Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Definisi Konsep

1.2 Perumusan Masalah

Yang menjadi permasalahan dalam penelitian ini adalah faktor-faktor apa yang mempengaruhi pilihan pasien pada pengobatan akupunktur Puadi Syamputra jalan ikan kakap Turiam Binjai Timur ?

1.3 Tujuan Penelitian

Yang menjadi tujuan dalam penulisan ini adalah : 1. Untuk mengetahui apa yang mempengaruhi masyarakat dalam menggunakan jasa pengobatan alternatif yaitu pengobatan akupunktur. 2. Untuk menjelaskan konsep sehat dan sakit pada masyarakat dalam menggunakan jasa pengobatan alternatif yaitu pengobatan akupunktur.

1.4 Manfaat Penelitian

Secara teoritis, penelitian yang dilakukan diharapkan dapat memberikan kontribusi yang berguna terhadap kajian secara Sosiologis yaitu Sosiologi kesehatan.. Serta menambah khasanah keilmuan khususnya dalam pengambilan keputusan dengan menggunakan jasa pengobatan tradisional yang semakin berkembang. Secara praktis, dapat bermanfaat bagi penulis terutama dalam menambah wawasan dan pengetahuan serta mengasah keterampilan dibidang penelitian.

1.5 Definisi Konsep

Konsep-konsep yang dimaksud dan digunakan dalam penelitian ini adalah : Pengambilan keputusan Universitas Sumatera Utara Pengambilan keputusan pasien pada pengobatan tradisional merupakan hak seseorang atau sekelompok orang untuk menetapkan pilihannya, misalnya pilihan pasien pada pengobatan tradisional ini. Jadi perlu diperhitungkan juga akibatnya dari pengambilan keputusan ini. Dari sudut pandang pasien bukan suatu hal yang penting mengenai dasar ilmiah. Pengguna dari pengobatan tradisional ini biasanya sudah mencoba pengobatan konvensional yang tidak menyembuhkan penyakitnya. Hal ini membuat mereka menilai bahwa nilai statistik adalah tidak penting. Seringkali pula para pengguna pengobatan tradisional ini mendengar keberhasilan penyembuhan alternatif dari orang yang baru dikenal, keluarga, dan teman yang mungkin sudah mengalami kesembuhan dengan penyakit yang serupa melalui pengobatan alternatif tersebut. Pengobatan tradisional Pengobatan alternatif merupakan pengobatan yang dilakukan dengan menggunakan berbagai macam alternatif yang ada atau tanpa menggunakan operasi. Pengobatan alternatif dipergunakan sebagai alternatif atau pelengkap pengobatan kedokteran modern tersebut. Manfaat atau khasiat serta mekanisme dari pengobatan alternatif biasanya masih dalam taraf diperdebatkan. Pengobatan alternatif Pengobatan atas dasar ilmu pengobatan tradisional Cina yang menggunakan penusukan jarum. Caranya, jarum ditusukkan pada titik-titik tertentu di permukaan tubuh. Pengobatan Akupunktur Universitas Sumatera Utara

BAB II KAJIAN PUSTAKA