Pencahayaan KLASIFIKASI KEBUTUHAN KESELAMATAN ATAU KEAMANAN

185 19 Listrik fungsional dan lampu darurat dengan batere cadangan dalam seluruh area ktiris. 20 Luminus armatur lampu eksit dengan baterai cadangan. Intervensi yang dapat dilakukan adalah dengan melengkapi system alarm. Menurut Kemenkes dalam Pedoman Teknis Bangunan Rumah Sakit yang aman dalam situasi darurat dan bencana dalam hal sistem pemadam kebakaran adalah: 1 Sistem Pemadam Kebakaran a Sistem alarm, deteksi dan pemadaman harus dihubungkan dengan sistem alarm kebakaran otomatis, sistem deteksi panas danatau sistem pemadam kebakaran otomatik. b Sistem alarm kebakaran dapat dioperasikan secara manual dan otomatis. c Sistem alarm kebakaran di monitor oleh pos pemadam kebakaran atau agen monitor yang terakreditasi. d Deteksi panas dan asap dipasang di koridor rumah sakit, panti jompo, dan fasilitas penyandang cacat. e Detektor asap harus tidak dipasang terlalu jauh dari 9 sembilan meter dari titik pusatnya dan lebih dari 4 empat dan 6 enam sampai 10 meter dari setiap dinding. f Menggunakan zat pemadaman yang ramah lingkungan, effektif dan kerusakan yang diakibatkannya kecil. g Setiap ruangan dilengkapi dengan alat pemadam api ringan. h Direkomendasikan alat pemadam api ringan; untuk peralatan elektrikal dan elektronik menggunakan carbon dioksida, untuk layanan umum menggunakan alat pemadam api ringan jenis ABC. i Dengan pipa tegak basah lengkap dengan perlengkapannya. j Mempunyai program keselamatan terhadap kebakaran dengan mengutamakan sebagai berikut. 1 Di organisasi oleh dinas kebakaran yang melakukan seminar, pelatihan pemadaman api, pelatihan evakuasi dalam situasi kebakaran, pelatihan pada saat terjadinya gempa bumi, 2 Melakukan pelatihan pemadaman api dan evakuasi pada situasi kebakaran 3 Melakukan penanggulangan kebakaran, latihan pencegahan dan pemadaman kebakaran. 4 Tersedia peralatan pemadam kebakaran. 5 Pemeliharaan pencegahan dari peralatan pemadam kebakaran. 6 Tersedia gambar eksit kebakaran dan gambar ketentuan evakuasi melalui eksit kebakaran di tempat yang menyolok pada setiap tingkat lantai.