Desain Penelitian Populasi dan Sampel Penelitian

39

BAB III METODE PENELITIAN

A. Desain Penelitian

Pendekatan merupakan keseluruhan cara yang akan digunakan oleh peneliti dalam melakukan kegiatan penelitian, mulai dari awal sampai akhir atau dari perumusan masalah sampai penarikan kesimpulan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dimana nantinya data atau informasi yang dihasilkan diwujudkan dalam bentuk angka-angka dengan menggunakan analisis statistik. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survei. Metode survei, menurut Sugiyono 2007: 3, adalah penelitian yang dilakukan pada populasi besar maupun kecil, tetapi data yang dipelajari adalah data dari sampel yang diambil dari populasi tersebut, sehingga dapat ditemukan kejadian-kejadian relatif, distributif dan hubungan antar variabel, sosiologis maupun psikologis.

B. Populasi dan Sampel Penelitian

1. Populasi Populasi adalah sebuah kumpulan dari semua kemungkinan orang, benda dan ukuran lain dari objek yang menjadi perhatian. Sedangkan sampel adalah suatu bagian dari populasi tertentu yang menjadi perhatian Dwi Priyatno, 2008: 16. Populasi untuk penelitian ini adalah guru SD sekecamatan Gondokusuman dengan jumlah guru 281 orang guru. 2. Sampel 40 Penelitian ini merupakan penelitin sampel karena populasinya homogen guru, menggunakan rumus Slovin dalam Dwi Priyatno, 2008: 16. Keterangan : 1 = konstanta n = ukuran sampel N = ukuran populasi e² = kelonggaran ketidaktelitian karena kesalahan pengambilan sampel yang dapat ditolerir. Diketahui : 1 = konstanta n = ukuran sampel N = 281 e² = 0,05 Salah satu cara pengambilan sampel yang representatif adalah secara acak atau random. Pengambilan sampel secara acak berarti setiap individu dalam populasi mempunyai peluang yang sama untuk dijadikan sampel. Sampel yang representatif, cara pengambilan sampel menggunakan proporsional random dengan cara diundi. Penghitungannya 41 menggunakan rumus proporsi random sampling dengan cara diundi Sugiyono, 2007: 68. Tabel 1 Proporsi sampel penelitian No Sekolah Dasar N n ₁ 1. SD Negeri Baciro 19 11 2. SD Negeri Serayu 41 24 3. SD Negeri Ungaran I 16 9 4. SD Negeri Ungaran II 27 16 5. SD Negeri Ungaran III 22 13 6. SD Negeri Bayangkara 32 19 7. SD Negeri Klitren 18 11 8. SD Negeri Demangan 28 16 9. SD Negeri Langensari 17 10 10. SD Negeri Sagan 16 9 11. SD Negeri Terbansari I 22 13 12. SD Negeri Terbansari II 23 14 Jumlah 281 165

C. Variabel Penelitian