Pelaksanaan Percobaan TINJAUAN PUSTAKA

Untuk mengetahui pengaruh dosis terak baja terhadap pertumbuhan padi, kandungan basa-basa, P-tersedia, unsur mikro dan logam berat maka dilakukan analisis statistik ANOVA. Perlakuan yang memberikan pengaruh nyata dianalisis dengan uji lanjut duncan DMRT.

3.4. Pelaksanaan Percobaan

Bahan tanah sulfat masam pada kedalaman 0-20 cm. Persiapan media tanam dilakukan dengan memasukkan tanah ke dalam pot yang setara dengan 10 BKM Bobot Kering Mutlak. Selanjutnya ditambahkan terak baja converter sesuai dosis perlakuan, yaitu setara dengan 0, 3, 6 dan 9 tonha. Tanah yang sudah diberi terak baja selanjutnya dilumpurkan dan diinkubasi selama 14 hari. Bersamaan dengan persiapan media tanam, juga dilakukan penyemaian benih padi. Setelah bibit padi berumur 14 hari dilakukan pindah tanam transplanting bibit padi sebanyak 2 bibit per pot. Ketika tanaman padi berumur 3 MST, dilakukan penjarangan dan disisakan satu tanaman per pot. Parameter yang diamati meliputi: tinggi tanaman, jumlah anakan per pot, bobot kering gabah per pot, dan persentase bobot gabah bernas. Tinggi tanaman diukur dari permukaan tanah sampai ujung daun tertinggi setelah diluruskan. Pengukuran tinggi tanaman dan penghitungan jumlah anakan-per pot dilakukan setiap selang tujuh hari sejak tanaman berumur 3 MST Minggu Setelah Tanam sampai 9 MST. Analisis tanah dan tanaman ditujukan untuk mengetahui perubahan sifat kimia tanah dan kandungan hara dalam tanaman. Pengukuran kandungan P tersedia menggunakan metode Bray I, sedangkan kandungan basa-basa Ca, Mg, dan K ditetapkan menggunakan pengekstrak amonium asetat pH 7. Penetapan kandungan logam Cu, Zn, dan Pb dalam tanah dilakukan dengan metode sequential extraction dengan menggunakan pengekstrak akuades dan MgCl 2 .

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1. Pengaruh Terak Baja terhadap Sifat Kimia Tanah

Hasil analisis ragam menunjukkan bahwa pemberian terak baja berpengaruh nyata terhadap peningkatan pH tanah Tabel Lampiran 4. Pengaruh dosis terak baja terhadap pH tanah Gambar 2 menunjukkan bahwa perlakuan tanpa terak baja T0 nyata lebih rendah dibandingkan dengan perlakuan terak baja T1, T2, T3, tetapi di antara perlakuan terak baja tidak berbeda nyata. Gambar 2. Pengaruh Dosis Terak Baja terhadap pH Tanah Secara umum dapat dilihat bahwa semakin tinggi dosis terak baja yang diberikan, pH tanah cenderung meningkat. Nilai pH terendah terjadi pada perlakuan T0 sebesar 4,1 dan tertinggi pada perlakuan T3 sebesar 5,5. Peningkatan pH ini diduga karena adanya pembebasan CaO dan MgO dari terak baja. Senyawa CaO bereaksi dengan H 2 O dalam tanah menghasilkan ion-ion Ca 2+ dan OH - . Selanjutnya ion Ca 2+ tersebut menggantikan kedudukan Al 3+ dan H + yang ada di kompleks jerapan tanah, sehinga Al 3+ dan H + dilepaskan ke larutan tanah. Ion Al 3+ dalam larutan tanah mengalami reaksi hidrolisis menjadi AlOH 3 yang tidak larut. Ion H + yang ada dalam larutan tanah tersebut selanjutnya dinetralkan oleh ion OH - dari bahan kapur, akibatnya pH tanah meningkat. Selain meningkatkan nilai pH tanah, pemberian terak baja juga berpengaruh nyata dalam meningkatkan kandungan basa-basa Ca, Mg, dan K serta kandungan P tersedia dalam tanah Gambar 3.

Dokumen yang terkait

Pengaruh pemberian fosfat alam dan bahan organik terhadap sifat kimia tanah,pertumbuhan dan produksi padi(Oryza sativa L.) pada tanah sulfat masam potensial.

1 48 75

Pengaruh Pemberian Kompos Jerami Dan Pupuk Sp-36 Pada Tanah Sulfat Masam Potensial Terhadap Perubahan Sifat Kimia Serta Pertumbuhan Dan Produksi Padi (Oryza Sativa L.)

1 29 71

Respon Sifat Kimia, Bio-Kimia Tanah Sawah, Serapan Hara Dan Produksi Tanaman Padi (Oryza Sativa, L) Terhadap Pemberian Jerami Pada Sistem Tanam Budidaya Lokal Dan Pengelolaan Tanaman Terpadu (PTT)

0 49 129

Uji Stabilitas Varietas Padi (Oryza sativa L.) Pada Lahan Salin dan Sulfat Masam Menggunakan Analisis AMMI dan Sidik Lintas Komponen Produksi Dengan Produksi Gabah

4 55 75

Perubahan Sifat Kimia Tanah Sawah, Pertumbuhan Dan Produksi Padi (Oryza Sativa L.) Akibat Aplikasi Jerami Cacah Dan Pupuk Kandang Sapi Dengan Sistem Sri

1 57 81

Pengaruh Pemberian Terak Baja Dengan dan Tanpa Penambahan Bahan Humat terhadap Produksi Padi dan Sifat-sifat Kimia Tanah

1 12 93

Pengaruh terak baja terhadap sifat kimia tanah serta pertumbuhan dan produksi tanaman Padi (Oryza Sativa) pada tanah gambut dalam dari Kumpeh, Jambi

0 5 151

Pengaruh Pemberian Kompos Jerami Dan Pupuk Sp-36 Pada Tanah Sulfat Masam Potensial Terhadap Perubahan Sifat Kimia Serta Pertumbuhan Dan Produksi Padi (Oryza Sativa L.)

0 0 16

Pengaruh Pemberian Kompos Jerami Dan Pupuk Sp-36 Pada Tanah Sulfat Masam Potensial Terhadap Perubahan Sifat Kimia Serta Pertumbuhan Dan Produksi Padi (Oryza Sativa L.)

0 0 10

PENGARUH PEMBERIAN KOMPOS JERAMI DAN PUPUK SP-36 PADA TANAH SULFAT MASAM POTENSIAL TERHADAP PERUBAHAN SIFAT KIMIA SERTA PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI PADI (Oryza sativa L.)

0 0 11