Ethernet CardKartu Jaringan Ethernet

Bab 1: Mengenal Internet

5. Repeater

Repeater digunakan untuk memperkuat sinyal digital dengan transmisi metode baseband. Ketika repeater meminta sinyal, repeater akan mem-perkuat sinyal dan melewatkan sinyal tersebut ke segmen berikutnya. Repeater ini dapat digunakan untuk menghubungkan antarsegmen, walaupun kedua segmen yang hendak dihubungkan berbeda media asalkan memiliki metode akses yang sama.

6. Brigde

Bridge adalah sebuah perangkat yang membagi satu jaringan ke dalam dua buah jaringan. Bridge digunakan untuk mendapatkan jaringan yang eisien. Kebanyakan bridges dapat mengetahui masing-masing alamat dari tiap-tiap segmen komputer pada jaringan sebelahnya dan juga pada jaringan yang lain di sebelahnya pula. Diibaratkan bahwa bridge ini seperti polisi lalu lintas yang mengatur di persimpangan jalan pada saat jam-jam sibuk. Bridge mengatur agar informasi di antara kedua sisi network tetap berjalan dengan baik dan teratur. Bridge juga dapat digunakan untuk mengkoneksikan di antara network yang menggunakan tipe kabel yang berbeda ataupun topologi yang berbeda pula. Device ini memiliki kemampuan lebih dibanding dengan repeater. Bridge melakukan tugas sebagai berikut. a. Mengingatkan alamat dari mesin pengirim dengan selalu mencatat alamat mesin pengirim ke dalam sebuah tabel MAC address. b. Melewatkan dan menyaring frame. Pada saat bridge ini menerima frame, device ini akan memeriksa MAC address. Jika alamat tujuan yang terpasang pada frame juga terdapat di tabel MAC address, maka frame tersebut akan dikirim ke sebuah port yang terhubung dengan mesin tujuan. Akan tetapi, apabila alamat tujuan tidak ditemukan di table MAC address, bridge akan mengirimkan frame yang diterima ke seluruh port yang dimiliki bridge tersebut. c. Mencegah terjadinya looping. Pada saat bridge dipasang secara paralel untuk menghubungkan dua segmen berbeda dan bertujuan untuk membentuk sistem jaringan yang menyediakan mekanisme fault tolerance akan memiliki Gambar . Repeatar WLAN Sumber: dokumen penerbit, diakses tanggal 10 Januari 2009 Teknologi Informasi dan Komunikasi XI masalah, salah satunya adalah broadcast storm ketika ada satu mesin melakukan pengiriman secara broadcast, frame tersebut akan dikirim ke seluruh device dan akan menimbulkan looping data broadcast yang terus- menerus dan jika didiamkan akan mengakibatkan jaringan down.

7. Router

Device ini lebih pintar dibanding device-device lainnya. Tugas utamanya adalah melewatkan data antarsegmen yang memiliki alamat network yang berbeda. Selain itu, router memiliki kemampuan untuk mengelola collisin domain dan pengelolaan broadcast domain. Broadcast domain adalah suatu kelompok jaringan komputer ketika terjadi pengiriman data yang dilakukan secara broadcast oleh suatu komputer, maka seluruh komputer dalam satu kelompok broadcast domain akan menerima dan memproses data tersebut hingga application layer. Device router berfungsi untuk memisahkan broadcast domain dan akan menahan pengiriman data yang bersifat local broadcast. Tugas utama router adalah menghubungkan segmen yang memiliki alamat network yang berbeda. Hal tersebut dapat dilakukan karena router memiliki table routing yang berisi informasi alamat tujuan. Jarak menuju network tujuan yang diimplementasikan dengan istilah interface. Tabel routing digunakan untuk menentukan jalur yang akan digunakan untuk melewatkan data ke network tujuan. Router akan memilih jalur berdasarkan informasi interface yang terdapat dalam tabel routing. Cara kerja router adalah meneruskan paket data jaringan dan dapat juga membagi jaringan menjadi beberapa segmen atau menyatukan segmen-segmen jaringan. Router berjalan pada lapisan ketiga pada model OSI lapisan jaringan dan menggunakan skema pengalamatan yang digunakan pada lapisan itu, seperti halnya alamat IP. Sebuah router mengartikan informasi dari satu jaringan ke jaringan yang lain. Router hampir sama dengan bridge, namun agak pintar sedikit. Router akan mencari jalur terbaik untuk mengirimkan sebuah pesan yang berdasarkan atas alamat tujuan dan alamat asal. Gambar . Router Sumber: WWW.lexbeta.net, diakses tanggal 10 Januari 2009