Lokasi Pengamatan Jenis Pengamatan Sumber Data Teknik Pengumpulan Data

commit to user dikeluarkan, pinjaman yang harus dilakukan dan jangka waktu pelaksanaan proyek. Prinsip arus kas : 1 Tentukan tahapan kapan jadwal pembayaran tanah, 2 Tentukan jadwal pembangunan utilitas dan fasilitas, 3 Tentukan target penjualan berikut jadwal penerimaan kas. selisih kas masuk dengan kas keluar sampai kas mampu berdiri sendiri dan jumlah modal yang dibutuhkan. Apabila modal dari ivestor masih kurang, lakukan renana pembiayaan ke pihak bank. Sebenarnya hanya 2 hal yang dikelola oleh semua perusahaan yakni cash in kas masuk dan cash out kas keluar. Kelemahan developer adalah menghadapi ketidakpastian kas masuk dan kepastian kas keluar. Ketidakpastian kas masuk bisa menghambat kinerja keuangan.

C. Metode Pengamatan

Metode pengamatan yang dipilih berdasarkan dan mempertimbangkan keserasian dengan obyek serta metode yang digunakan sesuai dengan tujuan, sasaran dan masalah yang akan diamati. Hal-hal tersebut digunakan untuk memperoleh hasil yang mempunyai validitas dan reliabilitas yang tinggi. Berikut uraian mengenai metode yang digunakan dalam pengamatan ini :

1. Lokasi Pengamatan

Untuk melaksanakan suatu pengamatan diperlukan lokasi yang berfungsi sebagai obyek untuk memperoleh dan mengumpulkan data yang berhubungan dengan masalah yang dijadikan pengamatan. Adapun pengamatan ini mengambil lokasi PT. Tri Maesa Buwana Jl. Lawu No. 417 Tegal Arum, Cangakan, Karanganyar. Pemilihan lokasi tersebut dengan alasan sebagai berikut : a. Lokasi tersebut membuka diri untuk dijadikan tempat magang b. Penulis memperoleh ijin untuk mengadakan pengamatan pada perusahaan tersebut yang memungkinkan memperoleh data-data yang commit to user diperlukan sesuai dengan permasalahan yang diambil penulis sekaligus untuk memperoleh pengalaman kerja. c. Ketertarikan untuk mengadakan pengamatan pada perusahaan yang bergerak pada bidang konstruksi perumahan.

2. Jenis Pengamatan

Pengamatan ini mempergunakan jenis pengamatan deskriptif. Jenis deskriptif diartikan sebagai keadaan atau obyek pengamatan pada sekarang, berdasarkan fakta-fakta yang ada.

3. Sumber Data

Data merupakan suatu fakta atau keterangan dari obyek yang diteliti. Sumber data dalam pengamatan ini adalah sebagai berikut : a. Data primer Yaitu sumber data yang diperoleh langsung melalui pengamatan di lapangan. Dalam pengamatan ini sumber data primer diperoleh dari lokasi pengamatan yaitu keterangan dari pegawai bagian pemasaran. b. Data sekunder Data yang diperoleh secara tidak langsung untuk mendukung data primer, adapun sumber datanya berupa dokumen, ataupun mempelajari arsip dan laporan.

4. Teknik Pengumpulan Data

Dalam penyusunan laporan ini, penulis mengumpulkan data pendukung dengan metode : a. Observasi Suatu cara pengumpulan data dengan jalan mengadakan pengamatan secara langsung pada obyek pengamatan dan gambaran nyata tentang keadaan perusahaan. b. Wawancara commit to user Wawancara atau interview merupakan cara pengumpulan data dengan jalan tanya jawab sepihak yang dikerjakan berdasarkan tujuan. Penulis melakukan wawancara dengan pegawai bagian pemasaran yang dapat dipertanggung jawabkan guna menjamin kelengkapan data yang diperlukan. c. Dokumentasi Merupakan teknik pengumpulan data dengan mempelajari dokumen, buku panduan, laporan dan literatur lainnya. Teknik dokumentasi merupakan teknik pokok dalam pengamatan ini sebab pengolahan data penulis banyak menggunakan dokumentasi yang ada.

5. Teknik Analisis Data