Analisis Strategi Pemasaran untuk Meningkatkan Daya Saing Penjualan Gluck Store Medan dengan Menggunakan Analisis Swot

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang
Perkembangan teknologi dan Informasi yang sangat pesat saat ini telah
memberi dampak bagi dunia usaha, dimana semua orang telah bebas mengakses
informasi yang tanpa ada batasannya.Melihat hal tersebut sudah seharusnya
setiap pengusaha memanfaatkan peluang itu untuk kepentingan bisnisnya.Dengan
pemanfaatan teknologi dan informasi yang berkembang ini, tentu akan
mempermudah pengusaha mencapai tujuan usahanya.
Umumnya ada banyak tujuan pengusaha mendirikan usahanya seperti
untuk mendapatkan keuntungan, memperluas usaha, dan mempertahankan
kelangsungan hidup usahanya, tetapi pada kenyataannya tidak semua tujuan
tersebut terlaksana.Hal itu mungkin terjadi karena kurangnya kreatifitas, inovasi
pengusaha dan banyaknnya persaingan bisnis yang sejenis. Untuk mengantisipasi
hal tersebut, pengusaha harus mampu menentukan kearah mana aktivitas
usahanyadijalankan dan bagaimana cara mencapai tujuan yang telah ditetapkan.
Di setiap bidang usaha, strategi adalah hal yang penting karena merupakan
serangkaian keputusan dan tindakan yang diarahkan untuk mencapai tujuan
perusahaan (Lestari, 2011:3).Tanpa strategi, mustahil suatu usaha dapat bersaing
dengan kompetitornya. Disamping itu, pemasaran juga menetukan keberhasilan

suatu usaha

karena tujuannya menarik pelanggan dengan menjanjikan nilai

superior dan mempertahankan pelanggan saat ini dengan memberikan kepuasan
(Sunarto,2004).

Universitas Sumatera Utara

Lebih dari hal tersebut pengusaha membutuhkan strategi pemasaran yang efektif
untuk bisnisnya.Hal ini harus dilakukan melihat strategi pemasaran merupakan
alat fundamental yang direncanakan untuk mencapai tujuan perusahaan dengan
mengembangkan keunggulan bersaing yang berkesinambungan melalui pasar
yang dimasuki dan program pemasaran yang digunakan untuk melayani pasar
sasaran tersebut (Tjiptono,2008:6). Perhatian terhadap perubahan lingkungan
internal dan eksternal juga sangat penting diperhatikanmelihat lingkungan tersebut
adalah salah satu dasar penetapan strategi usaha.Jika strategi pemasaran tersebut
sudah dimanajemen dengan baik tentu produk atau jasa yang kita tawarkan akan
menguasai pasar dan mengeruk keuntungan yang besar.
Gluck Store Medan adalah salah satu UMKM yang saat ini masih dalam

tahap pengembangan usahanya.UMKM Gluck Store Medan ini menjual pakaian
jadi berupa kaos, kemeja,celana, jaket dan sepatu pria yang beralamat di jalan
karya wisata no. 21 Johor, Medan. Sesuai dengan Undang-Undang Nomor 20
Tahun 2008, adapun kriteria dari UMKM itu sendiri adalah:
Tabel 1.1
Kriteria UMKM
KRITERIA
No.

URAIAN
ASSET

OMZET

1

USAHA MIKRO

Maks. 50 Juta


Maks. 300 Juta

2

USAHA KECIL

> 50 Juta - 500 Juta

> 300 Juta - 2,5 Miliar

3

USAHA

> 500 Juta - 10

> 2,5 Miliar - 50

MENENGAH


Miliar

Miliar

Sumber: www.depkop.go.id, 2016
UMKM Gluck Store Medan ini dalam menjalankan usahanya masih
banyak mengalami kekurangan khususnya di bagian pemasaran.Usaha Gluck

Universitas Sumatera Utara

Store ini masih kurang didalam memasarkan produknya ke konsumen yang
mengakibatkan banyaknya konsumen yang belum mengetahui usaha ini dan tidak
tercapainya target penjualan perbulannya. Hal itu dapat kita lihat dari tabel hasil
penjualan barang selama 6 bulan terakhir.
Tabel 1.2
Hasil Penjualan Barang Selama 6 Bulan Terakhir
Bulan

Rata-rata penjualan


Target Per Bulan

Agustus

Rp.17.825.000

Rp.35.000.000

September

Rp. 15.600.000

Rp.35.000.000

Oktober

Rp. 17.174.000

Rp.35.000.000


November

Rp. 16.278.000

Rp.35.000.000

Desember

Rp. 27.466.000

Rp.35.000.000

Januari

Rp. 16.752.400

Rp.35.000.000

Sumber : Gluck Store Medan, 2017
Tabel 1.2 menunjukkan naik turunya penjualan Gluck Sore Medan selama

6 bulan terakhir. Meskipun mengalami peningkatan tertinggi dibulan Desember,
tetapi hal ini tidak membuktikan kalau usaha Gluck Store Medan mencapai target
penjualan yang telah ditetapkan.Dengan permasalah tersebut peneliti tertarik
untuk menganalisis UMKM Gluck Store Medan dengan menggunakan analisis
SWOT. Analisis SWOT adalah sebuah metode perencanaan strategis yang
digunakanuntuk mengevaluasi Strengths, Weakness, Opportunities, dan Threats
dalam suatu proyek atau usaha yang pada penelitian ini dilakukan pada usaha
Gluck Store Medan.Adapun judul penelitian yang akan saya angkat adalah
Analisis Strategi Pemasaran Untuk Meningkatkan Daya Saing Penjualan
dengan Menggunakan Analisis SWOT.

Universitas Sumatera Utara

1.2 Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang diatas, maka peneliti merumuskan masalah
yang akan diteliti yaitu Bagaimana strategi pemasaran yang tepat untuk
meningkatkan daya saing penjualan Gluck Store Medan berdasarkan analisis
SWOT?
1.3 Tujuan Penelitian
Adapun tujuan penelitian yang akan dilakukan oleh peneliti adalah untuk

mengetahui strategi pemasaran yang tepat untuk meningkatkan daya saing
penjualan Gluck Store Medan berdasarkan analisis SWOT.
1.4 Manfaat Penelitian
Adapun manfaat yang diharapkan peneliti dari penelitian ini adalah
sebagai berikut:
1.

Bagi Peneliti
Penelitian ini diharapkan dapat menambah wawasan dan pemahaman lebih
mendalam dalam menganalisa dan membandingkan antara teori dan praktik
yang berkaitan dengan strategi pemasaran untuk meningkatkan daya saing
penjualan.

2.

Bagi Perusahaan
Penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai bahan masukan atau bahan
pembelajaran dalam pengambilan kebijakan selanjutnya yang berkaitan
dengan penetapan strategi pemasaran untuk meningkatkan daya saing
penjualan.


Universitas Sumatera Utara

3.

Bagi Program Studi Ilmu Administrasi Niaga/Bisnis
Penelitian ini diharapkan dapat menambah pemahaman, referensi atau
masukan serta perbandingan untuk penelitian selanjutnya dalam bidang kajian
yang sama yaitu strategi pemasaran.

Universitas Sumatera Utara