Tujuan Penelitian Kegunaan Penelitian

8 b. Apakah pelaksanaan KBK bidang studi geografi kelas X materi pokok litosfer di SMA Negeri 2 Rembang sudah sesuai dengan konsep KBK yang telah ditentukan oleh Pemerintah ? c. Bagaimana bentuk evaluasi hasil belajar siswa pada mata pelajaran geografi kelas X materi pokok litosfer Kurikulum Berbasis Kompetensi di SMA Negeri 2 Rembang?

C. Tujuan Penelitian

Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian adalah : 1. Mengetahui lebih jelas tentang perencanaan yang telah dilakukan oleh Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Rembang dalam penerapan Kurikulum Berbasis Kompetensi bidang studi geografi kelas X materi pokok litosfer. 2. Mengetahui lebih jelas terhadap pelaksanaan Kurikulum Berbasis Kompetensi bidang studi geografi kelas X materi pokok litosfer di Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Rembang. 3. Mengetahui tentang bentuk evaluasi hasil belajar siswa pada bidang studi geografi kelas X materi pokok litosfer Kurikulum Berbasis Kompetensi di Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Rembang.

D. Kegunaan Penelitian

Kegunaan yang diharapkan dari penelitian adalah : 1. Bagi Masyarakat Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan dan pengetahuan bagi masyarakat secara umum dan masyarakat atau orang tua siswa Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Rembang khususnya mengenai pelaksanaan Kurikulum 9 Berbasis Kompetensi KBK. Kurikulum tersebut mengharapkan dukungan dan peran serta masyarakat khususnya orang tua siswa dalam penyelenggaraan pendidikan baik dukungan dana maupun peran serta dan dukungannya dalam proses pendidikan. 2. Bagi Kepala Sekolah Hasil penelitian ini diharapakan dapat memberikan masukan bahan pertimbangan dan kontribusi terhadap kepala sekolah dalam kaitannya dengan pengambilan kebijakan, perencanaan, dan evaluasi program sekolah, pengembangan kurikulum, pembelajaran, saran dan sumber belajar, pelayanan siswa hubungan sekolah dengan masyarakat dan penciptaan iklim sekolah. 3. Bagi Guru dan Siswa Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan kepada guru tentang penentuan metode pembelajaran, bahan pengajaran, prosedur penilaian ataupun penciptaan iklim belajar yang sesuai dengan konsep Kurikulum Berbasis Kompetensi sedangkan bagi siswa diharapkan dapat memberikan masukan mengenai pembinaan, pembimbingan sampai pada penempatan untuk melanjutkan sekolah atau untuk memasuki dunia kerja. 4. Bagi Pemerintah Daerah Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberi masukan kepada pemerintah daerah dalam kaitannya dengan pengambilan kebijakan-kebijakan yang berkaitan dengan bidang pendidikan khususnya dalam pelaksanaan Kurikulum Berbasis Kompetensi KBK di sekolah dan juga kebijakan-kebijakan lain yang memiliki pengaruh yang besar terhadap dunia pendidikan. 10

E. Sistematika Skripsi