Analisis Komponen Pertumbuhan Wilayah Kabupaten Deli Serdang

62 serta Jasa Keuangan dan Asuransi. Hasil perhitungan shift-Share PDRB Kabupaten Deli Serdang dalam kurun waktu 2009-2013 nilai Differenial Shift D terdapat nilai yang positif dan negatif. Untuk Differential Shift D yang bernilai positif artinya terdapat sektor ekonomi pada sektor yang sama tumbuh cepat di Kabupaten Deli Serdang dibandingkan Provinsi Sumatera Utara. Sebaliknya, jika nilai proportional shift P negatif artinya terdapat sektor ekonomi yang tumbuh lebih lambat di Kabupaten Deli serdang dibandingkan dengan sektor yang sama di Provinsi Sumatera Utara. Maka dapat dilihat sektor ekonomi yang terdapat di Kabupaten Deli serdang yang mempunyai nilai differential-shift D positif yaitu sektor Pertanian, Pertambangan dan Penggalian, Industri, Bangunan, Perdagangan, Hotel dan Restoran, dan Jasa-jasa. Dengan demikian sektor di Kabupaten Deli Serdang tersebut memiliki pertumbuhan lebih cepat dibandingkan dengan sektor yang sama di Provinsi sumatera Utara. Sedangkan sektor ekonomi yang mempunyai nilai differential shift D negatif adalah sektor Listrik, Gas dan Air Minum, Pengangkutan dan Komunikasi, serta Jasa Keuangan dan Asuransi. Dengan demikian pertumbuhan setiap sektor ekonomi yang bernilai negatif tersebut berjalan lebih lambat di Kabupaten Deli Serdang dibandingkan dengan sektor yang sama di Provinsi Sumatera Utara.

4.6.5.1 Analisis Komponen Pertumbuhan Wilayah Kabupaten Deli Serdang

Pertumbuhan produksi dipengaruhi oleh komponen pertumbuhan wilayah yang terdiri dari tiga komponen: Universitas Sumatera Utara 63 1.Pertumbuhan Regional Ps Komponen pertumbuhan regional Ps di dapat dari hasil perkalian antara PDRB sektor Industri Kabupaten Deli Serdang tahun awal dengan perbandingan antara PDRB Sumatera Utara tahun akhir dengan PDRB Sumatera Utara tahun awal yang dikurang 1. Tabel 4.10 Analisis Shift-Share Sektor Industri Kabupaten Deli SerdangBerdsarkan Nasionalregional Tahun 2009-2010 2010-2011 2011-2012 2012-2013 Pertumbuhan Regional Ps 19.460,86 17.768,14 21.822,10 20.572,90 Sumber : Hasil Olahan Data Tabel 4.9 menunjukkan tahun 2009-2013 kontribusi sektor industri Kabupaten Deli Serdang mengalami peningkatan. Sektor industri Kabupaten Deli Serdang memiliki nilai Pertumbuhan NasionalRegional Ps positif yang cenderung meningkat di tahun 2009 hingga 2012, meskipun di tahun 2013 mengalami penurunan menjadi 20.572,90. Ini disebabkan besarnya kontribusi sektor industri pengolahan terhadap PDRB Kabupaten Deli Serdang yang tidak terlepas dari sumbangan sub sektor industri pupuk, kimia dan barang dari karet dan sub sektor industri makanan, minuman dan tembakau . 2. Komponen Perumbuhan Proporsional Komponen pertumbuhan proporsional didapat dari hasil perkalian antara PDRB sektor industri Kabupaten Deli Serdang dengan perbandingan antara PDRB sektor industri Provinsi Sumatera Utara pada tahun akhir dengan PDRB sektor industri tahun awal yang dikurang dengan perbandingan PDRB Sumatera Utara tahun akhir dengan PDRB Sumatera Utara tahun awal. Universitas Sumatera Utara 64 Tabel 4.11 Analisis Shift-Share sektor industri kabupaten deli serdang berdasarkan komponen industri proporsional tahun 2009-2013 Lapangan Usaha Komponen Tahun 2009-2010 2010-2011 2011-2012 2012-2013 Sektor Industri P 324,81 338,97 1.924,33 860,67 Sumber : Hasil Olahan Data Tabel 4.10 menunjukkan dari tahun 2009-2013 pertumbuhan proporsional yang bernilai positif atau P0. Pada tahun 2009-2013 sektor industri Kabupaten Deli Serdang memiliki nilai P sebesar 860,67 artinya bahwa industri Kabupaten deli Serdang mempunyai pertumbuhannya lebih cepat. Hal ini mengindikasikan bahwa sektor industri Kabupaten Deli Serdang mempunyai peluan besar dalam pengembangan yang diharapkan dapat menambah sumbangan terhadap PDRB Kabupaten Deli Serdang dan lapangan pekerjaan. 3. komponen pertumbuhan pangsa wilayah Komponen pertumbuhan pangsa WilayahPergeseran Differential D merupakan hasil dari perkalian antara PDRB sektor industri Kabupaten Deli serdang tahun akhir dengan PDRB sektor industri Kabupaten Deli Serdang Tahun awal dikurang perbandingan antara PDRB sektor industri Sumatera Utara pada tahun akhir dengan PDRB sektor industri Sumatera Utara tahun awal. Tabel 4.12 Analisis Shift-Share Sektor Industri Kabupaten Deli Serdang Berdasarkan Komponen Pertumbuhan Pangsa Wilayah Tahun 2009-2013 Lapangan Usaha Komponen Tahun 2009- 2010 2010-2011 2011-2012 2012-2013 Sektor Industri P 3.618,38 2414 - 128,661883 2.809,109 339 -111,553394 Sumber : Hasil Olahan Data Universitas Sumatera Utara 65 Tabel 4.11 menunjukkan perkembangan nilai D sektor industri, apabila nilai D0 artinya sektor industri memiliki daya saing yang baik. Sebaliknya apabila D0, artinya sektor industri tersebut memiliki daya saing yang kurang baik. Sektor industri Kabupaten deli Serdang yang termasuk ke dalam kategori daya saing baik D0 terjadi pada tahun 2009-2010 sebesar 3.618,38 dan tahun 2011-2012 sebesar 2.809,11. Hal ini berarti sektor industri mempunyai potensi daya saing yang tinggi karena pertumbuhannya lebih cepat dibandingkan dengan sektor industri Provinsi Sumatera Utara. Sedangkan industri Kabupaten Deli Serdang yang termasuk ke dalam kategori daya saing kurang baik D0 terjadi pada tahun 2010-2011 sebesar -128,66 dan tahun 2012-2013 sebesar -111,55.

4.6.5.2 Analisis Sektor Industri Kabupaten Deli Serdang