B. Identitas
Nama Perusahaan : Pantai Nglambor Yogyakarta
Alamat : Dusun Ngandong, Purwodadi, Tepus,
Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta Telp
: 087839639249082134692388 Website
: pantainglambor.com Instagram
: pantai_nglambor Facebook
: Pantai Nglambor
GAMBAR IV.1 Peta Lokasi Pantai Nglambor
C. Fasilitas Pantai Nglambor
Pantai Nglambor Gunung kidul memiliki fasilitas yang memadai bagi para pengunjung.  Fasilitas  yang  diberikan  kepada  para  wisatawan  yaitu,  tempat
parkir,  kamar  mandi,  tempat  camping,  tempat  persewaan  snorkeling,  tempat makan  dan  ojek  untuk  mengantarkan  wisatawan  yang  berkunjung  dengan
menggunakan kendaraan roda 4 untuk menuju daerah pantai. Fasilitas-fasilitas memiliki harga yang terjangkau bagi para wisatawan yang sedang berkunjung
ke pantai Nglambor. Fasilitas  tempat  parkir,  para  pengunjung  tidak  perlu  khawatir  dengan
kendaraan  yang  di  bawa  karena  sudah  aman  dijaga  oleh  para  tukang  parkir. Dengan biaya 3000 rupiah untuk sepeda motor dan 5000 rupiah untuk mobil
para  pengunjung  sudah  bisa  merasa  aman  untuk  menitipkan  atau meninggalkan kendaraannya. Selanjutnya fasilitas kamar mandi, kamar mandi
banyak  tersedia  di  area  pantai  Nglambor.  Tarif  yang  di  berikan  bagi wisatawan  yang  ingin  buang  air  kecil  dan  mandi  berbeda.  Untuk  buang  air
kecil di berikan tarif 2000 rupiah dan untuk mandi diberikan tarif 5000 rupiah. Selanjutnya
pantai Nglambor
juga menawarkan
tempat untuk
campingberkemah  ada  beberapa  tempat  yang  bisa  digunakan  wisatawan untuk  mendirikan  tenda  di  area  pantai  nglambor.  Selanjutnya  tempat
persewaan  snorkeling  di  pantai  Nglambor  sendiri  ada  2  tempat  persewaan snorkeling.  Para  wisatawan  bisa  menyewa  dengan  biaya  sebesar  45.000
sampai  dengan  50.000  rupiah  dan  wisatawan  sudah  akan  mendapatkan peralatan  snorkeling,  sepatu,  pelampung,  pemandu,  welcome  drink,  waiting
room,  kamar  ganti  dan  file  foto.  Di  dua  tempat  persewaan  snorkeling  ini memang  memiliki  harga  yang  sedikit  berbeda,  perbedaannya  hanya  terdapat
pada kamera yang digunakan pemandu untuk mengambil foto wisatawan pada saat  snorkeling.  Selanjutnya  tempat  makan  pantai  Nglambor,  di  area  pantai
Nglambor cukup lumayan banyak tempat makan yang menawarkan makanan untuk  para  wisatawan  dengan  harga  yang  bervariasi  dan  makanan  yang  juga
bervariasi.  Dan  yang  terakhir  adalah  ojek,  sampai  saat  ini  pantai  Nglambor belum bisa dijangkau dengn menggunakan mobil dikarenakan jalan yang kecil
dan  masih  banyak  jalan  yang  rusak.  Bagi  wisatawan  yang  datang menggunakan  kendaraan  roda  4  akan  memarkirkan  kendaraannya  di  depan
gang dan akan diantar oleh ojek untuk bisa sampai ke pantai Nglambor jarak dari tempat parkir menuju pantai nglambor ditempuh kurang lebih 1 km. Tarif
ojek pantai Nglambor adalah 6.000 rupiah. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
BAB V ANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN
A. Proses Penelitian
Sebelum  dilakukan  penelitian  yang  sesungguhnya,  penulis melakukan  survei  awal  terlebih  dahulu  untuk  memperoleh  sejumlah  alasan
dari  para  wisatawan  yang  pernah  berkunjung  ke  pantai  Nglambor.  Survei awal  dilakukan  pada  tanggal  24  Oktober  2016  dan  dari  survei  awal  tersebut
diperoleh  enam  belas  alasan.Setelah  survei  awal  selesai  dilakukan, selanjutnya  penulis  membuat  kuesioner  penelitian  yang  sesungguhnya
berdasarkan  survei  awal  yang  telah  dilakukan.  Kuesioner  berisi  daftar pertanyaan  yang  terdiri  dari  bagian  I  dan  bagian  II.  Bagian  I  berisi  daftar
pertanyaan  mengenai  identitas  responden  dan  bagian  II  berisi  pernyataan mengenai alasan-alasan wisatawan domestik berkunjung ke pantai Nglambor
Yogyakarta.
Penelitian  ini  dimulai  pada  bulan  Maret  2017.  Penulis menyebarkan  kuesioner  di  area  Pantai  Nglambor  dan  di  kampus  Mrican
Universitas  Sanata  Dharma  Yogyakarta.  Penelitian  ini  dilaksanakan  dalam waktu  sekitar  dua  minggu.Dalam  penyebaran  kuesioner,  penulis  menemui
wisatawan  yang  sedang  berkunjung  ke  pantai  Nglambor  Yogyakarta  dan mahasiswa  Sanata  Dharma  yang  pernah  berkunjung  ke  pantai  Nglambor
Gunungkidul  Yogyakarta.  Setelah  mendapatkan  100  responden,  penelitian
pun selesai dan dilanjutkan dengan proses olah data.