Jenis Penelitian Waktu dan Tempat Penelitian Kriteria Inklusi Kriteria eksklusi Metode Pengumpulan Data

BAB 4 METODE PENELITIAN

4.1. Jenis Penelitian

Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan desain potong lintang cross-sectional untuk mengetahui tekanan intraokular pada pasien Poliklinik Reumatologi dan Hematologi RSUP H. Adam Malik Medan yang mendapat terapi kortikosteroid.

4.2. Waktu dan Tempat Penelitian

Pengumpulan data dalam penelitian ini akan dilaksanakan mulai bulan Agustus sampai November tahun 2014 di RSUP H. Adam Malik Medan. Adapun pertimbangan peneliti dalam memilih lokasi tersebut adalah karena RSUP H. Adam Malik Medan adalah Rumah Sakit tipe A sesuai SK MENKES No. 335MENKESSKVII1990 yang merupakan tempat rujukan dari berbagai sarana pelayanan kesehatan sehingga cukup representatif untuk dijadikan acuan sumber data epidemiologi khususnya di provinsi Sumatera Utara. Selain itu, RSUP H. Adam Malik Medan juga adalah Rumah Sakit Pendidikan sesuai SK MENKES No. 502MENKESSKIX1991.

4.3. Populasi dan sampel

4.3.1. Populasi

Populasi dalam penelitian ini adalah semua pasien berdasarkan definisi operasional yang datang berkunjung ke Poliklinik Reumatologi dan Hematologi RSUP H. Adam Malik Medan pada bulan Agustus sampai November tahun 2014. Universitas Sumatera Utara

4.3.2. Sampel

Sampel penelitian ini adalah semua pasien berdasarkan definisi operasional yang datang berkunjung ke Poliklinik Reumatologi dan Hematologi RSUP H. Adam Malik Medan pada bulan Agustus sampai November tahun 2014 yang memenuhi kriteria inklusi dalam penelitian ini. Adapun cara pengambilan sampel pada penelitian ini adalah dengan menggunakan teknik total sampling Sastroasmoro, 2013. Adapun kriteria yang ditentukan dalam penelitian ini adalah:

a. Kriteria Inklusi

Pasien yang mencakup hal berikut: 1. Pasien yang berobat di Poliklinik Reumatologi dan Hematologi RSUP Haji Adam Malik Medan yang menggunakan kortikosteroid sebagai terapi penyakitnya. 2. Penggunaan kortikosteroid ≥ 3 bulan. 3. Bersedia ikut serta dalam penelitian dan menandatangani surat kesediaan menjadi subyek penelitian.

b. Kriteria eksklusi

1. Memiliki penyakit mata penyerta. 2. Tekanan darah 200 mmHg.

4.4. Metode Pengumpulan Data

Metode pengumpulan data adalah sebagai berikut : 1. Untuk pengumpulan data primer, dilakukan wawancara dan angket kepada pasien selaku responden serta pengambilan data pada status pasien yang dipandu oleh peneliti. 2. Pasien yang memenuhi kriteria inklusi dan bersedia menjadi subyek penelitian akan dibawa ke Poliklinik Mata RSUP H. Adam Malik Medan Universitas Sumatera Utara untuk diperiksa tekanan intraokularnya oleh dokter di Poliklinik Mata RSUP H. Adam Malik Medan.

4.5. Metode Pengolahan dan Analisis data