Standar Kompetensi Lulusan SMK Program Keahlian TKJ

27 mengetahui dan memahami pemanfaatan dan perkembangan teknologi yang digunakan DUDI. Peserta didik diberi pilihan dalam memilih ilmu pengetahuan, keterampilan, dan teknologi kompetensi. Pilihan-pilihan tersebut tercantum dalam Spektrum Keahlian Pendidikan Menengah Kejuruan. Spectrum tersebut berisi enam bidang keahlian, diantaranya Teknologi dan rekayasa, teknologi informasi dan komunikasi, kesehatan, seni, kerajinan dan pariwisata, agribisnis dan agroteknologi, bisnis dan manajemen. Program keahlian tersebut mengandung berbagai program studi dan kompetensi keahlian. Peserta didik bebas memilih kompetensi keahlian sesuai dengan minat dan potensi daerahnya, dan tentunya berdasarkan keberadaan kompetensi keahlian yang diberikan SMK.

2. Standar Kompetensi Lulusan SMK Program Keahlian TKJ

Kompetensi menurut Kepmendiknas No. 045U2002 adalah seperangkat tindakan cerdas, penuh tanggung jawab yang dimiliki seseorang dan syarat untuk dianggap mampu oleh masyarakat dalam melaksanakan tugas-tugas di pekerjaan tertentu. Jarvis dalam Taqwali 2006: 5 menjabarkan bahwa elemen kompetensi profesional mencakup tiga unsur yakni, pengetahuan, keterampilan dan sikap. Aplikasi konsep belajar yang optimal akan mempengaruhi kompetensi peserta didik. Menurut Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 54 Tahun 2013 Tentang Standar Kompetensi Lulusan, bahwa standar kompetensi lulusan adalah kriteria mengenai kualifikasi kemampuan lulusan yang mencakup sikap, pengetahuan, dan keterampilan. Tujuan kompetensi lulusan digunakan sebagai 28 acuan utama pengembangan standar isi, standar proses, standar penilaian pendidikan, standar pendidik dan tenaga kependidikan, standar sarana dan prasarana, standar pengelolaan, dan standar pembiayaan. Standar kompetensi lulusan terdiri atas kriteria kualifikasi kemampuan peserta didik yang diharapkan dapat dicapai setelah menyelesaikan masa belajarnya di satuan pendidikan pada jenjang pendidikan dasar dan menengah. Kompetensi lulusan SMKMAKPaket C sesuai Permendikbud No. 54 tahun 2013 yakni memiliki sikap, pengetahuan, dan keterampilan secara ringkas diuraikan sebagai berikut. 1. Dimensi sikap, yaitu memiliki prilaku yang mencerminkan sikap orang beriman, berakhlak mulia, berilmu, percaya diri, dan bertanggung jawab dalam berintraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan disi sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia. 2. Dimensi pengetahuan, yaitu memiliki pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan mekakognitif dalam ilmu pengetahuan, teknologi, seni, dan budaya dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban, terkait penyebab serta dampak fenomena dan kejadian. 3. Dimensi keterampilan, yaitu memiliki kemampuan pikir dan tindak yang efektif dalam ranah abstrak dan konkret sebagai pengembangan dari yang dipelajari di sekolah secara mandiri. Siswantari 2009 menyebutkan berbagai permasalahan terkait mutu, relevansi, dan daya saing pendidikan yang dihadapi SMK perlu dicarikan alternatif, dan daya saing pendidikan yang dihadapi SMK perlu dicarikan alternatif pemecahannya agar para pemangku kepentingan yang terkait dan berwenang 29 dapat melaksanakan perannya masing-masing. Informasi tentang pencapaian Standar Nasional Pendidikan SNP oleh SMK terkait i kesesuaian kurikulum yang diterapkan SMK dengan struktur kurikulum di standar isi, ii tingkat