Pembinaan Peningkatan Produktivitas Areal Tanam Kedelai Swadaya Gerakan TanamPanen Kedelai Bersama TNI-AD di Provinsi
25
Direktorat Jenderal Tanaman Pangan, Kementerian Pertanian
Petunjuk Teknis Pengelolaan Produksi Kedelai dan Bantuan Pemerintah Tahun Anggaran 2016
Untuk mencegah peningkatan kadar air selama penyimpanan benih, diperlukan kemasan yang kedap udara dan uap air. Jenis
kemasan yang sudah umum digunakan untuk benih kedelai adalah kemasan plastik Polyetheline PE dan High Density
Polyethylene HDPE, jenis yang terbaru adalah kemasan plastik khusus kedap udarateknik hermetik yang telah dimanfaatkan
oleh IRRI International Rice Reseach Institute. Bantuan kemasan plastik hermetik sesuai spesiikasi pada
lampiran 3, diberikan dalam bentuk barang kepada:
a. Kelompok tani yang melaksanakan penangkaran benih
kedelai pada kegiatan intensiikasi, ekstensiikasi PAT-PIP, maupun swadaya sesuai dengan kemampuan produksi.
b. Kelompok tani yang melaksanakan penangkaran benih
kedelai pada Kegiatan Budidaya Jenuh Air BJA c.
Instansi Pemerintah penghasil benih kedelai seperti Balai Benih, BPSB dan BPTP diberikan sesuai kapasitas produksi
yang dihasilkan. d.
Produsen benih yang bekerjasama dengan kelompoktani penangkarmemiliki petani penangkar binaan dan sanggup
mendukung program Pemerintah dalam penyediaan benih unggul kedelai.