Komponen yang Berhubungan dengan Scrubber

2.3.5 Komponen yang Berhubungan dengan Scrubber

Dalam aplikasinya terhadap suatu instalasi banyak komponen lainnya yang terpasang untuk melengkapi sistem scrubber itu sendiri. Komponen-komponen itu dipasang dan disesuaikan dengan tipe scrubber yang ada pada instalasi tersebut. Pada dasarnya komponen yang berhubungan dengan Wet Scrubber lebih banyak dibandingkan pada Dry scrubber hal ini sejalan dengan jumlah jenis fluida yang ada pada sistem.

1. Fans Kipas atau Blower

Tujuan pemasangan fans pada instalasi ini adalah untuk mendistribusikan gas. Tipe yang umum digunakan adalah sentrifugal fans dimana gas yang mengalir masuk dari bagian samping dan keluar pada sudut 90 o sisi masuknya. Sentrifugal fans itu sendiri memiliki beberapa klasifikasi diantaranya adalah Forward-curved, Backward- curved, Radial, dan Airfoil dimana klasifikasi ini didasarkan pada bentuk sudu yang terpasang seperti diperlihatkan pada gambar dibawah ini Gambar 2.17 Sentrifugal Fans Universitas Sumatera Utara Pemasangannya pada scrubber dapat diletakkan sebelum atau setelah scrubber, pemilihannya berdasarkan kondisi yang dibutuhkan, terhadap instalasi utama. Pada posisi sebelum scrubber gas yang didistribusikan oleh fans dominan bersifat kering tetapi dalam kondisi kotor dan bertemperatur relatif tinggi, umum dipasang karena gas memerlukan tekanan dorong ke bagian scrubber. Sedangkan pada posisi setelah Scrubber dominan beroperasi pada kondisi keadaan gas yang lebih lembab dikarenakan terdapat penambahan komponen fluida cair. Relatif digunakan untuk proses pengisapan gas dari scrubber ke instalasi berikutnya. Hal-hal diatas tersebut menjadi dasar untuk pemilihan jenis dan material dari fans yang akan digunakan.

2. Instalasi Saluran Gas Duct

Instalasi duct disini adalah untuk saluran pendistribusian gas, dimana konstruksinya disesuaikan berdasarkan instalasi utama menuju dan dari scrubber. Ukurannya akan menentukan debit gas yang diproses serta kesesuaiannya terhadap scrubber baik itu untuk kondisi bagian inlet gas ataupun outlet gasnya.

3. Pompa dan Pemipaan

Pompa yang terpasang disini adalah untuk mendistribusikan fluida cair menuju scrubber, aplikasinya dapat dilihat pada tipe Wet Scrubber dikarenakan pada umumnya fluida tersebut harus dalam kondisi bertekanan sebagai syarat atomisasi serta kondisi penempatan scrubber yang lebih tinggi dari pada bak penampung.

4. AtomzierNozzle Spray

Atomizer berfungsi untuk proses atomisasi fluida cair seperti yang sudah dibahas sebelumnya untuk beberapa tipe aplikasi fluida cair ini perlu diubah kedalam bentuk Universitas Sumatera Utara partikel dalam jumlah cukup banyak. Beberapa jenis yang digunakan untuk scrubber ini diantaranya Rotary Atomizer, Two- fluid Nozzle, serta Impingment Spray-Nozzle, untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada gambar dibawah ini Gambar 2.18 Spray Nozzle

2.3.6 Performansi Wet Scrubber