PENGAMBILAN KEPUTUSAN MEDIS Model Markov untuk Pengambilan Keputusan Medis

BAB 4 PENGAMBILAN KEPUTUSAN MEDIS

Berdasarkan hasil pembahasan pada bab 3, maka tindakan pencegahan untuk mengurangi probabilitas hipertensi pada masa depan perlu diputuskan. Telah diketahui bahwa probabilitas penduduk Indonesia dari sehat menjadi penderita hipertensi adalah 0,2383. Faktor-faktor penyebab hipertensi yang diketahui persentasenya, baik dalam probabilitas maupun dalam jumlah penduduk, adalah sebagai berikut: 1. Keturunan diperkirakan 25 – 60; sumber: http:gejaladarahtinggi.comfaktor-resiko-hipertensi 2. Usia di atas 65 tahun, sekitar 5,3 dari penduduk Indonesia; sumber: http:populationpyramid.netindonesia2015 3. Pola makan yang buruk asupan garam 5 grhari – 15 grhari, sekitar 15 – 20; sumber: http:www.smallcrab.comkesehatan511-faktor-resiko- hipertensi-yang-dapat-dikontrol 4. Berat badan berlebih diketahui 2,4 pada 2001 dan 4,8 pada 2008 dari total populasi, maka diperkirakan sekitar 7,2 pada 2015, sumber:http:www.indexmundi.comgg.aspx?c=idv=2228 5. Kondisi penyakit lain, dikenal sebagai hipertensi sekunder diketahui sekitar 5; sumber: http:www.ncbi.nlm.nih.govpubmed19585906 Berdasarkan faktor-faktor yang telah disebutkan, maka dapat dibuat tabel di mana faktor 1 keturunan dan 3 pola makan yang buruk berada pada probabilitas minimum sebagai berikut: Universitas Sumatera Utara Tabel 4.1 probabilitas faktor berdasarkan populasi faktor 1 dan 3 minimum HIPERTENSI Faktor 1 Faktor 2 Faktor 3 Faktor 4 Faktor 5 Total SEHAT 25 5,3 15 7,2 5 57,5 Untuk probabilitas faktor berdasarkan totalnya, maka dapat dibuat tabel sebagai berikut: Tabel 4.2 probabilitas faktor berdasarkan total terjadinya hipertensi faktor 1 dan 3 minimum HIPERTENSI Faktor 1 Faktor 2 Faktor 3 Faktor 4 Faktor 5 SEHAT 0,4348 0,0922 0,2609 0,1252 0,0869 Selanjutnya untuk probabilitas dengan faktor 1 dan 3 berada pada probabilitas minimum faktor berdasarkan probabilitas dari SEHAT ke HIPERTENSI dari tabel 3.2, yaitu 0,2383 adalah sebagai berikut: Tabel 4.3 probabilitas faktor berdasarkan probabilitas hipertensi faktor 1 dan 3 minimum HIPERTENSI Faktor 1 Faktor 2 Faktor 3 Faktor 4 Faktor 5 Total SEHAT 0,0201 0,0356 0,1007 0,0483 0,0336 0,2383 Matriks transisinya adalah sebagai berikut: Universitas Sumatera Utara Kemudian dibuat tabel berdasarkan faktor-faktor, di mana berdasarkan probabilitas maksimum terhadap faktor 1 dan 3, sebagai berikut: Tabel 4.4 probabilitas faktor berdasarkan populasi faktor 1 dan 3 maksimum HIPERTENSI Faktor 1 Faktor 2 Faktor 3 Faktor 4 Faktor 5 Total SEHAT 60 5,3 20 7,2 5 97,5 Untuk probabilitas faktor berdasarkan totalnya adalah sebagai berikut: Tabel 4.5 probabilitas faktor berdasarkan total terjadinya hipertensi faktor 1 dan 3 maksimum HIPERTENSI Faktor 1 Faktor 2 Faktor 3 Faktor 4 Faktor 5 SEHAT 0,6154 0,0544 0,2051 0,0738 0,0513 Untuk probabilitas faktor dengan faktor 1 dan 3 berada pada probabilitas maksimum berdasarkan probabilitas dari SEHAT ke HIPERTENSI dari tabel 3.2, yaitu 0,2383 adalah sebagai berikut: Tabel 4.6 probabilitas faktor berdasarkan probabilitas hipertensi faktor 1 dan 3 maksimum HIPERTENSI Faktor 1 Faktor 2 Faktor 3 Faktor 4 Faktor 5 Total SEHAT 0,1466 0,013 0,0489 0,0176 0,0122 0,2383 Universitas Sumatera Utara Matriks transisinya adalah sebagai berikut: Untuk menanggulangi penyakit hipertensi agar dapat dihindari, akan dijelaskan berdasarkan faktor-faktor penyebabnya sebagai berikut: 1. Keturunan Saat ingin memiliki anak, pasangan suami istri perlu mengerti bahwa mereka akan mewariskan gen ke anak mereka, termasuk jika gen tersebut rusak atau membawa penyakit. Oleh karena itu, perlu pembekalan informasi kesehatan kepada pasangan suami istri, terutama bagi pasangan yang baru menikah. Hal ini dilakukan agar anak-anak mereka tidak dibebani dengan berbagai resiko penyakit. 2. Usia Perlu diketahui bahwa semakin tua usia seseorang, maka semakin rentan ia terhadap penyakit. Hanya saja, masih ada orang-orang tua yang menjalani kehidupan mereka seperti di saat muda. Padahal ketahanan tubuh mereka tidak sekuat seperti sebelumnya. Untuk itu para lansia disarankan untuk melakukan aktifitas yang sesuai dengan usianya dan memakan makanan yang sehat. 3. Pola makan Pada jaman sekarang, banyak tempat restoran ataupun tempat berjualan makanan yang menyediakan makanan yang tidak sehat. Akan lebih baik jika menyiapkan makanan sendiri. 4. Berat badan Orang-orang yang memiliki berat badan berlebih atau obesitas, biasanya memiliki tekanan darah lebih tinggi. Hal ini disebabkan jantung harus memompa darah lebih kuat, agar darah dapat dikirim ke seluruh tubuh dengan merata. Akan lebih baik bagi mereka yang mengalami obesitas untuk menurunkan berat badannya. Pada kenyataannya, kebanyakan orang menurunkan berat badannya dengan cara yang tidak sehat. Misalnya, Universitas Sumatera Utara dengan mengurangi asupan secara drastis maupun berolahraga secara berlebihan. Akan lebih baik jika mengurangi asupan sedikit demi sedikit, danatau berolahraga sesuai dengan ketahanan tubuh. 5. Kondisi penyakit lain hipertensi sekunder Akan lebih baik untuk hidup sehat agar terhindar dari segala penyakit. Misalkan keputusan medis di atas berhasil mengurangi probabilitas terjadinya hipertensi, dengan asumsi pengurangan sekitar 25 dari masing-masing faktor. Kemudian, didapatlah probabilitas sebagai berikut: Tabel 4.7 Tabel probabilitas faktor penyebab hipertensi setelah pengambilan keputusan medis HIPERTENSI Faktor 1 Faktor 2 Faktor 3 Faktor 4 Faktor 5 Total SEHAT 0,0151 0,0267 0,0755 0,0362 0,0252 0,1787 Dari tabel di atas, probabilitas penduduk sehat untuk terkena penyakit hipertensi adalah 0,1787. Dapat dicari probabilitas secara keseluruhan sebagai berikut: Tabel 4.8 Tabel probabilitas populasi terhadap penyakit hipertensi setelah pengambilan keputusan medis SEHAT HIPERTENSI MATI SEHAT 0,8209 0,1787 0,0004 HIPERTENSI 0,9971 0,0029 MATI 1 Universitas Sumatera Utara Setelah keputusan medis diambil, akan dihitung lagi berapa lama waktu untuk semua penduduk Indonesia terkena hipertensi. Dengan persamaan 2.1, yaitu dapat menggunakan kalkulator matriks: https:matrixcalc.orgen, bisa dilihat hasilnya sebagai berikut: [ ] [ ] [ ] [ ] [ ] [ ] Dengan menurunkan probabilitas faktor-faktor penyebab hipertensi, penduduk Indonesia akan membutuhkan waktu 51 tahun untuk terkena hipertensi. Universitas Sumatera Utara

BAB 5 KESIMPULAN DAN SARAN