Hipotesis Rancangan Penelitian Metode Analisis Data

3.2.9. Alat Ukur dan Skala Pengukuran

Pengetahuan responden diukur dengan kuesioner, jawaban yang benar diberi nilai 2, jawaban yang salah diberi nilai 1, dan tidak tahu diberi nilai 0. Skala Pengukuran Skala pengukurannya adalah skala ordinal. Pengetahuan dikategorikan atas baik, sedang, dan kurang sebagai berikut Pratomo dan Sudarti, 1986: a. Baik, apabila responden memperoleh skor 75. b. Sedang, apabila responden memperoleh skor 40-75. c. Kurang, apabila responden memperoleh skor 40.

3.3. Hipotesis

1. Tingkat pengetahuan mahasiswa non medis di USU terhadap penggunaan antibiotika masih rendah. 2. Terdapat hubungan antara tingkat pengetahuan dengan penggunaan antibiotika di kalangan mahasiswa non medis USU. 3. Terdapat hubungan antara tingkat pengetahuan dengan kesesuaian indikasi antibiotika, contoh penyakit yang menggunakan antibiotika, dosis antibiotika, cara pemilihan antibiotika, resistensi antibiotika, penghentian antibiotika, efek samping antibiotika, kontraindikasi antibiotika, dan tempat penyimpanan antibiotika. Universitas Sumatera Utara BAB 4 METODE PENELITIAN

4.1. Rancangan Penelitian

Penelitian ini adalah penelitian Cross-sectional tipe deskriptif analitik. 4.2. Lokasi Penelitian dan Waktu Penelitian 4.2.1. Lokasi Penelitian Penelitian ini telah dilakukan di Universitas Sumatera Utara USU.

4.2.2. Waktu Penelitian

Penelitian ini berlangsung sejak bulan November 2010. 4.3. Populasi dan Sampel Penelitian 4.3.1. Populasi Penelitian Populasi adalah sekelompok subjek atau data dengan karakteristik tertentu. Populasi target dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa non medis, sedangkan populasi terjangkau adalah seluruh mahasiswa non medis di Universitas Sumatera Utara tahun 2010.

4.3.2. Sampel Penelitian

Sampel dalam penelitian ini adalah sebagian mahasiswa non medis di Universitas Sumatera Utara. Perhitungan besar sampel yang dibutuhkan dalam suatu penelitian menggunakan rumus Notoatmodjo, 2003. p x q N - n d = Z x √———— x √———— n N – 1 Universitas Sumatera Utara Keterangan: d = Penyimpangan terhadap populasi atau derajat ketepatan yang diinginkan, biasanya 0,05 atau 0,01. Z = Standar deviasi normal, biasanya 1,96. p = Proporsi untuk sifat tertentu yang diperkirakan terjadi pada populasi. Apabila tidak diketahui proporsi atau sifat tertentu tersebut, maka p 0,10 atau 0,90 q = 1,0- p N = Besarnya populasi n = Besarnya sampel Jadi besar sampel yang diperlukan: p x q N- n d = Z x √———— x √————— n N- 1 0,5 x 0,5 18.120 - n 0,05 = 1,96 x √———— x √—————— n 18.120 -1 0,0025 = 3,84 x 0,25 x 18.120-n ————— —————— n 18.119 n = 380 Universitas Sumatera Utara Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah menggunakan Teknik cluster sampling.Artinya, sampel diambil sebanyak 47 orang mahasiswa dari setiap fakultas non medis di USU Fakultas Hukum, Fakultas Teknik, Fakultas Ekonomi, Fakultas Pertanian, Fakultas Sastra, FISIP, MIPA, dan Ilmu Komputer. 4.4. Metode Pengumpulan Data 4.4.1. Data Primer Data primer adalah data yang berasal dari sampel penelitian. Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner pada responden, dilakukan secara langsung oleh peneliti terhadap sampel penelitian.

4.4.2. Uji Validitas

Validitas adalah suatu indeks yang menunjukkan alat ukur itu benar-benar mengukur apa yang diukur. Untuk mengukur apakah kuesioner tersebut mampu mengukur apa yang hendak kita ukur, maka perlu diuji dengan uji korelasi antara skor tiap-tiap item dengan skor total kuesioner tersebut. Teknik korelasi yang digunakan adalah teknik korelasi pruduct moment.

4.4.3. Uji Reliabilitas

Realibilitas adalah indeks yang dipakai untuk menunjukkan sejauh mana suatu alat pengukur dapat dipercaya atau dapat diandalkan. Hal ini berarti menunjukkan sejauh mana hasil pengukuran itu pengukuran itu tetap konsisten atau tepat asas bila dilakukan pengukuran dua kali atau lebih terhadap gejala yang sama dengan menggunakan alat ukur yang sama. Universitas Sumatera Utara Tabel 4.1. Uji Validitas dan Uji Reliabilitas Variabel Pertanyaan Total Person Correlation Status Alpha Status Pengetahuan 1 0,829 Valid 0,902 Reliabel 2 0,744 Valid Reliabel 3 0,707 Valid Reliabel 4 0,726 Valid Reliabel 5 0,711 Valid Reliabel 6 0,757 Valid Reliabel 7 0,820 Valid Reliabel 8 0,716 Valid Reliabel 9 0,744 Valid Reliable

4.5. Metode Analisis Data

Pengolahan data dilakukan melalui beberapa tahapan, tahap pertama adalah editing yaitu mengecek nama dan kelengkapan identitas maupun data responden serta memastikan bahwa semua jawaban telah diisi sesuai petunjuk, tahap kedua adalah coding yaitu memberi kode atau angka tertentu pada kuesioner untuk mempermudah waktu mengadakan tabulasi dan analisa, tahap ketiga adalah entry yaitu memasukkan data dari kuesioner ke dalam program komputer dengan menggunakan program SPSS Statistic Package Social Science versi 17.0 , tahap keempat adalah cleaning yaitu memeriksa kembali data yang telah di entry untuk mengetahui ada kesalahan atau tidak. Hasil perhitungan disajikan dalam tabel distribusi frekuensi untuk melihat gambaran pengetahuan mahasiswa non medis di Universitas Sumatera Utara tentang penggunaan antibiotika. Kemudian dilakukan analisa mengenai hubungan tingkat pengetahuan independent variable mahasiswa non medis di Universitas Sumatera Utara dengan penggunaan antibiotika dependent variable Universitas Sumatera Utara menggunakan tabel 2x2 sehingga akan diketahui ada tidaknya hubungan antar variabel tersebut. Dikatakan bermakna jika p 0,05. pada soal-soal yang dinyatakan valid saja dimana telah diuji reliabilitasnya. Universitas Sumatera Utara BAB 5 HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

5.1. Hasil Penelitian