Pengaruh Pembiayaan Murabahah terhadap Profitabilitas pada Bank Umum Syariah.

nasabah memiliki dana untuk mengembalikannya. Jika dalam 1 tahun tidak mampu melunasi pokoknya, maka pembiayaan bisa diperpanjang. Hal ini menyebabkan mengapa pembiayaan musyarakah berpengaruh positif dan tidak signifikan secara parsial terhadap profitabilitas.

c. Pengaruh Pembiayaan Murabahah terhadap Profitabilitas pada Bank Umum Syariah.

Hasil uji hipotesis menunjukkan bahwa variabel pembiayaan murabahah berpengaruh positif dan tidak signifikan secara parsial terhadap variabel return on assets yang dilihat dari tingkat signifikansi 0,793 0,05. Dikatakan berpengaruh positif karena variabel pembiayaan murabahah memiliki nilai koefisien regresi positif sebesar 0,037. Pembiayaan murabahah merupakan pembiayaan yang paling banyak digunakan dalam perbankan syariah. Banyaknya sumbangan dari pembiayaan murabahah memberikan pengaruh bagi profitabilitas bank dalam hal ini return on assets ROA. Dalam pembiayaan murabahah, ada yang disebut run off atau penurunan kewajiban murabahah. Setiap bulan nasabah akan membayar kewajibannya kepada bank sampai lunas sehingga kewajiban murabahah nasabah akan menurun setiap bulannya sehingga tidak memiliki kewajiban lagi. Penurunan kewajiban murabahah ini lebih besar dibandingkan dengan pembiayaan murabahah yang baru dibentuk sehingga berdampak pada menurunnya profitabilitas. Selain itu dalam pembiayaan murabahah terdapat percepatan pelunasan. Misal nasabah memiliki kewajiban Rp 5.000.000 kepada bank dengan membayar Universitas Sumatera Utara angsuran Rp 1.000.000 dan margin bulan berjalan sebesar Rp 100.000 namun nasabah ingin langsung melunasi seluruh kewajibannya kepada bank yang disebut dengan percepatan pelunasan, sehingga yang seharusnya nasabah membayar sebesar Rp 5.500.000 jadi hanya membayar sebesar Rp 5.100.000 yaitu pokok dan margin bulan berjalan saja. Margin yang seharusnya akan masuk menjadi profit tetapi hilang karena adanya percepatan pelunasan akan mengurangi profit yang juga akan mengurangi asset sehingga Return on Assets juga menurun. Hal ini menyebabkan mengapa pembiayaan murabahah berpengaruh positif dan tidak signifikan secara parsial terhadap profitabilitas. d. Pengaruh Pembiayaan Mudharabah, Pembiayaan Musyarakah, dan Pembiayaan Murabahah terhadap Profitabilitas Pada Bank Umum Syariah. Hasil uji hipotesis menunjukkan bahwa semua variabel independen yaitu pembiayaan mudharabah, pembiayaan musyarakah, dan pembiayaan murabahah secara berpengaruh positif dan signifikan secara simultan terhadap profitabilitas pada bank umum syariah di Indonesia periode 2010- 2014. Hal ini ditunjukkan dari besarnya nilai F hitung 4,768 F tabel 2,98 dan nilai signifikansi sebesar 0,009. Universitas Sumatera Utara

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan

Berdasarkan pada hasil penelitian dan pembahasan yang telah dikemukakan oleh penulis, maka kesimpulan dari penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Pembiayaan mudharabah, musyarakah, dan murabahah berpengaruh positif dan signifikan secara simultan terhadap profitabilitas pada bank umum syariah di Indonesia periode 2010-2014. 2. Pembiayaan mudharabah berpengaruh negatif dan signifikan secara parsial terhadap profitabilitas pada bank umum syariah di Indonesia periode 2010-2014. 3. Pembiayaan musyarakah berpengaruh positif dan tidak signifikan secara parsial terhadap profitabilitas pada bank umum syariah di Indonesia periode 2010-2014. 4. Pembiayaan murabahah berpengaruh positif dan tidak signifikan secara parsial terhadap profitabilitas pada bank umum syariah di Indonesia periode 2010-2014.

5.2 Saran

Berdasarkan dari kesimpulan yang telah dibahas diatas, maka penulis akan memberikan beberapa saran sebagai bahan pertimbangan, diantaranya sebagai berikut: Universitas Sumatera Utara

Dokumen yang terkait

ANALISIS PEMBIAYAAN MURABAHAH, MUSYARAKAH DAN MUDHARABAH TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH DI INDONESIA PERIODE 2008-2012

0 6 57

Analisis Profitabilitas Dari Pembiayaan Mudharabah, Musyarakah, Dan Murabahah Pada Bank Umum Syariah Di Indonesia Periode 2005-2010

0 3 23

ANALISIS PENGARUH PEMBIAYAAN MURABAHAH, MUDHARABAH dan MUSYARAKAH TERHADAP PROFITABILITAS BANK SYARIAH Analisis Pengaruh Pembiayaan Murabahah, Mudharabah, dan Musyarakah Terhadap Profitabilitas Bank Syariah (periiode Desember 2007-Desember 2014).

1 3 12

PENGARUH PEMBIAYAAN MUDHARABAH DAN PEMBIAYAAN MUSYARAKAH TERHADAP TINGKAT PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH PERIODE 2010-2014.

2 6 102

Analisis Pengaruh Pembiayaan Mudharabah, Musyarakah, dan Murabahah Terhadap Profitabilitas Bank Umum Syariah di Indonesia Periode 2010-2014

0 0 14

Analisis Pengaruh Pembiayaan Mudharabah, Musyarakah, dan Murabahah Terhadap Profitabilitas Bank Umum Syariah di Indonesia Periode 2010-2014

0 0 2

Analisis Pengaruh Pembiayaan Mudharabah, Musyarakah, dan Murabahah Terhadap Profitabilitas Bank Umum Syariah di Indonesia Periode 2010-2014

0 0 7

Analisis Pengaruh Pembiayaan Mudharabah, Musyarakah, dan Murabahah Terhadap Profitabilitas Bank Umum Syariah di Indonesia Periode 2010-2014

0 2 13

Analisis Pengaruh Pembiayaan Mudharabah, Musyarakah, dan Murabahah Terhadap Profitabilitas Bank Umum Syariah di Indonesia Periode 2010-2014

1 1 2

Analisis Pengaruh Pembiayaan Mudharabah, Musyarakah, dan Murabahah Terhadap Profitabilitas Bank Umum Syariah di Indonesia Periode 2010-2014

0 1 8