TUJUAN PENULISAN MANFAAT PENULISAN BATASAN MASALAH METODOLOGI PENULISAN

3

I.2 TUJUAN PENULISAN

Adapun tujuan penulisan tugas akhir ini adalah 1. Untuk mengetahui aplikasi Silicon Controlled Rectifier SCR terhadap sistem pengaturan kecepatan motor arus searah. 2. Untuk memberikan pembahasan sistem pengontrolan kecepatan motor arus searah menggunakan silicon controlled rectifier pada sectional dc drives pulp machine di PT Toba Pulp Lestari, Tbk.

I.3 MANFAAT PENULISAN

Tugas penulisan tugas akhir ini diharapkan bermanfaat untuk memberikan informasi, memperkaya pengetahuan dan wawasan penulis serta pembaca mengenai aplikasi teknologi elektronika daya dc drives yang digunakan pada sistem pengontrolan kecepatan motor arus searah menggunakan silicon controlled rectifier khususnya pada dc drives pulp machine di PT Toba Pulp Lestari, Tbk.

I.4 BATASAN MASALAH

Untuk menghindari pembahasan masalah yang meluas, maka penulis membatasi masalah yang akan dibahas. Adapun batasan masalah dalam penulisan tugas akhir ini adalah: 1. Motor yang dibahas dalam tugas akhir ini adalah motor arus searah penguatan terpisah. 2. Pembahasan difokuskan hanya pada sectional dc drives pulp machine dengan menggunakan silicon controlled rectifier. Universitas Suamatera Utara 4 3. Tidak membahas secara mendalam peralatan elektronika daya pada sectional dc drives pulp machine. 4. Tidak membahas secara mendalam mengenai harmonisasi yang ditimbulkan akibat pemakaian silicon controlled rectifier dalam mengontrol kecepatan motor arus searah. 5. Analisa studi berdasarkan sistem pengaturan kecepatan motor arus searah di PT Toba Pulp Lestari, Tbk.

I.5 METODOLOGI PENULISAN

Metode yang digunakan dalam penulisan tugas akhir ini adalah sebagai berikut: 1. Studi literatur, berupa studi kepustakaan dari buku-buku referensi, jurnal, majalah dan sebagainya. 2. Studi lapangan, berupa pengambilan data dan infomasi yang diperlukan dari PT Toba Pulp Lestari, Tbk. tentang pengontrolan kecepatan motor arus searah dengan menggunakan silicon controlled rectifier pada sectional dc drives pulp machine. 3. Studi bimbingan, berupa tanya jawab dengan dosen pembimbing yang telah ditunjuk oleh pihak Departemen Teknik Elektro USU, mengenai masalah- masalah yang timbul selama penulisan tugas akhir ini.

I.6 SISTEMATIKA PENULISAN