Identifikasi Masalah Pembatasan Masalah Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

7 gambar foto yang berupa, foto alat komunikasi dan foto alat transportasi. Media gambar ini mudah pengadaannya dan biasanya relatif murah. Jadi media gambar adalah media dipergunakan untuk memvisualisasikan atau menyalurkan pesan dari sumber ke penerima siswa. Pesan yang akan disampaikan dituangkan ke dalam komunikasi visual, di samping itu media gambar berfungsi pula untuk menarik perhatian, memperjelas sajian ide, mengilustrasikan atau menghiasi fakta yang mungkin akan cepat dilupakan atau diabaikan bila tidak digrafiskan. Penggunaan media gambar dalam proses kegiatan pembelajaran akan memberikan hasil belajar IPS yang optimal jika digunakan secara tepat. Berdasarkan latar belakang di atas peneliti tertarik untuk melakukan penelitian tindakan kelas dengan judul “meningkatkan hasil belajar IPS menggunakan media gambar bagi siswa kelas IV MI Al-Fatah Kemutug Wadaslintang, Wonosobo, Jawa Te ngah”.

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang telah diuraikan di atas, dapat diidentifikasikan beberapa masalah yang terjadi di MI Al-Fatah Kemutug, Wadaslintang, Wonosobo sebagai berikut. 1. Hasil belajar siswa dalam pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial belum mencapai KKM. 2. Kurang minatnya siswa pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial. 3. Guru jarang menggunakan media gambar saat proses pembelajaran. 4. Penggunaan metode pembelajaran yang kurang bervariasi. 8

C. Pembatasan Masalah

Masalah yang diteliti dalam penelitian ini dibatasi sebagai berikut : 1. Hasil belajar siswa dalam pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial belum mencapai KKM. 2. Guru jarang meggunakan media gambar saat kegiatan pembelajaran.

D. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang ada di atas, maka perlu adanya suatu rumusan masalah yang akan memberikan arah pada langkah penelitian. Adapun rumusan masalah yang dikaji dalam p enelitian ini adalah “Bagaimana meningkatkan hasil belajar IPS menggunakan media gambar bagi kelas IV MI Al- Fatah Kemutug, Wadaslintang, Wonosobo, Jawa Tengah ?”

E. Tujuan Penelitian

Sesuai dengan rumusan di atas, maka tujuan dalam penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar IPS menggunakan media gambar bagi siswa kelas IV MI Al-Fatah Kemutug, Wadaslintang, Wonosobo, Jawa Tengah.

F. Manfaat Penelitian

Adapun dua manfaat yang dapat diperoleh melalui penelitian ini, yaitu manfaat teoritis dan manfaat praktis. 9 1. Manfaat Teoritis Hasil penelitian ini memberikan sumbangan informasi mengenai berbagai hal yang berkaiatan dengan penggunaan media gambar sebagai salah satu media pembelajaran yang dapat untuk meningkatkan hasil belajar IPS siswa di sekolah dasar. 2. Segi Praktis a. Manfaat bagi sekolah Dengan hasil penelitian diharapkan MI Al-Fatah Kemutug, Wadaslintang, Wonosobo dapat menggunakan media gambar dalam kegaiatan pembelajaran, tidak hanya pada pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial, tetapi dapat diterapkan pada mata pelajaran IPA, Bahasa Indonesia dan PKn. b. Manfaat bagi guru 1 Sebagai bahan masukan bagi guru dalam meningkatkan mutu pembelajaran dikelasnya. 2 Hasil penelitian ini dapat menjadi bahan refleksi bagi guru untuk meningkatkan kualitas proses pembelajaran IPS. c. Manfaat bagi siswa 1 Membangkitkan motivasi kegiatan belajar siswa serta memberikan pengalaman secara menyeluruh. 2 Mempermudah pemahaman siswa terhadap konsep-konsep IPS. 3 Dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS. 10

G. Definisi Operasional Variabel