APLIKASI PENGINDERAAN JAUH DAN SISTEM IN (1)

Penerapan Asas-Asas Ekologi
dalam Kehidupan Manusia,
Bermasyarakat dan
Pemanfaatan Sumberdaya Alam

Cabang Ilmu Ekologi :
1. Ekologi Hewan
2. Ekologi Tumbuhan
3. Ekologi Manusia
Menurut Wibster’s New Morld Dictionary, Ekologi
manusia berarti ilmu yang mempelajari penyebaran
masyarakat manusia dalam hubungannya dengan
sumber materi (kekayaan alam) serta pola sosial budaya
sebagai akibat adanya hubungan tersebut.

Manusia

Fokus utama pembahasan mengenai ekologi

Mengapa ?


Segala kegiatan manusia tidak sekedar biotik individual, tetapi juga
bersifat sosiokultural yang melibatkan segala macam segi kehidupan

Komponen yang saling berpengaruh dalam ekologi
manusia adalah :
1. Komponen Manusia (penduduk)
2. Komponen Daya Dukung Alam (lingkungan)
3. Komponen Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (iptek)
4. Komponen Organisasi
Keempat komponen ini saling tergantung dan
mempengaruhi dan membentuk suatu sistem yang
disebut Ecological Complex atau Neo Ecology, (Schnore
dan Ducan, 1958)

PENDUDUK

LINGKUNGAN

ORGANISASI


IPTEK
Gambar Sistem Ekologi Manusia

Hubungannya :

Makin banyak penduduk, maka makin banyak pula sumberdaya
alam yang harus diambil untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.
Pengolahan kekayaan alam ini sangat bergantung pada daya
dukung alam (lingkungan) yang ada.
Agar dapat mengolah dan memanfaatkan sumberdaya alam
secara baik diperlukan ilmu pengetahuan dan teknologi.
Peranan ilmu pengetahuan dan teknologi dapat berkembang
dengan baik apabila masyarakat manusia (penduduk) mempunyai
sistem organisasi yang baik.

Kehidupan Masyarakat

1. Masyarakat Berburu
- Berpindah-pindah
- Mahir menggunakan senjata primitifnya

- Menguasai lingkungan alam sekitarnya untuk
mencari sumber makan dan sumber air
- Tingkat populasinya rendah, belum mengenal
teknologi
- Daya tahan tubuh kuat, mampu bertahan dalam
kondisi alam apapun
- Tidak mengenal konservasi sumberdaya alam
- Kerusakan lingkungan disebabkan karena
penggunaan api.

2. Masyarakat Pertanian
- Hidup menetap dekat lahan pertaniannya
- Berusaha menyerap teknologi baru di bidang
pertanian.
- Menguasai jenis tanaman dan hewan yang sesuai
dengan lingkungan alamnya.
- Tingkat populasinya tinggi menambah luas lahan
pertanian.
- Daya tahan hidupnya baik (ada stok pangan dan
tempat penyimpanan)

- Sudah mengenal konservasi sumberdaya alam.
- Kerusakan lingkungan akibat penggunaan
pestisida.

Lumbung padi suku Badui

3. Masyarakat Industri
- Hidup menetap walaupun tidak dekat dng tempat
kerja (kemudahan transportrasi)
- Penggunaan teknologi baru, banyak menyerap
tenaga kerja.
- Menguasai teknologi baru dan menghasilkan
produk yang berlimpah
- Tingkat populasi sedang , daya tahan tubuh
berkurang karena banyak polusi (timbulnya
penyakit-penyakit baru)

- Mengeruk kekayaan alam secara besar
besaran
- Konservasi sumberdaya alam diperhatikan

karena adanya kekhawatiran berkurangnya
daya dukung alam.
- Terjadinya kerusakan lingkungan akibat
pencemaran dan penggunaan energi yang
berlebihan

Kerusakan Daya Dukung Alam

1. Kerusakan karena Faktor Internal
Berasal dari alam (letusan gunung berapi,
gempa bumi, kebakaran hutan, banjir)

2. Kerusakan karena Faktor Eksternal
Berasal dari ulah manusia (pencemaran
udara, pencemaran air, pencemaran tanah,
penambangan)