Minggu Pertama Minggu Kedua

commit to user 50 Untuk lebih jelasnya penulis akan menguraikan secara detail tentang segala sesuatu yang telah penulis kerjakan dalam pelaksanaan Kuliah Kerja Media KKM di Wonderstar Indonesia yaitu sebagai berikut :

1. Minggu Pertama

Kegiatan yang pertama penulis lakukan adalah berkenalan dengan seluruh staf Pegawai Wonderstar Indonesia. Pertama kali penulis memasuki ruang kreatif, penulis merasa kurang percaya diri dengan bekal keterampilan yang telah penulis miliki, namun penulis mampu menyesuaikan diri dengan situasi dan kondisi di kantor Wonderstar Indonesia baik dengan karyawan maupun dengan Direktur- nya, yaitu bapak Herman Jambojay.Pada minggu ini penulis ditugaskan untuk mendesain beberapa T-shirt. Pertama penulis diberi tugas menerapkan desain logo perusahaan wonderstar Indonesia ke T-shirt sesuai dengan logo dan tag line yang sudah ada, namun penulis harus mengolah kreasi desain untuk memperluas desain yang sudah ada sehingga tercipta wajah baru wonderstar Indonesia yang selanjutnya akan di produksi untuk desain T- shirt. Kedua penulis mendesain T-shirt untuk kegiatan Futsal yang akan terselenggara di Lor-in hotel Solo. Penulis sudah diberikan konsep desain sehingga penulis hanya mengaplikasikan konsep yang sudah ada. Penulis banyak mendapatkan pengarahan untuk melakukan Kuliah Kerja commit to user 51 Media KKM. Penulis masih merasa bingung dengan dunia kerja sebuah perusahaan.

2. Minggu Kedua

Pada minggu kedua penulis mulai diberi berbagai macam tugas baru. Penulis membuat desain iklan koran dan X-banner, iklan ini merupakan promosi suatu kegiatan event. Perayaan event untuk acara valentine dengan tema love universal yang akan diselenggarakan di d’uno café. Event akan diselenggarakan pada tanggal 20 februari 2011. Banyak kegiatan acara yang diselenggarakan di perayaan valentine tersebut, antara lain ; live perform acoustic, love awarding night, photo couple contest, dan tarot. Seperti seorang copywriting penulisan membuat pesan iklan yang bersifat mengajak, membujuk, dan mempengaruhi audience untuk mengikuit kegiatan acara dengan datang dan berbelanja hidangan menu di d’uno café. Penulis berusaha mengapliksikan komposisi desain dengan layout, body copy, logo perusahaan, tag line, data diri perusahaan alamat, waktu acara diselenggarakan, serta tema dan kegiatan-kegiatan acara secara serasi dan sesuai dengan penempatan komposisi, agar iklan dapat mudah diterima oleh audience sehingga mampu menarik pelanggan. Tugas selanjutnya penulis membuat Poster dan X-banner untuk kegiatan solo beraksi bersama coca-cola. Penulis sudah diberi konsep Layout dari Desain Grafis dikesempatan ini penulis mengamplikasikan commit to user 52 dan mengotak-atik penempatan desain yang akan penulis buat untuk meciptakan poster dan desain X-banner. Penulis menyesuaikan berbagai komposisi didalamnya yang terdiri dari tagline, jargon, tema acara, dan logo pendukung pendiri acara. Pesan yang menarik yang telah dibuat oleh copywriter menjadi pendukung adanya kegiatan periklanan yang diciptakan. Di poster penulis membuat body copy bertempat semenarik mungkin sehingga cepat diterima oleh audience. “coca-cola bakal hadir dan berbagi kesearan di kampus kalian“ diharapkan dapat dengan mudah di ingat oleh target. Sehingga kegiatan solo beraksi dapat terselenggara dengan sukses karena adanya banyak audience yang berpartisipasi. Penulis banyak dibantu oleh pembimbing dan karyawan lainnya dalam pembuatan tugas, disini penulis mendapatkan banyak ilmu serta masukan-masukan yang positif. Pada akhirnya penulis mampu dan bersemangat untuk melakukan pekerjaan dengan baik dan benar. Di minggu ini penulis ditugaskan untuk mempelajari peran AE account Executive untuk belajar berkunjung bertemu dengan klien secara langsung. Penulis membantu AE wonderstar Indonesia untuk menemui klien di C3. Perusahaan yang berperan di bidang automotif ini ingin mendiskusikan tentang promosi periklanan yang kaan dilakukan olehnya, klien menginginkan pembuatan dan pemasangan baliho untuk perusahaannya. Dikesempatan itu penulis banyak belajar melakukan diskusi dan menampung kesimpulan-kesimpulan pembicaraan yang di inginkan oleh klien. commit to user 53

3. Minggu Ketiga