Rumusan Masalah Tujuan Penelitian

12

2. Risiko Investasi

Sebelum mengambil keputusan investasi, seorang investor paling tidak harus mempertimbangkan dua hal yaitu pendapatan yang diharapkan expected return dan risiko risk yang terkandung dalam alternatif investasi yang dilakukan. Return dan risiko mempunyai hubungan yang positif. Semakin besar risiko yang harus ditanggung, maka semakin besar pula returnnya. Risiko merupakan sebuah ketidakpastian yang terjadi di masa mendatang, dalam hal ini adalah adanya kemungkinan perbedaan antara return yang diharapkan investor dan return aktualnya. Menurut Jogiyanto 2014 risiko merupakan variabilitas return terhadap return yang diharapkan. Risiko adalah suatu keadaan di mana kemungkinan timbulnya kerugianbahaya itu dapat diperkirakan sebelumnya dengan menggunakan datainformasi yang cukup terpercayarelevan yang tersedia Indriyono dan Basri, 2014. Menurut Tandelilin 2001 ada beberapa sumber risiko yang bisa mempengaruhi risiko suatu investasi, yaitu: a. Risiko Suku Bunga Perubahan suku bunga akan mempengaruhi harga saham secara terbalik, cateris paribus. Artinya, jika suku bunga meningkat maka harga saham akan turun, cateris paribus. Begitu pula sebaliknya, jika suku bunga turun maka harga saham akan naik. 13 b. Risiko Pasar Fluktuasi pasar biasanya ditunjukkan oleh berubahnya indeks pasar saham secara keseluruhan. Perubahan pasar dipengaruhi oleh banyak faktor seperti munculnya resesi ekonomi, kerusuhan, ataupun perubahan partai politik. c. Risiko Inflasi Risiko inflasi disebabkan oleh menurunnya daya beli masyarakat sebagai akibat dari kenaikan barang-barang secara umum. Jika inflasi mengalami peningkatan, investor biasanya menuntut tambahan premium inflasi untuk mengkompensasi penurunan daya beli yang dialaminya. d. Risiko Bisnis Risiko ini disebabkan karena tantangan bisnis yang dihadapi perusahaan semakin berat, baik akibat tingkat persaingan yang semakin ketat, perubahan peraturan pemerintah, maupun opini dari masyarakat terhadap perusahaan karena merusak lingkungan. e. Risiko Finansial Risiko ini berkaitan dengan keputusan perusahaan untuk menggunakan utang dalam pembiayaan modalnya. Semakin besar proporsi utang yang digunakan perusahaan, semakin besar pula risiko finansial yang dihadapi perusahaan.

Dokumen yang terkait

Analisis Pengaruh Beta Dan Rasio Keuangan Terhadap Return Saham Indeks Kompas 100

2 63 90

Pengaruh Faktor-Faktor Fundamental dan Makroekonomi Terhadap Risiko Sistematis (Beta) Saham Pada Perusahaan Indeks Kompas 100 di Bursa Efek Indonesia (Bei) Periode 2011 – 2014

3 26 96

PENGARUH FAKTOR FUNDAMENTAL PERUSAHAAN TERHADAP RISIKO SISTEMATIS PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR PADA INDEKS KOMPAS 100 DI BEI.

0 0 124

Pengaruh Faktor-Faktor Fundamental dan Makroekonomi Terhadap Risiko Sistematis (Beta) Saham Pada Perusahaan Indeks Kompas 100 di Bursa Efek Indonesia (Bei) Periode 2011 – 2014

2 2 9

Pengaruh Faktor-Faktor Fundamental dan Makroekonomi Terhadap Risiko Sistematis (Beta) Saham Pada Perusahaan Indeks Kompas 100 di Bursa Efek Indonesia (Bei) Periode 2011 – 2014

0 0 2

Pengaruh Faktor-Faktor Fundamental dan Makroekonomi Terhadap Risiko Sistematis (Beta) Saham Pada Perusahaan Indeks Kompas 100 di Bursa Efek Indonesia (Bei) Periode 2011 – 2014

0 0 12

Pengaruh Faktor-Faktor Fundamental dan Makroekonomi Terhadap Risiko Sistematis (Beta) Saham Pada Perusahaan Indeks Kompas 100 di Bursa Efek Indonesia (Bei) Periode 2011 – 2014

0 0 25

Pengaruh Faktor-Faktor Fundamental dan Makroekonomi Terhadap Risiko Sistematis (Beta) Saham Pada Perusahaan Indeks Kompas 100 di Bursa Efek Indonesia (Bei) Periode 2011 – 2014

0 0 4

PENGARUH FAKTOR FUNDAMENTAL DAN RISIKO (BETA) TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN YANG TERMASUK DALAM INDEKS LQ 45

0 0 20

ANALISIS KINERJA KEUANGAN TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN YANG TERGABUNG DALAM INDEKS KOMPAS 100

1 5 132