Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Pengetahuan Remaja

8. Penatalaksanaan Penatalaksanaan dilakukan sesuai tergantung penyebabnya. Bila disebabkan oleh trichomoniasis diberikan metronidazole peroral dan supp vaginal. Bila disebabkan oleh candida albicans diberikan nystatindiflucat per oral dan mycostatin supp vagina. Bila disebabkan oleh gonorrhoe, kondiloma diberikan antibiotik, trikodazole dan tincphodophilli Manuaba, 2008.

E. Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Pengetahuan Remaja

1. Sumber informasi a. Keluarga atau orang tua diharapkan mampu memberikan pengalaman kepada anak dalam berbagai bidang kehidaupan sehingga anak memiliki informasi yang banyak. Cara-cara yang digunakan dengan memberikan kesempatan kepada anak untuk merealisasikan ide-idenya, menghargai ide tersebut dan memuaskan dorongan keingintahuan anak. b. Sekolah Sekolah adalah lembaga formal yang diberikan tanggung jawab untuk meningkatkan perkembangan anak termasuk perkembangan berpikir anak Ali.M, 2009. c. Media msa Media masa baik cetak maupun elektronika merupakan alat yang paling banyak memberikan informasi kepada masyarakat. Media masa terdiri dari : 1. Media cetak, sebagai sarana untuk menyampaikan pesan-pesan kesehatan antara lain : a. Booklet adalah suatu media untuk menyampaikan pesan dalam bentuk buku, tulisan, dan gambaran Universitas Sumatera Utara b. Leafleat adalah dalam bentuk kalimat maupun gambaran c. Flyer seperti leafleat dalam bentuk lipatan d. Flif chart lembar balik e. Rubrik atau tulisan-tulisan pada surat kabar f. Poster adalah bentuk media cetak yang berisi pesaninformasi kesehatan g. Photo yang menggunakan informasi kesehatan 2. Media elektronik yaitu televisi, internet, radio, slide, video. 3. Media papan Bill board Papan yang dipasang di tempat umum diisi pesan atau informasi kesehatan. 2. Lingkungan Telah banyak fasilitas kesehatan lingkungan yang dibangun oleh instasi baik pemerintah maupun swasta dan lembaga swadaya masyaraka LSM. Banyak pula proyek saran sanitasi lingkungan dibangun untuk masyarakat misalnya : jamban keluarga, jamban umum, sarana mandi, cuci, kakus MCK, tempat sampah dan sebagainya. Namun, karena perilaku masyarakat, sarana atau fasilitas sanitasi tersebut, kurang baik dimanfaatkan dan dipelihara sebagaimana mestinya. 3. Umur Umur adalah lamanya seseorang hidup mulai tahun lahir sampai dengan ulang tahunnya yang terakhir yang dinyatakan dalam tahun. Umur dapat mempengaruhi pengetahuan dan pola pikir seseorang Notoadmodjo, 2003. Universitas Sumatera Utara

BAB III KERANGKA PENELITIAN

A. Kerangka Konsep

Peneliti akan meneliti tentang Pengetahuan dan Sikap Remaja Putri tentang Keputihan leukorea di SMU Negeri 16 Medan. Hal ini dapat dilihat dari kerangka konsep penelitian dibawah ini : Keputihan Pengetahuan Sikap 16 Universitas Sumatera Utara