Dasar Penelitian Lokasi Penelitian Fokus Penelitian

23

BAB III METODE PENELITIAN

A. Dasar Penelitian

Penelitian ini menggunakan metode kualitatif sehingga menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan perilaku yang diamati. Artinya data yang dianalisis didalamnya berbentuk deskriptif dan tidak berupa angka-angka seperti halnya pada penelitian kuantitatif Bogdan dan Taylor dalam Moleong, 2002 Penulis dalam mendapatkan data yang diinginkan langsung turun ke lapangan kemudian menanyakan secara mendalam, mengamati secara langsung. Penulis mencari data secara menyeluruh dari berbagai sumber yang meliputi mahasiswa yang menggunakan blackberry, mahasiswa yang tidak menggunakan blackberry, dan dosen Sosiologi dan Antropologi. Penulis meneliti permasalahan tentang karakteristik mahasiswa yang menggunakan blackberry, latar belakang penggunaan blackberry, dan gaya hidup yang muncul dari adanya penggunaan blackberry. Semua data yang diperoleh disajikan dalam bentuk uraian kalimat dan tidak berupa angka-angka seperti halnya dalam penelitian kuantitatif, kemudian dianalisis menggunakan metode triangulasi.

B. Lokasi Penelitian

Lokasi penelitian ini dilakukan pada mahasiswa pengguna blackberry yang berada di sekitar kampus Sosiologi dan Antropologi, FIS, Unnes 24 tepatnya di kelurahan Sekaran, kecamatan Gunungpati, Kota Semarang. Secara lebih spesifik, penulis menjumpai kalangan mahasiswa Sosiologi dan antropologi yang menggunakan blackberry di gedung FIS Unnes, tepatnya di gedung C2 dan C7. Alasan dipilihnya tempat tersebut sebagai lokasi penelitian dilandasi oleh beberapa pertimbangan, diantaranya: 1 Sebagian besar mahasiswa Jurusan Sosiologi dan Antropologi Unnes beralih menggunakan produk blackberry dalam kehidupan sehari-harinya. 2 Penulis mengetahui langsung kondisi fisik yang ada serta menjumpai para pengguna blackberry di kalangan mahasiswa Sosiologi dan Antropologi.

C. Fokus Penelitian

Penelitian ini terfokus pada mahasiswa Jurusan Sosiologi dan Antropologi FIS Unnes angkatan 2009 sampai dengan 2011 yang mengarah pada karakteristik karakteristik mahasiswa Jurusan Sosiologi dan Antropologi yang menggunakan blackberry, latar belakang kalangan mahasiswa Jurusan Sosiologi dan Antropologi Unnes menggunakan blackberry, serta gaya hidup yang muncul dengan penggunaan blackberry di kalangan mahasiswa Jurusan Sosiologi dan Antropologi Unnes.

D. Sumber Data Penelitian