Konfigurasi Komputer Klien Analisis unjuk kerja pengaruh Hit Ratio pada Squid Proxy terhadap sumber daya komputer.

72

4.3. Konfigurasi Komputer Klien

Konfigurasi pada komputer klien meliputi pengaturan alamat IP, pengaturan Mozilla Firefox untuk menggunakan alamat Proxy yang telah disiapkan, serta mengatur Mozilla Firefox agar tidak melakukan caching pada local computer. Langkah pertama adalah mengatur alamat IP. Berdasarkan rancangan topologi yang telah dibuat, alamat IP berada pada blok 10.10.10.028. Karena alamat 10.10.10.128 digunakan oleh komputer server, maka alamat yang tersedia untuk klien adalah 10.10.10.228 sampai 10.10.10.1428. Cara melakukan pengaturan alamat IP pada windows 7 adalah, masuk menu Control Panel - Network and Internet - Network Connection . Pilih antarmuka Ethernet - klik kanan - pilih menu Properties, kemudian pilih menu “Internet Protocol Version 4 TCPIPv4” kemudian klik kotak Properties. Gambar 4.3-1 Masuk Pengaturan Alamat IP 73 Setelah itu akan disediakan kolom isian untuk alamat IP, Netmask, gateway , dan DNS. Untuk kolom IP address, isikan alamat 10.10.10.[2-14] Kolom Subnet mask, isi dengan 255.255.255.240 Kolom Default gateway, isi dengan 10.10.10.1 Untuk kolom DNS dibiarkan kosong. Gambar 4.3-2 Parameter Pengaturan Alamat IP Selanjutnya melakukan pengaturan pada Mozilla Firefox. Untuk mengatur supaya Firefox terhubung dengan Proxy server, lakukan pengaturan pada connection setting . Masuk menu Option - pilih tab Advanced - Network - Settings . Pada pilihan yang disediakan, pilih opsi Manual Proxy configuration. 74 Kemudian isi kolom HTTP Proxy dengan alamat 10.10.10.1, dan port: 80. Setelah selesai, klik pada kotak OK untuk menyimpan pengaturan. Gambar 4.3-3 Pengaturan Proxy Pada Firefox Selanjutnya, matikan fitur penggunaan disk dan memori di Mozilla Firefox untuk melakukan cache pada local computer. Caranya adalah dengan mengetikkan about:config pada kolom address bar. Akan muncul peringatan tentang kemungkinan yang akan terjadi jika melakukan perubahan pada pengaturan ini. Klik I’ll be carefull, I promise Untuk melanjutkan. 75 Gambar 4.3-4 Masuk Pengaturan about:config Gambar 4.3-5 Mematikan fitur cache.disk Pada Firefox Untuk menonaktifkan fitur caching pada disk, cari opsi browser.cache.disk.enable, kemudian ganti nilainya menjadi false. Pengaturan ini akan mematikan fitur caching ke local disk. 76 Gambar 4.3-6 Mematikan fitur cache.memory Pada Firefox Sedangkan untuk mematikan fitur caching pada memori, cari opsi browser.cache.memory.enable, ganti nilainya menjadi false. Pengaturan ini menyebabkan Mozilla Firefox tidak akan melakukan caching halaman web ke dalam memori komputer.

4.4. Percobaan Program Pengambilan Data Yang Akan Dijalankan