Hubungan antara Penggunaan Maicih Official Website dengan Keputusan Pembelian Konsumen.

ABSTRAK

Tamara Saradita, 210110070335, 2012, Manajemen Komunikasi,
konsentrasi Komunikasi Pemasaran, Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas
Padjadjaran, Jatinangor. Judul Penelitian yaitu “Hubungan antara Penggunaan
Maicih Official Website dengan Keputusan Pembelian Konsumen”. Dosen
pembimbing utama Roy Robert Rondonuwu, Drs., M.Lib dan dosen
pembimbing pendamping Agus Setiaman, S.Sos, M.Ikom.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara
penggunaan Maicih Official Website dengan keputusan pembelian konsumen
Maicih.
Penelitian menggunakan metode korelasional, dengan teknik
pengumpulan data; angket, wawancara, dan studi pustaka, dan teknik
pengambilan sampel acak sederhana. Populasi penelitian ini adalah anggota
atau member dari Maicih Official Website yaitu icihers. Jumlah sampel yang
mewakili penelitian sebanyak 99 orang.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa penggunaan Maicih Official
Website yang efektif dapat berdampak pada keputusan pembelian konsumen
Maicih.
Kesimpulan yang diperoleh dari penelitian ini adalah terdapat
hubungan yang kuat dan sedang antara penggunaan Maicih Official Website

dengan keputusan pembelian konsumen Maicih.
Saran dari peneliti adalah sebaiknya pihak PT.Maicih Inti Sinergi
perlu melakukan evaluasi terhadap Maicih Official Website untuk mengetahui
apakah Maicih Official Website sudah cukup baik dan efektif sebagai media
promosi dan komunikasi dengan konsumennya. Selain itu, sebaiknya pihak
PT.Maicih Inti Sinergi lebih sering melakukan pembaruan informasi agar
pengguna tidak merasa bosan dan menjadi lebih tertarik sehingga
memutuskan untuk melakukan keputusan pembelian Maicih.

i
 

ABSTRACT

Tamara Saradita, 210110070335, 2012, Management Communication,
Marketing Communication concentration, Faculty of Communication University
of Padjadjaran, Jatinangor. “Correlation between The Use of Maicih Official
Website with Buying Decision Consumer”. Roy Robert Rondonuwu, Drs., M.Lib
as the main adviser and Setiaman, S.Sos, M.Ikom as a counselor.
The purpose of this study is to investigate the relationship between the use

of the Maicih Official Website with consumer purchasing decisions Maicih
product.
Research using correlation method, with data collection techniques,
questionnaires, interviews, and literature, and simple random sampling technique.
The population is a member of the Maicih Official Website. The member of
samples as many as 99 people.
The results of the study indicate that the use of effective Maicih Official
Website have an impact on consumer purchasing decision Maicih product.
Conclusion obtained from this study is there is a moderate and significant
between the use of the Maicih Official Website with consumer purchasing
decision Maicih product.
Advice from the author is PT.Maicih Inti Sinergi need to evaluate the
Maicih Official Website to find out whether they are good enough websites and
effective as a media campaigns and communication with consumer. In addition,
PT.Maicih Inti Sinergi should morw frequent updating of the website, so users do
not get bored and become interested and decided to make purchase decision of
Maicih product.

ii