MASJID RIYADHUL JANNAH GUNUNG PUTRI BOGOR 1.

a. Sebelah Timur berbatasan dengan jalan raya gunung putri b. Sebelah Selatan berbatasan dengan SDN 01 dan 03 Tlajung Udik c. Sebelah Barat berbatasan dengan setu Tlajung d. Sebelah Utara berbatasan dengan tanah milik bapak H. Firman. 44 Tujuan didirikannya masjid Riyadhul Jannah adalah untuk memberikan sarana bagi kaum muslimin untuk bisa beribadah dengan khusyu, sehingga hati mereka rindu untuk bisa datang beribadah di masjid, dan bahkan masjid ini pernah menjadi pusat pendidikan formal bagi masyarakat yang ada di wilayah ini. Kemudian juga tujuan lainnya yaitu untuk menciptakan kegiatan-kegiatan Islam di dalam masjid, berupa kegiatan pendidikan dan pengajaran, beberapa kajian Islam dan lain-lain, kesemuanya itu amat berguna bagi kemajuan umat Islam. Diharapkan nantinya masjid ini tidak sekedar berfungsi sebagai tempat ibadah, tetapi juga untuk kegiatan keislaman lainnya. Kemudian tujuan lain dari masjid ini adalah agar dapat membentuk pribadi muslim yang berbudi luhur, berilmu amaliah, beramal ilmiah, berfikirah islamiyah. Serta mewujudkan Islam sebagai rahmat bagi seluruh alam. Dengan diselenggarakannya beberapa kegiatan keislaman di dalam masjid yang diikuti oleh kaum muslimin tua dan muda, maka diharapkan masjid ini bisa ikut ambil bagian dalam menanggulangi kenakalan dan sikap-sikap amoral yang pada akhir-akhir ini semakin tampak jelas dimana-mana. Para generasi muda akan semakin sadar bisa menghayati arti hidup, manakala mereka sering mendekatkan diri ke masjid mengikuti berbagai aktivitasnya. 45 44 Wawancara Prbadi dengan M. Ilyas Sekretaris Masjid Riyadhul Jannah, Bogor, 5 Desember 2007. 45 Wawancara Pribadi dengan M. Nur Bendahara Masjid Riyadhul Jannah, Bogor, 6 Desember 2007.

2. Program Kerja Masjid Riyadhul Jannah Program-program masjid Riyadhul Jannah meliputi beberapa hal

yaitu sebagai berikut : a. visi dan misi masjid 1 Melaksanakan kegiatan pengajian, tabligh, ceramah agama dan diskusi keagamaan 2 Membina jamaah kepada pembentukan akhlak mulia. 3 Memberikan kontribusi dalam proses pembinaan terutama pada upaya memperkokoh landasan spiritual, moral dan etika. 4 Menjadi jembatan antar mazhab dan pemikiran. 5 Menjadi jembatan antara tradisionalisme dan modernisme b. Strategi 1 Membiasakan diri dalam situasi perbedaan pendapat tanpa mempertentangkan. 2 Membangun ukhuwah atau persaudaran antar suku bangsa dan ras. c. Jenis Kegiatan 1 Pengajian Fikih 2 Studi Islam Intensif 3 Pesantren kilat 4 Pengembangan masyarakat Islam 5 Pengislaman muallaf d. Materi 1 Fikih 2 Tasawuf 3 Sejarah Islam 4 Tauhid 5 Tafsir Al-Qur’an dan Hadits 6 Nahwu – sharaf e. Metode Penyampaian dakwah 1 Metode dakwah bi al-lisan Metode ini terdiri atas ceramah, dialog tanya jawab , dan lain sebagainya. 2 Metode dakwah bi al –qalam Metode ini dengan mengeluarkan jurnal dakwah, selembaran, pengumunan dan lain-lain. 3 Metode dakwah bi al-hal Metode ini yaitu dengan mengadakan pengajian persaudaraan. 3. Susunan Pengurus Masjid Riyadhul Jannah Susunan kepengurusan Masjid Riyadhul Jannah dapat dilihat dalam struktur sebagai berikut : SUSUNAN PENGURUS MASJID RIYADHUL JANNAH JL. RAYA GUNUNG PUTRI KECAMATAN GUNUNG PUTRI BOGOR Dewan Penasehat

H. A. Umang

Ketua Chotib Sekretaris

M. Ilyas

Bendahara

H. Muh. Nur

Ketua Remaja

M. Nurdin

Ketua Pengajian Misbahudin Seksi pemeliharaan Santos Marbot Masjid

1. Fajar

2. Abdul aziz

3. Yuris

4. Sarana dan Prasarana Sarana dan prasarana yang ada di Masjid Riyadhul Jannah adalah

sebagai berikut : a. Ruang Ibadah merupakan tempat shalat dengan karpet yang bersih dan bergaris- garis untuk shaf barisan shalat , podium atau mimbar yang enak bagi khatib, mihrab imam, ruang pengaturan sound system pengeras suara . b. Ruang Wudlu Sudah jelas bahwa masjid mutlak harus menyediakan ruang wudlu yang bersih untuk pria dan wanita yang tertutup

c. Ruang Sekretariat kegiatan adminstrasi dansegala hal yang terkait dengan masjid

pengelolahannya tentu memerlukan satu ruangan, ruangan ini disebut dengan secretariat atau kantor masjid.

d. Gudang

Masjid tentu saja harus memiliki ruang khusus untuk menyimpan barang-barang yang tidak terpakai atau pemakainnya sewaktu-waktu sehingga penempatan barang-barang itu tidak sembarangan. Ruangan khusus itu adalah gudang. Adanya gudang Insya Allah membuat masjid menjadi bersih dan teratur.