MACAM MACAM MODEL KEBAYA TRADISIONAL DI

MACAM – MACAM MODEL KEBAYA
TRADISIONAL DI INDONESIA

Nama

: Lonely Nisa Aziza Zenitha Goesly

Kelas

: XII Busana 1

No

:17

SMK N 2 GODEAN
TAHUN AJARAN 2016/2017

1.

Kebaya Jawa


Potongan dari jenis kebaya ini mirip dengan kebaya encim, yang membedakannya
adalah lipatan pada bagian dada. Ciri lain dari kebaya jawa adalah panjang kebaya
yang menutup panggul, dan lipatan kerah dengan bentuk garis vertikal, yang
membuat kesan pemakainya tinggi dan ramping. Kebaya jawa memiliki motif yang
biasa sehingga terkesan sederhana. Kain yang digunakan kebaya jawa biasanya
terbuat dari kain transparan bermotif yang dipadu-padankan dengan pakaian dalam
atas/kemben. Kebaya Jawa juga memakai gear dan selendang pada bahu.
2. Kebaya Solo

Bentuk dasar dari kebaya kutu baru sama dengan jenis-jenis kebaya lainnya. Yang
membedakan adalah tambahan kain untuk menghubungkan sisi kiri dan kanan
kebaya di bagian dada dan perut.
Biasanya dalam pemakaian jenis kebaya ini ditambahkan stagen (kain yang dililitkan
pada perut) atau korset supaya pemakaiannya terlihat lebih lansing.

3. Kebaya Bali

Kebaya bali memiliki tambahan bentuk detail pada tambahan obi yang melilit pada
bagian pinggang.

Biasanya bahan dari kebaya bali terbuat dari brokat dan kain katun.
Tambahan obi ada yang bisa langsung dipasangkan pada kebaya/bisa ditambahkan
kain yang terpisah dari kebaya.
4. Kebaya Ambon

Kebaya ambon umumnya dibuat dengan bahan organdi/katun. Yang membedakan
kebaya ini dari jenis-jenis kebaya lainnya adalah model kerah V dengan bordiran
sepanjang kerah sampai bawah.
Bentuk ujungnya lancip sehingga membentuk segitiga.

5. Kebaya Betawi

Ciri khas dari kebaya betawi yaitu payet dan sulam.
Bagian bawah dari kebaya berujung runcing. Panjangnya kira-kira sampai ke panggul
dan bagian pinggangnya melebar dan menyempit di bagian panggul. Kebaya encim
terbuat dari beberapa jenis bahan. Diantaranya ialah kebaya renda, brokat, bordir,
dan kerancang.
6. Kebaya Sunda
Ciri khas dari kebaya sunda adalah kebaya yang tidak memiliki kerah dan memiliki
garis leher sweet heart. Kebaya sunda juga memakai lubang kancing sengkelit.