Definisi Sirkumsisikhitan Epidemiologi Dalam bidang kesehatan, tidak ada ketetapan batasan umur untuk melakukan Anatomi Prepusium

didasarkan pada suatu kreteria yang ditentukan sendiri, atau menggunakan kriteria-kriteria yang telah ada. Menurut Ircham 2008 penentuan tingkat pengetahuan responden terbagi atas 3 kategori sebagai berikut: a. Baik: bila subjek mampu menjawab dengan benar 76-100 b. Cukup: bila subjek mampu menjawab dengan benar 56-75 c. Kurang: Bila subjek mampu menjawab dengan benar 40-55

2.2. Sirkumsisi

2.2.1. Definisi Sirkumsisikhitan

circumcision merupakan proses pemotongan kulit depan atau prepusium penis dengan menyisakan mukosa lapisan dalam kulit dari sulcus coronarious ke arah kepala penis, yang bertujuan untuk mencegah timbulnya penumpukan smegma pada penis baik itu dengan alasan sosial, agama maupun budaya Schoen, 1990. Pendapat lain juga mengatakan bahwa sirkumsisi merupakan tindakan bedah minor yang paling banyak dikerjakan di seluruh dunia, baik oleh dokter, paramedis ataupun oleh dukun sunat Purnomo, 2003.

2.2.2. Epidemiologi Dalam bidang kesehatan, tidak ada ketetapan batasan umur untuk melakukan

sirkumsisi. Seringkali usia melakukan sirkumsisi dipengaruhi oleh agama maupun budaya setempat. Di Arab Saudi anak disirkumsisi pada usia 3-7 tahun, di Mesir antara 5 dan 6 tahun, di India 5 dan 9 tahun dan di Iran biasanya umur 4 tahun.Di Indonesia, misalnya Suku Jawa lazimnya melakukan sirkumsisi anak pada usia sekitar 15 tahun, sedangkan Suku Sunda pada usia 4 tahun Hermana, 2000. Tabel 2.1. Jumlah Orang yang Sudah Melakukan Sirkumsisi WHO, 2007 Negara Jumlah Juta Jumlah Orang di Luar Islam Universitas Sumatera Utara Persen Jumlah Juta Angola 3.44 99 3.4 Australia 8.05 98,5 7.5 Canada 11.79 96,9 11.4 Indonesia 84.98 12 10.2 Inggris 24.22 97,3 23.6 Nigeria 28.75 50 17.6 Philipina 14.87 95 27.3 Afrika Selatan 24.22 95.5 14.6 Amerika 115.56 98 113.2 Bisa dilihat dari tabel 2.1 Indonesia hanya 10,2 juta 12 lebih rendah daripada negara lain. Padahal Indonesia merupakan negara dengan jumlah penduduk beragama Islam terbanyak WHO, 2007.

2.2.3. Anatomi Prepusium

Prepusium adalah lipatan dari kulit penis yang menutupi glans penis. Prepusium pertama kali terbentuk pada minggu ke delapan dalam masa janin. Dalam 16 minggu, prepusium akan menutupi glans penis. Pada tahapan ini lapisan epidermis prepusium yang menutupi glans akan menyatu dengan epidermis glans dan disebut frenulum . Kedua lapisan epidermis tersebut terdiri dari epitel squamous . Prepusium dan glans penis menutupi suatu celah yang kemungkinan akan menjadi kantong pada prepusium. Akhirnya ruang yang terbentuk pada prepusium adalah hasil dari suatu proses desquamation , dan prepusium perlahan-lahan akan terpisah dengan glans. Pada saat lahir, kebanyakan proses desquamation belum sempurna, dan prepusium tidak dapat ditarik karena masih menyatu dengan glans penis. Pada Universitas Sumatera Utara umumnya pemisahan prepusium dengan glans penis terjadi saat pubertas Gairdner, 1949. Gambar 2.1 Foreskin McCoombe and Short, 2006 Prepusium memiliki dua fungsi utama. Pertama, prepusium berfungsi untuk melindungi glans penis. Kedua, prepusium adalah bagian sensoris utama pada penis Kim D, 2007.

2.2.4. Indikasi Sirkumsisi