menjaga dan mengamankan selama proses
kegiatan berlangsung
12) Menghubungi para pekerja untuk melaksanakan program-program
13) Menghubungi narasumber yang ahli untuk penyuluhan lingkungan

b. Tahap Pengaturan
1) Membeli dan menyediakan peralatan logistik yang dibutuhkan sesuai pada program

2) Membuat surat perizinan dan menyebarkan surat kepada pihak yang terkait
3) Menyediakan transportasi
4) Menyediakan konsumsi untuk para pekerja
5) Menyediakan peralatan penunjang
6) Melaksanakan program yang sesuai pada agenda
7)
c. Tahap Pelaksanaan
1) Mendatangi kembali daerah-daerah tempat pelaksanaan program CSR bersamaan
dengan panitia, pihak dari perusahaan, para ahli, aparat kepolisian dan para pekerja.
2) Mulai bekerja sama bersama warga untuk membuat dan membangun programprogram yang akan dilaksanan.
3) Pengalokasian peralatan logistik yang sesuai dengan dan sesuai daerah yang dituju
4) Membangun pos pengamanan
5) Membuat dapur umum untuk konsumsi
6) Pembuatan Air Bersih didaerah yang dituju
7) Membuat pembangkit tenaga listrik didaerah yang dituju

8) Menanam bibit pohon untuk hutan mangrove
9) Membuka lahan untuk penghijauan dan penanaman pohon
7


10) Melaksanakan penyuluhan kepada warga untuk pengembangan eco wisata didaerah
yang dituju

d. Tahap Evaluasi
1) Membuat hasil Laporan Penanggung Jawaban atas program-program yang telah
dilaksanakan selama satu tahun
2) Membuat pembukuan dana pengeluaran
3) Mengadakan event peresemian dari hasil program-program yang telah dilaksanakan

8

8. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN
Dalam pelaksanaan program CSR bina lingkungan ini, memerlukan waktu selama kurun
waktu satu tahun sepanjang tahun 2016 untuk mencapai keberhasilan dari program-program
CSR yang ingin kami laksanaan. Bersamaan dengan hal ini, berikut adalah rincian jadwal
pelaksanaan :
1. Bulan Januri dan Februari
penyediaan air bersih di daerah yang masih kesulitan air di Blitar Jawa Timur.
2. Bulan Maret dan April
pengembangan akses masyarakat terhadap listrik dan energi di Jawa Barat
3. Bulan Mei dan Juni
penanaman pohon pada lahan kritis di Jawa Barat.
4. Bulan July dan Agustus
penanaman dan pemeliharaan mangrove di Banten
5. Bulan September dan Oktober
penyediaan taman kota yang menggabungkan konsep penghijauan.
6. Bulan November dan Desember
pengembangan eco wisata

9

9. Hasil Yang Di Harapakan
CSR akan menjadi strategi bisnis yang inheren dalam perusahaan untuk menjaga atau
meningkatkan daya saing melalui reputasi dan kesetiaan merek produk (loyalitas) atau citra
perusahaan. Kedua hal tersebut akan menjadi keunggulan kompetitif perusahaan yang sulit
untuk ditiru oleh para pesaing. Di lain pihak, adanya pertumbuhan keinginan dari konsumen
untuk membeli produk berdasarkan kriteria-kriteria berbasis nilai-nilai dan etika akan
merubah perilaku konsumen di masa mendatang. Implementasi kebijakan CSR adalah suatu
proses yang terus menerus dan berkelanjutan. Dengan demikian akan tercipta satu ekosistem
yang menguntungkan semua pihak (true win win situation) – konsumen mendapatkan produk
unggul yang ramah lingkungan, produsen pun mendapatkan profit yang sesuai yang pada
akhirnya akan dikembalikan ke tangan masyarakat secara tidak langsung.
Sekali lagi untuk mencapai keberhasilan dalam melakukan program CSR, maka
diharapkan apat mencapai keberhasilan dimata publik dan adanya komitmen yang kuat,
partisipasi aktif, serta ketulusan dari semua pihak yang peduli terhadap program-program
CSR karena Program CSR menjadi begitu penting untuk kewajiban manusia dalam
bertanggung jawab atas keutuhan kondisi-kondisi kehidupan umat manusia di masa datang.
Perusahaaan diharapkan dapat bertanggung jawab bahwa di masa mendatang tetap ada
manusia di muka bumi ini, sehingga dunia tetap harus menjadi manusiawi, untuk menjamin
keberlangsungan kehidupan kini dan di hari esok. Dan selain hal tersebut perusahan
mengharapkan dari diadakannya program ini membuahkan hasil yang baik, yaitu Reputasi
perusahaan yang semakin baik dimata para stakeholder dan publik, dan dapat menciptakan
citra yang tetap dan semakin positf.

10

10. TIM PANITIA

Ketua Pelaksana

: Arianda Putri

Wakil ketua pelaksana

: Joko Budiman

Sekretaris umum

: Fitri Hasanah

Sekretaris khusus

: Andi abdan

Bendahara pengeluaran

: Ratri Utami

Penanggung jawab umum

: Ananda Lamanda

Penanggung jawab 1

: Sasanto hamadi

Penanggung jawab 2

: Abraham

Penanggung jawab 3

: Lusiana Kamil

Penanggung jawab 4

: Lisa argina

Penanggung jawab 5

: Rudi Terdianto

Penanggung jawab 6

: Budi Laksamana

Konsumsi 1

: Ismiyahna

Konsumsi 2

: Poki Simanjuntak

Konsumsi 3

: Naura Alhadad

Konsumsi 4

: Wira Sewindu

Konsumsi 5

: Nino Riyatmo

Konsumsi 6

: Vira Wirana

Penanggung jawab Logistik 1

: Putra Rizky

Penanggung jawab Logistik 2

: Toni Atmajaya

Transportasi

: Bambang Yudio

Dokumentasi foto

: Darwis Triadi
11

Dokumentasi video

: Keyno Zikiono

Keamanan

: Hartanto

Humas Khusus

: Mutiara sya’ban

Humas

: Mitha Faradel a

12

11. PENDANAAN

ITEM
Logistik
Transportasi
Konsumsi
Kesekretariatan
Keamanan
Kehumasan
Dokumentasi

NOMINAL
500 juta
50 juta
150 juta
25 juta
25 juta
50 juta
50 juta
Total

825 Juta

12. Penutup
Demikian Proposal Kegiatan Pelatihan manajemen corporate social responsibility (CSR)
dan community developmentini kami buat. Kami sebagai panitia, menyadari bahwa kegiatan
ini tidak akan berjalan dengan lancar tanpa adanya perhatian, dukungan, kerja sama, dan
bantuan dari semua pihak yang terkait. Semoga kegiatan ini terlaksanadengan sebaik –
baiknya dan dapat menjadikan semua pihak mengerti dan menyadari manfaat kegiatan ini
sehingga nantinyadapat diimplementasikan dalam dunia kerja.Akhir kata, atas perhatian,
dukungan, kerja sama dan bantuan yang pihakterkait kamiberikanucapkan terima kasih.

13

LEMBAR PENGESAHAN

Ketua departemen HRD

Ketua Pelaksana

Wiratna Atyana

Arianda Putri

Menyetujui,Direktur Utama
Bank mandiri Persero

Budi Gunadi Sadikin

14