Sentra Persiapan atau Sentra Keaksaraan Literacy Center Sentra Main Peran main pura-pura atau main drama Sentra Seni

menyukai aktivitas fisik dan berbagai jenis olahraga. Mereka lebih nyaman mengkomunikasikan informasi dengan peragaan demonstrasi atau pemodelan.

2.4.3 Metode Sentra

Metode Sentra merupakan metode pembelajaran yang melibatkan siswa secara alamiah dalam proses belajar dalam lingkungan yang positif dan menyenangkan sehingga siswa bisa merasakan langsung, melihat dan mencoba Sumber: Majalah Media TK Sentra, 2010. Metode ini terdiri dari 6 Sentra, diantaranya:

1. Sentra Persiapan atau Sentra Keaksaraan Literacy Center

Sentra persiapan adalah wahana untuk membangun kemampuan keaksaraan anak. Keaksaraan bermula dari komunikasi, seperti bahasa lisan dan pemahaman terhadap apa yang dia dengar, hingga mengenal warna, bentuk, dan ukuran. Guru menyediakan gambar rumah, sekolah, halaman, dan lain- lain. Kemudian mencontohkan artikulasi setiap kosakata dengan jelas dan dengan tekanan pada setiap suku katanya. Selain itu guru juga mengajak anak-anak membahas materi tema secara interaktif, contohnya sambil menunjukkan bagian- bagian dari bangunan rumah dalam gambar, guru bisa membantu anak menginformasikan bagian-bagian dari rumahnya sendiri dengan mengajukan pertanyaan-oertanyaan, misalnya, “ada berapa jumlah pintu di rumah”, dan sebagainya.

2. Sentra Main Peran main pura-pura atau main drama

Sentra ini adalah wahana bagi anak untuk menemukan konsep- konsep tentang aturan main, nilai-nilai kehidupan, belajar menghadapi dan memecahkan masalah dalam hidupnya. Sentra ini memperkenalkan anak sejak dini pada kehidupan nyata yang kelak mereka jalani saat dewasa, termasuk pada bermacam-macam profesi. Sentra main peran terbagi menjadi 2, yaitu main peran makro dan main peran mikro. Main peran makro adalah main peran dengan alat-alat main berukuran sesungguhnya, dan anak menjadi pemeran langsung. Main peran mikro adalah main peran dengan alat-alat main berukuran kecil, dan anak bertindak sebagai sutradara sekaligus dalang dalam memainkan peran-peran yang diimajinasikannya.

3. Sentra Seni

Sentra Seni adalah wujud penerapan salah satu dari tiga jenis bermain anak, yakni Main Sensorimotor atau Fungsional, Main Peran atau Simbolik, dan Main Pembangunan. Sentra seni merupakan bagian dari Main Pembangunan yang bersifat cair. Pada tahap awal, guru memperkenalkan pada anak cara memakai semua benda yang diperlukan dalam pekerjaan seni. Misalnya, bagaimana cara memakai berbagai jenis lem agar anak tahu cara memakai lem dengan benar.

4. Sentra Balok