Kerangka Konseptual TINJAUAN PUSTAKA

2.3 Kerangka Konseptual

Perbankan syariah di Indonesia berkembang baik dari segi kuantitas maupun kualitas. Segi kuantitas perkembangan perbankan syariah dapat dilihat dari semakin banyaknya jumlah kantor dan jaringannya, sedangkan segi kualitas terlihat dari kinerjanya yang semakin baik dari tahun ke tahun. Perkembangan tersebut tentunya didukung dari berbagai kebijakan yang telah dikeluarkan oleh pemerintah dan khususnya otoritas moneter sebagai upaya optimalisasi peran perbankan syariah, setelah penetapan dual system banking. Perbankan syariah memerlukan perbaikan kinerja untuk mencapai target yang ada. Efisiensi merupakan salah satu cara pengukuran kinerja yang populer di lembaga keuangan, termasuk perbankan syariah. Efisiensi yang diukur dapat meliputi efisiensi teknik, alokasiharga dan ekonomi. Penelitian ini hanya mengukur dan menganalisis efisiensi teknik, hal ini disebabkan metode analisis yang digunakan adalah DEA. Penelitian ini didasarkan pada perkembangan perbankan syariah yang cukup pesat. Peneliti akan menggunakan bank umum syariah BUS sebagai sampel penelitian sebab bank umum syariah BUS selalu mengalami peningkatan setiap tahunnya dalam jumlah bank dan jumlah kantornya maupun dari segi perkembangan kinerjanya. Sedangkan unit usaha syariah UUS mengalami penurunan jumlah bank dan juga jumlah kantor di tahun 2014. Penurunan jumlah jaringan kantor unit usaha syariah UUS ini bisa disebabkan adanya konsolidasi yang dilakukan bank-bank syariah dimana ada kantor yang ditutup. Oleh karena Universitas Sumatera Utara itu peneliti akan menggunakan bank umum syariah BUS sebagai sampel dari penelitian ini. Pendekatan intermediasi digunakan dalam peneltian ini. Fungsi tersebut merupakan hal yang sangat penting bagi perbankan khususnya perbankan syariah. Pendekatan tersebut yang menghubungkan variabel input dan output dalam penelitian ini, di mana fungsi intermediasi sendiri berkaitan tentang bagaimana dana yang dihimpun dari masyarakat dapat disalurkan kembali. Analisis yang digunakan adalah analisis kuantitatif. Analisis aspek kuantitatif dilakukan dengan menggunakan indikator utama. Selain itu, apabila diperlukan dapat ditambahkan penggunaan indikator pendukung lainnya untuk mempertajam analisis, dengan mempertimbangkan skala bisnis, karakteristik, danatau kompleksitas usaha bank umum syariah. Penelitian ini menggunakan variabel-variabel input yang meliputi: pertama, simpanan yang berarti jumlah dana masyarakat baik individu maupun berbadan hukum yang dapat dihimpun oleh bank syariah. Kedua, biaya tenaga kerjapersonalia didefinisikan sebagai biaya gaji dan tunjangan kesejahteraan, biaya pendidikan karyawan bank syariah. Ketiga, aset milik bank syariah. Adapun variabel outputnya yang pertama adalah pembiayaan yang berdefinisi produk penyaluran dana bank syariah kepada masyarakat dengan menggunakan akad-akad muamalah.Variabel output yang kedua adalah pendapatan operasional yaitu pendapatan hasil dari kegiatan operasional bank syariah, yang meliputi pendapatan dari penyaluran dana dan pendapatan operasional lainnya. Universitas Sumatera Utara Data jumlah simpanan, aset, biaya tenaga kerja, pembiayaan, dan pendapatan operasional bank umum syariah diperoleh dari direktori perbankan yang terdapat diperpustakaan Bank Indonesia dan dari situs resmi Bank Indonesia www.bi.go.id. Setelah data terkumpul dan dimasukkan dengan menggunakan Microsoft Excel maka selanjutnya dilakukan pengukuran efisiensi teknik dengan metode Data Envelopment Analysis DEA. Penelitian ini ditujukan untuk mengetahui berapa dan bagaimana perkembangan tingkat efisiensi bank umum syariah periode 2011-2014 dengan metode DEA. Gambar 2.1 Kerangka Konseptual Sumber: Jurnal-Jurnal Penelitian Terdahulu dan Telaah Peneliti Variabel Input Variabel Output Simpanan X1 Aset X2 Biaya Tenaga Kerja X3 Pembiayaan X4 Tingkat Efisiensi Bank Umum Syariah BUS Tahun 2011-2014 Y Pendapatan Operasional X5 Universitas Sumatera Utara

2.4 Hipotesis

Dokumen yang terkait

EFISIENSI BANK UMUM SYARIAH DI INDONESIA MENGGUNAKAN METODE DATA ENVELOPMENT ANALYSIS (DEA) Efisiensi Bank Umum Syariah Di Indonesia Menggunakan Metode Data Envelopment Analysis(DEA).(Studi Pada Bank Mega Syariah, Bank Muamalat Indonesia, Bank BNI Syari

0 2 17

ANALISIS EFISIENSI TEHNIK PERBANKAN SYARIAH DI INDONESIA DENGAN METODE DATA ENVELOPMENT ANALYSIS (DEA) Analisis Efisiensi Tehnik Perbankan Syariah Di Indonesia Dengan Metode Data Envelopment Analysis (DEA) (Studi Pada 6 Bank Syariah Tahun 2011).

0 2 14

ANALISIS EFISIENSI TEHNIK PERBANKAN SYARIAH DI INDONESIA DENGAN METODE DATA ENVELOPMENT ANALYSIS (DEA) Analisis Efisiensi Tehnik Perbankan Syariah Di Indonesia Dengan Metode Data Envelopment Analysis (DEA) (Studi Pada 6 Bank Syariah Tahun 2011).

0 1 12

ANALISIS EFISIENSI PERBANKAN SYARIAH DENGAN PENDEKATAN DATA ENVELOPMENT ANALYSIS (DEA) Analisis Efisiensi Perbankan Syariah Dengan Pendekatan Data Envelopment Analysis (DEA) (Studi Pada 6 Bank Umum Syariah Terdaftar Di Bi Tahun 2010.

0 0 13

ANALISIS EFISIENSI PERBANKAN SYARIAH DENGAN PENDEKATAN DATA ENVELOPMENT ANALYSIS (DEA) Analisis Efisiensi Perbankan Syariah Dengan Pendekatan Data Envelopment Analysis (DEA) (Studi Pada 6 Bank Umum Syariah Terdaftar Di Bi Tahun 2010.

0 0 15

Analisis Efisiensi Teknik Perbankan Syariah dengan Metode Data Envelopment Analysis (DEA) (Studi Kasus pada Bank Umum Syariah yang Terdaftar di Bank Indonesia Periode 2011-2014)

0 0 12

Analisis Efisiensi Teknik Perbankan Syariah dengan Metode Data Envelopment Analysis (DEA) (Studi Kasus pada Bank Umum Syariah yang Terdaftar di Bank Indonesia Periode 2011-2014)

0 0 2

Analisis Efisiensi Teknik Perbankan Syariah dengan Metode Data Envelopment Analysis (DEA) (Studi Kasus pada Bank Umum Syariah yang Terdaftar di Bank Indonesia Periode 2011-2014)

0 0 12

Analisis Efisiensi Teknik Perbankan Syariah dengan Metode Data Envelopment Analysis (DEA) (Studi Kasus pada Bank Umum Syariah yang Terdaftar di Bank Indonesia Periode 2011-2014)

0 0 34

Analisis Efisiensi Teknik Perbankan Syariah dengan Metode Data Envelopment Analysis (DEA) (Studi Kasus pada Bank Umum Syariah yang Terdaftar di Bank Indonesia Periode 2011-2014)

0 0 6