Instrumen Penelitian Teknik Pengumpulan Data

3.3.2 Sumber Data

1 Data primer, adalah data yang dihasilkan sendiri oleh peneliti. Sumber data primer ini dihasilkan dari hasil penyebaran pedoman wawancara. Data ini berupa jawaban Kepala Keluarga yang menjadi sampel penelitian atas pedoman wawancara yang diberikan. 2 Data sekunder, adalah data yang telah dikumpulkan dan dipublikasikan oleh pihak lain. Data ini meliputi data yang bersumber dari Kantor Lurah Sanur, Kantor Desa Sanur Kauh dan Kantor Desa Sanur Kaja.

3.4 Instrumen Penelitian

Instrumen dalam penelitian ini adalah peneliti dan beberapa alat bantu yang digunakan untuk mendukung proses pengambilan data penelitian. Pedoman wawancara merupakan salah satu alat bantu penting dalam proses pengumpulan data. Dalam pedoman wawancara berisi sejumlah pernyataan yang disajikan berdasarkan konsep penelitian. Selain pedoman wawancara, alat bantu lain yang digunakan dalam penelitian ini adalah kamera, buku catatan kecil serta alat tulis.

3.5 Teknik Pengumpulan Data

Dalam penelitian ini, teknik pengumpulan data yang diterapkan adalah teknik triangulasi. Teknik ini merupakan penggabungan dari berbagai teknik pengumpulan data dan sumber data yang telah ada. Teknik ini sekaligus menguji kredibilitas data, yaitu mengecek kredibilitas data dengan berbagai teknik pengumpulan data dan berbagai sumber data. Dalam penelitian teknik ini menggabungkan observasi partisipatif, wawancara terstruktur dan wawancara mendalam serta dokumentasi untuk sumber data yang sama secara serempak, seperti penjelasan berikut ini : 1 Observasi Partisipatif Dalam penelitian ini, observasi partisipatif dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui perilaku masyarakat setempat serta berbagai aktivitas yang dilakukan oleh masyarakat. Peneliti terlibat dengan kegiatan sehari – hari orang yang sedang diamati atau yang digunakan sebagai sumber data penelitian. Dengan observasi ini, maka data yang diperoleh akan lebih lengkap, tajam, dan sampai mengetahui pada tingkat makna dari setiap perilaku yang terlihat. 2 Wawancara Terstruktur dan Wawancara Mendalam Dalam penelitian ini juga dilakukan pengumpulan data dengan wawancara terstruktur. Wawancara terstruktur dilakukan dengan menyiapkan alat bantu penelitian berupa pedoman wawancara yang berisi pertanyaan – pertanyaan tertulis. Selanjutnya wawancara secara mendalam dilakukan untuk mendukung jawaban – jawaban yang didapatkan dari wawancara terstruktur sebelumnya. 3 Dokumentasi Dokumentasi melengkapi kedua teknik tersebut diatas, agar hasil wawancara dapat terekam dengan baik. Melalui dokumentasi peneliti memiliki bukti telah melakukan wawancara kepada informan atau sumber data. Alat – alat lain yang mendukung adalah buku catatan dan kamera.

3.6 Teknik Pengambilan Sampel