commit to user
Pelaksanaan  musyawarah  di  desa  Dayu  mencerminkan  adanya  sikap demokrasi  pada  masyarakat  desa  Dayu.  Dimana  setiap  warga  masyarakat  dapat
mengeluarkan  aspirasi  pendapatnya  masing-masing.  Namun  dalam  pelaksanaan musyawarah  tidak  semua  warga  masyarakat  hadir  dalam  musyawarah  itu,  hanya
sebagian  saja  yang  datang  dan  ikut  berpatisipasi.  Hal  ini  disebabkan  karena adanya konflik dalam warga masyarakat yang menyebabkan warga enggan datang
dalam  musyawarah  itu.  Kurangnya  partisipasi  masyarakat  dalam  musyawarah menandakan  bahwa  lemahnya  sikap  demokrasi  dan  rasa  persatuan  dan  kesatuan
dalam  masyarakat  desa  Dayu.  Kurangnya  rasa  persatuan  dan  kesatuan  dalam masyarakat, sehingga dalam membangun demokrasipun juga sulit.
Berdasarkan  hal  di  atas,  maka  penulis  tertarik  untuk  mengadakan penelitian  tentang  “Hubungan  Sikap  Demokrasi  dengan  Sikap  Integrasi  pada
Masyarakat Desa Dayu, Kecamatan Gondangrejo, Kabupaten Karanganyar Tahun 2010  2011”.
B. Identifikasi Masalah
Berdasarkan  latar  belakang  masalah  yang  telah  diuraikan    di  atas  maka terdapat beberapa permasalahan yang dapat diidentifikasi, yaitu :
1.  Adanya  sikap  masyarakat  yang  kurang  menunjukkan  adanya  sikap demokrasi dalam kehidupan bermasyarakat.
2.  Semakin  meningkatnya  sikap  masyarakat  yang  tidak  mencerminkan adanya sikap persatuan dan kesatuan atau sikap integrasi.
3.  Rendahnya sikap integrasi masyarakat yang diasumsikan berkaitan dengan tinggi rendahnya sikap demokrasi.
4.  Adanya sikap masyarakat yang kurang menunjukkan sikap demokrasi dan sikap integrasi yang positif dan signifikan
C. Pembatasan Masalah
Pembatasan  masalah  ini  dimaksudkan  agar  dalam  pembahasan masalah  ini  lebih  terarah  dan  tidak  menimbuilkan  kesalahan  penafsiran.
Pembatasan masalah dalam penelitian ini adalah sebagai berikut : 1.   Obyek Penelitian
Obyek dalam penelitian ini adalah :
commit to user
a. Variabl bebas  : Sikap demokrasi b. Variabel terikat : Sikap integrasi
2.   Subyek Penelitian Subyek  dalam  penelitian  ini  adalah  masyarakat  desa  Dayu  Kecamatan
Gondangrejo Kabupaten Karanganyar
D. Perumusan Masalah
Berdasarkan  latar  belakang  masalah,  identifikasi  masalah  dan pembatasan  masalah  yang  telah  dipaparkan  ,  maka  dapat  dirumuskan  masalah
sebagai berikut : ”Adakah  hubungan  yang  positif  dan  signifikan  antara  sikap  demokrasi
dengan  sikap  integrasi  pada  masyarakat  desa  Dayu  Kecamatan  Gondangrejo Kabupaten Karanganyar ?
E. Tujuan Penelitian
Dalam  setiap  penelitian  pasti  mempunyai  tujuan  yang  akan  dicapai, dengan  tujuan  yang  jelas  tersebut  maka  akan  mempermudah  dalam  melakukan
penelitian. Adapun tujuan penelitian ini adalah : Untuk  mengetahui  ada  atau  tidaknya  hubungan  yang  positif  dan
signifikan  antara  sikap  demokrasi  dengan  sikap  integrasi  pada  masyarakat  Desa Dayu Kecamatan Gondangrejo Kabupaten Karanganyar Tahun 20102011.
F. Manfaat penelitian