Materi Pembelajaran Metode Pembelajaran Langkah-langkah Kegiatan PERTEMUAN PERTAMA 2 x 40’

Lampiran 3. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran RPP kelas perlakuan RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN RPP KELAS PERLAKUAN Satuan Pendidikan : SMP Negeri 3 Tegal Mata Pelajaran : IPA KelasSemester : VIIIGanjil Alokasi Waktu : 4 x 40 menit Standar Kompetensi : 1. Memahami berbagai sistem dalam kehidupan manusia. Kompetensi Dasar : 1.5. Mendeskripsikan sistem pernapasan pada manusia dan hubungannya dengan kesehatan. Indikator 1. Menjelaskan pengertian pernapasan pada manusia. 2. Menyebutkan alat-alat pernapasan pada manusia. 3. Menjelaskan karakteristik dan fungsi alat-alat pernapasan pada manusia. 4. Membedakan proses inspirasi dan ekspirasi pada proses pernapasan. 5. Menjelaskan mekanisme pernapasan dada dan perut pada manusia. 6. Menjelaskan proses pertukaran oksigen dan karbon dioksida selama proses pernapasan. 7. Membedakan macam-macam volume udara pernapasan. 8. Mendata contoh kelainan dan penyakit pada sistem pernapasan yang biasa dijumpai dalam kehidupan sehari-hari dan upaya mengatasinya. A. Tujuan Pembelajaran Setelah melakukan kegiatan pembelajaran, peserta didik dapat: 1. Menjelaskan pengertian tentang pernapasan pada manusia 2. Membandingkan macam organ penyusun sistem pernapasan pada manusia. 3. Menjelaskan proses pernapasan yang terjadi di dalam tubuh manusia. 4. Membedakan macam-macam volume udara pernapasan. 5. Mendata contoh kelainan dan penyakit pada sistem pernapasan yang biasa dijumpai dalam kehidupan sehari-hari dan upaya mengatasinya.

B. Materi Pembelajaran

Sistem Pernapasan

C. Metode Pembelajaran

1. Model : STAD Student Team Achievment Divison 2. Metode : a. Diskusi kelompok b. Eksperimen c. Observasi d. Ceramah

D. Langkah-langkah Kegiatan PERTEMUAN PERTAMA 2 x 40’

No. Tahap Langkah-Langkah Alokasi Waktu 1. Pendahuluan Situasional a. Guru mengucapkan salam b. Guru menyampaikan materi yang akan dipelajari yaitu materi sistem pernapasan manusia c. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran. d. Guru menjelaskan metode pembelajaran yang akan dilakukan yaitu menggunakan STAD 5 2. Kegiatan Inti Eksplorasi a. Guru memberikan pretest pada siswa dengan tujuan untuk menggali pengetahuan awal siswa tentang materi sistem pernapasan manusia. b. Guru mengadakan apersepsi: i. Apa yang dirasakan jika kita berada di ruangan yang terbatas dan tertutup? ii. Apa yang kita keluarkan sewaktu bernapas? c. Guru menyajikan materi di depan kelas menggunakan multimedia sistem pernapasan manusia d. Guru memastikan bahwa siswa mengerti apa yang dijelaskan oleh guru 40 Elaborasi a. Guru membagi siswa kedalam kelompok yang heterogen, masing-masing kelompok terdiri dari 4-5 siswa dan memberikan nama pada masing- masing kelompok 20 b. Guru memberikan LKS uji pernapasan kepada masing-masing kelompok c. Guru memberikan batasan waktu untuk mengerjakan LKS agar siswa tepat waktu d. Siswa dalam setiap kelompoknya melakukan eksperimen uji pernapasan dengan teliti dan sesuai langkah kerja yang telah dijelaskan guru e. Guru memeriksa eksperimen yang telah dilakukan siswa apakah sudah dilakukan dengan benar atau belum, jika masih ada siswa yang belum dapat melakukannya guru dapat langsung memberikan bimbingan f. Guru meminta siswa untuk menulis hasil percobaan kelompok yang sebenar-benarnya g. Siswa mendiskusikan pertanyaan pada LKS h. Guru meminta siswa untuk mengerjakan LKS dengan anggota kelompok sendiri, tanpa melihat jawaban kelompok lain i. Selama kegiatan belajar kelompok mengerjakan LKS, tugas anggota kelompok adalah memahami secara tuntas materi dan membantu anggota tim mereka dalam penguasaan materi j. Beberapa kelompok mempresentasikan hasil kerjanya di depan kelas k. Guru meminta siswa untuk memperhatikan presentasi kelompok penyaji dengan seksama l. Kelompok lain menanggapi kelompok penyaji m. Guru meminta siswa kelompok lain menghargai teman yang bertanya dan memberi tanggapan Konfirmasi a. Guru menanggapi hasil diskusi kelompok siswa dan memberikan informasi sebenarnya memberikan penguatan b. Guru memberikan informasi tambahan tentang peluang usaha masker untuk digunakan saat berkendara diluar ruang agar terhindar dari polusi udara 5 3. Penutup Evaluasi a. Dengan bimbingan guru, siswa membuat kesimpulan materi. b. Guru memberikan kuis sistem pernapasan yang dikerjakan secara mandiri tanpa bantuan teman lain c. Guru memberitahukan siswa bahwa penentuan penghargaan kelompok yang akan memperoleh penghargaan untuk pertemuan hari ini akan dilakukan pada pertemuan berikutnya d. Guru menyampaikan kegiatan yang akan dilakukan pada pertemuan berikutnya dan memberikan tugas untuk mencari informasi dari berbagai sumber tentang kelainan dan penyakit sistem pernapasan manusia serta cara mencegah dan mengatasi penyakit pada sistem pernapasan manusia. 10 Aspek pembentukan karakter bangsa Aspek kewirausahaan PERTEMUAN KEDUA 2 x 40’ No. Tahap Langkah-Langkah Alokasi Waktu 1. Pendahuluan Situasional a. Guru mengucapkan salam b. Guru memberikan penghargaan kelompok atas hasil pertemuan sebelumnya c. Guru menyampaikan materi yang akan dipelajari yaitu melanjutkan meteri sebelumnya sistem pernapasan manusia d. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran. 5 2. Kegiatan Inti Eksplorasi a. Guru bertanya tentang materi sistem pernapasan yang telah diterangkan pada pertemuan sebelumnya b. Guru menyajikan materi yang belum dijelaskan pada pertemuan sebelumnya menggunakan multimedia sistem pernapasan manusia 20 c. Guru memastikan bahwa siswa mengerti apa yang dijelaskan oleh guru Elaborasi a. Siswa duduk sesuai dengan anggota kelompoknya yang telah dibagi pada pertemuan pertama. b. Guru membagi LDS ”organ-organ pernapasan” dan LKS ”proses pernapasan” kepada masing- masing kelompok c. Guru memberikan batasan waktu untuk mengerjakan LKS agar siswa tepat waktu d. Siswa dalam setiap kelompoknya melakukan eksperimen pada LKS ”proses pernapasan” dengan teliti dan sesuai langkah kerja yang telah dijelaskan oleh guru e. Guru memeriksa eksperimen yang telah dilakukan siswa apakah sudah dilakukan dengan benar atau belum, jika masih ada siswa yang belum dapat melakukannya guru dapat langsung memberikan bimbingan f. Guru meminta siswa untuk menulis hasil percobaan kelompok yang sebenar-benarnya g. Siswa mendiskusikan pertanyaan pada LDS ”organ-organ pernapasan” dan LKS ”proses pernapasan” h. Guru meminta siswa untuk mengerjakan LDS dan LKS dengan anggota kelompok sendiri, tanpa melihat jawaban kelompok lain i. Selama kegiatan belajar kelompok mengerjakan LDS dan LKS, tugas anggota kelompok adalah memahami secara tuntas materi dan membantu anggota tim mereka dalam penguasaan materi j. Beberapa kelompok mempresentasikan hasil kerjanya di depan kelas k. Guru meminta siswa untuk memperhatikan 45 presentasi kelompok penyaji l. Kelompok lain menanggapi kelompok penyaji m. Guru meminta siswa kelompok lain menghargai teman yang bertanya dan memberi tanggapan n. Kelompok yang belum maju, mempresentasikan artikel tentang kelainan dan penyakit pada sistem pernapasan. Konfirmasi a. Guru menanggapi hasil diskusi kelompok siswa dan memberikan informasi sebenarnya memberikan penguatan b. Guru memberikan informasi tambahan tentang peluang usaha pengobatan penyakit pernapasan secara tradisional 5 3. Penutup Evaluasi a. Dengan bimbingan guru, siswa membuat kesimpulan materi. b. Guru juga menginformasikan bahwa pertemuan selanjutnya adalah ulangan harian sistem pernapasan manusia 5 Aspek pembentukan karakter bangsa Aspek kewirausahaan

E. Sumber Belajar