Tujuan Penelitian Perumusan Masalah Batasan Masalah Manfaat Penelitian Manfaat penelitian adalah untuk menambah khasanah ilmu pengetahuan terutama Hipotesa Melalui pemanasan dan pendinginan yang bervariasi terhadap paduan CuPbSn di

Penelitian yang akan dilakukan adalah menganalisa perubahan struktur akibat temperatur pemanasan dan pendinginan terhadap paduan CuPbSn sebagai bushing. Untuk mengetahui kualitas bahan, perlu dilakukan pengujian mekanik dan thermal ekspansi. Uji mekanik dan thermal akspansi ini sangat penting dalam usaha menghasilkan produk yang bermutu sehingga sesuai dengan yang diharapkan. Selain itu, masa sekarang ini tingkat persaingan pasar maupaun persaingan mutu semakin tajam sehingga orang berpikir tentang kualitas yang didasarkan pada struktur bahan. Untuk itu, dilakukan analisa struktur bahan dengan menggunakan mikroskop metalurgi dan XRD.

1.2. Tujuan Penelitian

Adapun tujuan penelitian adalah : 1. Memahami teknik perlakuan panas, agar dapat memperjelas pengetahuan perubahan struktur paduan serta sifat mekanik dan ekspansi termal paduan CuPbSn akibat perlakuan panas. 2. Menjadikan acuan nasional untuk menumbuhkan industri baru melalui perbandingan struktur paduan yang mengalami perlakuan panas terhadap sifat mekanik dan ekspansi termal paduan CuPbSn sebagai bushing

1.3. Perumusan Masalah

Dalam penelitian ini yang menjadi permasalahan adalah bagaimana perubahan struktur dan thermal ekspansi akibat temperatur pemanasan dan pendinginan yang bervariasi terhadap sifat mekanik dari paduan CuPbSn. Universitas Sumatera Utara

1.4. Batasan Masalah

Bushing yang dibuat dari paduan CuPbSn mempunyai komposisi bahan paduan dalam persentase berat yakni 75Cu, 15Pb dan 10Sn. Temperatur pemanasan dilakukan pada temperatur 200 o C, 400 o C dan 600 o C dalam waktu penahanan 1 jam dilanjutkan dengan pendinginan dalam air dan didalam oven. Sedangkan penganalisaan struktur digunakan X-Ray Difraksi dan mikroskop metalurgi serta penganalisaan thermal ekspansi digunakan Thermomechanical Analis TMA.

1.5. Manfaat Penelitian Manfaat penelitian adalah untuk menambah khasanah ilmu pengetahuan terutama

informasi dari struktur paduan akibat temperatur pemanasan dan pendinginan yang bervariasi terhadap sifat mekanik bushing, sehingga membuat bushing memiliki sifat – sifat lebih baik sesuai dengan fungsi dan kegunaannya.

1.6. Hipotesa Melalui pemanasan dan pendinginan yang bervariasi terhadap paduan CuPbSn di

dapat sifat mekanik tertentu dikarenakan kecepatan pendinginan yang berbeda. Akan tetapi heat treatment secara umum akan meningkatkan sifat – sifat mekanik suatu material, sehingga diharapkan dapat diperoleh produk bushing yang lebih baik. Universitas Sumatera Utara BAB II TINJAUAN PUSTAKA

2.1. Karakteristik Cu, Pb dan Sn