KBDI Harian S. Baung

28

4.4. KBDI Harian S. Baung

Nilai KBDI untuk Model 1 meningkat secara alami dengan datangnya musim kemarau dan turun dengan datangnya musim penghujan. Berdasarkan kriteria bahaya kebakaran seperti pada Tabel 6, KBDI Baung terbagi menjadi 4 kelas Lihat Gambar 6. Nilai KBDI mencapai maksimum 2000 pada tanggal 4 Oktober 2009 dimana kadar air tanah terendah kedua yaitu 0,299 m 3 m 3 . Adanya hujan deras sebesar 45,6 mm pada hari berikutnya mampu mengurangi KBDI hingga turun menjadi 1892. Sejak 22 November 2009 nilai KBDI tergolong dalam kelas bahaya kebakaran Rendah lihat Tabel 9. Gambar 6 menyajikan dinamika KBDI untuk daerah HQ Baung. Model 2 cenderung memberikan nilai KBDI yang lebih rendah dari Model 1. Hal ini dapat disebabkan nilai pada Model 1 lebih besar dari Model 2. Dengan peningkatan suhu udara maksimum harian, maka Model 1 akan lebih sensitif untuk merespon perubahan tersebut dengan peningkatan nilai dibanding dengan Model 2. Untuk mencapai kelas KBDI Sedang, Model 1 memerlukan waktu 96 hari sedangkan Model 2 memerlukan waktu yang lebih panjang yaitu 106 hari lihat Tabel 9 dan 10. Model 1 hanya memerlukan waktu 147 hari untuk mencapai kelas KBDI Ekstrim. Sedangkan Model 2 memerlukan waktu 151 hari. Gambar 6. Curah hujan dan KBDI harian di Sungai Baung. 29 KBDI mencapai kelas Ekstrim pada bulan September. Hal ini dapat difahami mengingat curah hujan di bulan Agustus sangat rendah lihat Gambar 3. Total curah hujan di Bulan Agustus yaitu 30,4 mm. Total curah hujan di Bulan September hanya 22.6 mm sehingga nilai KBDI terus meningkat ke kelas bahaya kebakaran Ekstrim. Tabel 8. Kelas KBDI berdasarkan periode kejadianya untuk Model 1 Kelas KBDI Periode I hari Periode II hari Total Rendah 9 Apr – 13 Jul 2009 96 22 Nov 2009 – 11 Mei 2010 171 267 Sedang 14 Jul – 13 Agu 2009 31 13 Okt – 21 Nov 2009 40 71 Tinggi 14 Agu – 2 Sep 2009 20 8 – 12 Okt 2009 5 25 Ekstrim 3 Sep – 7 Okt 2009 35 35 Tabel 9. Kelas KBDI berdasarkan periode kejadianya untuk Model 2. Kelas KBDI Periode I hari Periode II hari Tot al Rendah 9 Apr – 23 Jul 2009 106 22 Nov 2009 – 11 Mei 2010 171 277 Sedang 24 Jul – 20 Agu 2009 28 14 Okt – 21 Nov 2009 39 67 Tinggi 21 Agu – 6 Sep 2009 17 9 – 13 Okt 2009 5 22 Ekstrim 7 Sep – 7 Okt 2009 32 32 Tabel 10. Jumlah kelas bahaya kebakaran Model 1 dan Model 2. Kelas KBDI Model 1 Model 2 Jumlah hari Prosentase Jumlah hari Prosentase Rendah 267 67 277 70 Sedang 71 18 67 17 Tinggi 25 6 22 6 Ekstrim 35 9 32 8 Tabel 10 menyajikan proporsi kelas bahaya kebakaran. Secara umum, lokasi penelitian di Sungai Baung tergolong ke dalam kelas KBDI Rendah yaitu sebanyak 267 hari Model 1 dan 277 hari Model 2. Kondisi rentan terhadap kebakaran hutan Kelas KBDI Tinggi dan Ekstrim hanya sebesar 15 Model 1 dan 14 Model 2. 30

a. Pengaruh hujan terhadap KBDI