Rumusan Masalah Tujuan penelitian

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah penelitian diatas, maka langkah selanjutnya adalah merumuskan masalah penelitian. Sugiyono 2008:35 menyatakan,”Bahwa rumusan masalah merupakan suatu pertanyaan yang akan dicarikan jawaban melalui pengumpulan data. Perumusan masalah dalam penelitian sangat penting, maka dari itu merumuskan masalah harus jelas agar memudahkan peneliti dalam pengumpulan data. Sugiyono 2008: 35 mengelompokkan bentuk masalah penelitian menjadi tiga, yaitu: a. Rumusan Masalah Deskriptif, berkenaan dengan pertanyaan terhadap keberadaan variabel yang mandiri, baik hanya pada satu variabel atau lebih variabel yang berdiri sendiri tanpa membuat perbandingan dan menghubungkan. b. Rumusan Masalah Komparatif, bersifat membandingkan keberadaan satu variabel atau lebih pada dua atau lebih sampel yang berbeda, atau pada waktu yang berbeda. c. Rumusan Masalah Assosiatif, bersifat menanyakan hubungan antara dua variabel atau lebih . Terdapat tiga bentuk hubungan yaitu: hubungan simetris, hubungan kausal, dan hubungan interaktif. Berdasarkan penjelasan di atas, penulis tertarik menggunakan bentuk permasalahan deskriptif dengan suatu perumusan masalah penelitian adalah “Bagaimanakah Evaluasi Pelaksanaan program PRONA Proyek Operasi Nasional Agraria di Desa Wirowongso Kecamatan Ajung Kabupaten Jember ?”

1.3 Tujuan penelitian

Setiap penelitan yang dilakukan pasti memiliki tujuan tersendiri mengapa penelitian tersebut dilakukan. Tujuan penelitian juga diperlukan agar penelitian yang dilakukan tidak melebar atau keluar dari cakupan rumusan masalah yang telah dirumuskan sebelumnya. Sugiyono 2010:397 mengatakan bahwa, “tujuan penelitian secara umum adalah untuk menemukan, mengembangkan, dan membuktikan pengetahuan. Sedangkan secara khusus tujuan penelitian adalah untuk menemukan. Menemukan berarti sebelumnya belum pernah ada atau belum diketahui”. Tujuan yang ingin dicapai dari pengadaan penelitian ini adalah untuk mengetahui, menganalisis, dan mendeskripsikan bagaimana pelaksanaan program prona di desa wirowongso kecamatan ajung kabupaten jember oleh tim Prona kantor pertanahan kabupaten jember.

1.4 Manfaat penelitian.