Instrumen Penelitian Uji Validitas dan Reabilitas

4.5. Instrumen Penelitian

Untuk memperoleh informasi dari responden, peneliti menggunakan alat pengumpul data berupa kuesioner. Instrumen penelitian berupa kuesioner yang terdiri dari sejumlah pertanyaan yang digunakan untuk memperoleh informasi dari responden. Bentuk pertanyaan yang digunakan dalam penelitian ini adalah bentuk pertanyaan tertutup. Responden diminta untuk memilih salah satu jawaban dengan memberi tanda silang pada salah satu pilihan yang telah disediakan. Penyusunan pertanyaan dalam kuesioner ini didasarkan pada berbagai literatur yang berkaitan dengan dukungan sosial keluarga dalam mengoptimalkan perkembangan anak dengan down sindrom dan kuesioner penelitian sebelumnya. Kuesioner ini terdiri atas dua bagian yaitu bagian A yang berisi pertanyaan seputar karakteristik keluarga dan bagian B yang berisi pertanyaan seputar dukungan sosial keluarga dalam mengoptimalkan perkembangan anak dengan down sindrom . Kuesioner ini terdiri dari 20 butir pernyataan yang dengan mengacu pada dukungan sosial keluarga dalam mengoptimalkan perkembangan anak dengan down sindrom yaitu dukungan informasi sebanyak 5 pernyataan 1-5, dukungan penilaian sebanyak 5 pernyataan 6-10, dukungan instrumen sebanyak 5 pernyataan 11-15, dukungan emosional sebanyak 5 pernyataan 16-20. Untuk penilaian pernyataan jika jawaban Selalu diberi nilai 4, Sering diberi nilai 3, Kadang-kadang diberi nilai 2, dan Jarang diberi nilai 1. Kemudian untuk dukungan sosial keluarga akan dikategorikan sebagai dukungan sangat baik, baik, cukup, kurang, dengan menggunakan rumus statistik menurut sudjana 1992, yaitu: Rentang g Banyak Kelas P = Universitas Sumatera Utara

4.6. Uji Validitas dan Reabilitas

Validitas merupakan suatu ukuran yang menunjukkan tingkat-tingkat kevalidan sesuatu instrumen dan bertujuan untuk menggambarkan sejauh mana instrumen mampu mengukur apa yang akan di ukur Danim, 2003. Validitas instrumen penelitian di uji oleh Ibu Siti Zahara, SKp, MNS. Reliabilitas adalah indeks yang menunjukkan sejauh mana suatu alat pengukur dapat dipercaya atau diandalkan Setiadi, 2007. Uji reliabilitas dalam penelitian ini tidak dilakukan.

4.7. Pengumpulan Data